Viral Pria Purwakarta Menikah hingga 87 Kali Demi Kepuasan, Ungkap Rahasianya

Kamis 04 Juli 2024, 18:28 WIB
Kaan, pria perkasa menikah hingga 87 kali | Foto : Capture youtube Kartika Hidro TV

Kaan, pria perkasa menikah hingga 87 kali | Foto : Capture youtube Kartika Hidro TV

SUKABUMIUPDATE.com - Kisah unik datang dari seorang pria asal Jawa Barat bernama Kaan, yang mengaku telah menikah sebanyak 87 kali dan sedang dalam proses pernikahan ke-88.

Sosok pria berusia 61 tahun ini tinggal di Desa Cipeundeuy, Bantarujeg, Majalengka, dan kesehariannya bekerja sebagai petani.

Kaan membagikannya kisahnya di kanal youtube Kartika Hidro TV. Kaan mengaku pertama kali menikah pada usia 12 tahun dengan seorang gadis yang dua tahun lebih tua darinya. Namun, pernikahan tersebut hanya bertahan dua tahun. Kegagalan ini tidak membuat Kaan menyerah, malah memicu pernikahan berulang kali hingga mencapai angka 87.

Kaan, menyatakan pernikahannya berulang kali dilakukan untuk mencari kebahagiaan dan kepuasan. Ketika merasa bosan, ia tidak segan-segan menceraikan istrinya, dengan pernikahan terpendek hanya berlangsung satu hari satu malam, dan yang terlama hingga 24 tahun.

Kaan menyebut pernikahan yang sering dilakukannya bukanlah karena kenekatan semata, melainkan pencarian kepuasan dalam hidup. "Saya bukan nekat, tapi mencari kepuasan. Setiap kali bosan, saya cerai. Ada yang hanya bertahan satu hari, ada juga yang bertahan hingga 24 tahun," ujarnya.

Baca Juga: Viral Bu Siti Punya Suami 2, Ini Hukum Poliandri dalam Islam Menurut Buya Yahya

Saat ini, Bapak Kaan memiliki istri yang tinggal di Kecamatan Lemasugih, di rumah yang dibangun oleh para donatur dan orang-orang yang pernah diobatinya.

Istrinya sering berada di rumah tersebut bersama anak-anak mereka, sementara Kaan sering sendirian di rumah lain. Menariknya, istrinya bahkan mendorong Kaan untuk menikah lagi agar ada yang mengurusnya di rumah. Jika rencana ini terwujud, jumlah pernikahannya akan mencapai 88 kali.

Kaan mengungkapkan bahwa rahasia di balik kekuatannya adalah jamu yang ia buat sendiri. "Saya bikin jamu buat kekuatan di ranjang dan tenaga. Alhamdulillah, saya masih kuat," ujarnya. Ia juga mengatakan bahwa durasi kekuatannya bisa bertahan hingga satu jam atau lebih, tergantung pada konsumsi jamu tersebut.

Dalam setiap wawancara, Bapak Kaan selalu menekankan agar generasi muda tidak meniru perilaku negatifnya. Ia menyarankan untuk meniru hal-hal baik saja dan membuang hal-hal yang tidak baik.

"Saya sering menikah untuk mencari kepuasan pribadi, tapi ini bukan contoh yang baik untuk ditiru," katanya.

Baca Juga: Tak Diberi Izin Poligami, Oknum ASN di Sukabumi Celakai Istri Hingga Patah Tangan?

Kisah Bapak Kaan memang luar biasa dan penuh dengan pelajaran hidup yang unik. Meskipun ada banyak kontroversi di balik jumlah pernikahannya, Kaan selalu menekankan untuk hanya meniru hal-hal baik dari dirinya dan membuang yang buruk. Kita dapat mengambil hikmah dari kisah hidupnya yang penuh warna ini.

Untuk melihat kisah lengkapnya, kunjungi video "Kakek Sakti dan Perkasa‼️ Target Menikah 100 Kali sekarang baru 87 kali Menikah, Calon sudah Ngantri" yang telah diunggah oleh Kartika Hidro TV di YouTube. Video tersebut viral hingga ditonton sebanyak 3,7 juta kali, dan mendapat 2 ribu lebih komentar.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Cek Fakta28 November 2024, 00:51 WIB

Fact-Checking Pilkada 2024: Kolaborasi Cek Fakta Terima 98 Laporan, Mayoritas TikTok

Live Fact-Checking Pilkada Serentak 2024, Kolaborasi Cek Fakta Terima 98 Laporan dengan 77 Diantaranya Diidentifikasi sebagai Hoaks.
Ilustrasi. Live Fact-Checking Pilkada 2024: Kolaborasi Cek Fakta Terima 98 Laporan, Mayoritas TikTok (Sumber : Freepik/freepik)
Sukabumi Memilih27 November 2024, 22:31 WIB

Unggul 51,02% di Quick Count, Kubu Iyos-Zaenul Klaim Menang Pilkada Sukabumi

Kubu Iyos - Zainul mengumumkan hasil perhitungan sementara suara Pilkada Kabupaten Sukabumi. Menurutnya berdasar hasil quick count yang dilakukan Setgab koalisi menempatkan pasangan Iyos-Zainul unggul dibanding pesaingnya.
Pasangan Iyos Somantri - Zainul klaim menang 51,02% di Pilkada Kabupaten Sukabumi | Foto : Sukabumiupdate
Sukabumi Memilih27 November 2024, 22:23 WIB

Respons Asep Japar-Andreas Usai Unggul di Quick Count Internal Pilbup Sukabumi

Hasil quick count internal, Paslon Asep Japar-Andreas mengklaim unggul di Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 dengan raihan suara 54 persen.
Cabup-Cawabup Sukabumi nomor urut 2 Asep Japar-Andreas. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi Memilih27 November 2024, 21:17 WIB

Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan Unggul Telak di Lapas Warungkiara Sukabumi

Sementara itu untuk hasil Pilkada Kabupaten Sukabumi, Iyos-Zainul menang di Lapas Warungkiara Sukabumi.
Suasana pencoblosan Pilkada 2024 di Lapas Warungkiara Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Life27 November 2024, 21:00 WIB

Emosi Tidak Stabil, 10 Ciri Anak yang Kurang Perhatian dari Orang Tua

Kurangnya perhatian orang tua terhadap anak dapat berdampak signifikan pada perkembangan emosional, sosial, dan perilaku anak.
Ilustrasi - Penting bagi orang tua untuk memberikan perhatian yang cukup kepada anak.  (Sumber : Pixabay.com/@Greyerbaby)
Sukabumi Memilih27 November 2024, 20:41 WIB

Kubu Asep Japar-Andreas Klaim Menang Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Kubu Asep Japar-Andreas deklarasikan kemenangan di Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 berdasarkan hasil hitung cepat pihaknya.
Deklarasi kemenangan paslon Pilkada Kabupaten Sukabumi nomor urut 2 Asep Japar-Andreas. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi Memilih27 November 2024, 20:14 WIB

Ayep Zaki-Bobby Umumkan Menang Pilwalkot Sukabumi, Akui Unggul di 7 Kecamatan

Calon Walikota Sukabumi dari nomor urut 2, Ayep Zaki menyatakan dirinya bersama wakilnya Bobby Maulana unggul sementara dalam Pilkada Kota Sukabumi 2024 berdasarkan hitung cepat (quck count) internal.
Ayep Zaki - Bobby Maulana saat konferensi pers | Foto : Turangga Anom
Film27 November 2024, 20:00 WIB

Masih Tahap Produksi, Season Kedua Drama Korea Moving Bakal Hadir

Kabar gembira datang dari drama korea yang meraih kesuksesan besar tahun lalu, yakni Moving akan kembali menyapa penggemar dengan musim kedua.
Masih Tahap Produksi, Season Kedua Drama Korea Moving Bakal Hadir (Sumber : Instagram/@disneypluskr)
Food & Travel27 November 2024, 19:00 WIB

Curug Cipanas Nagrak, Berendam di Air Panas yang Buka Selama 24 Jam

Dengan keindahan air terjunnya yang menyegarkan dan kolam air panas alami, Curug Cipanas Nagrak menjadi pilihan tepat untuk melepas penat dan menikmati suasana alam yang asri.
Curug Cipanas Nagrak adalah salah satu destinasi wisata alam yang populer di Lembang, Bandung Barat. (Sumber : Instagram/@hadjukemal).
Sukabumi27 November 2024, 18:53 WIB

Truk Muatan Keramik Tabrak Pagar Rumah di Jampangkulon Sukabumi, Ini Kesaksian Sopir

Berikut kesaksian sopir terkait insiden truk muatan keramik tabrak pagar rumah di Jampangkulon Sukabumi.
Truk tabrak pagar tembok rumah warga di Jampangkulon Sukabumi. (Sumber Foto: Istimewa)