SUKABUMIUPDATE.com - Sampai hari ini, Minggu 24 Septermber 2023, lalu lintas melalui Jembatan Cikereteg yang berada di Jalan nasional Sukabumi Bogor dan menjadi akses penghubung vital bagi masyarakat di sekitar Sukabumi dan Bogor, masih belum dibuka.
Kapolsek Caringin Polres Bogor, Iptu Ketut Lasswarjana, mengatakan bahwa Jembatan Cikereteg akan tetap ditutup hingga pemberitahuan lebih lanjut.
"Rencananya, jembatan tersebut akan kembali dibuka pada tanggal 5 Oktober, asalkan tidak ada kendala yang menghambat proses perbaikan," ujarnya kepada sukabumiupdate.com, Minggu (24/9/2023).
Baca Juga: Mengenal Waduk Jatigede Sumedang, Bendungan Terbesar di Indonesia
Menurut Ketut, penutupan sementara ini disebabkan oleh pemasangan gelagar balok girder yang sedang berlangsung di Jembatan Cikereteg.
"Untuk sementara waktu, hanya kendaraan roda 2 yang diizinkan melintas. Kendaraan besar dan roda 4 diharapkan menggunakan jalur alternatif melalui jalan tol Bocimi," tuturnya.
"Kalau kemarin suratnya, ditutup untuk roda 4 sampai tanggal 5 Oktober, untuk saat ini roda 2 bisa melintas," tambahnya.
Baca Juga: Hari Tani Nasional 2023: Jumlah Petani di Indonesia Terus Menurun
Diberitakan sebelumnya, jadwal buka tutup Jembatan Cikereteg Sukabumi Bogor tersebut dibagikan oleh Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) DKI Jakarta - Jawa Barat khususnya mulai dari 15-23 September 2023.
Imbas dari pengerjaan jembatan 2 Cikereteg Bogor yang masih berlangsung, akses roda 4 masih ditutup, sementara kendaraan roda 2 sudah bisa lewat kondisional.