SUKABUMIUPDATE.com - Memproduksi pakan mandiri adalah mimpi para petani ikan di sentra budidaya ikan air tawar di Kabupaten Sukabumi Jawa Barat. Selama ini konsumsi pakan ikan dari pasaran menjadi kendala budidaya karena harga yang relatif tinggi dan tidak stabil.
Hal ini mengemukan dalam reses III anggota DPRD Jabar dari Fraksi Demokrat, Hendar Darsono di Kabupaten Sukabumi pada Kamis 3 Agustus 2023. Hendar bertemu warga dan para petani ikan air tawar saat reses yang berlangsung di GOR Bintang Futsal, Kampung Ciseula RT 21 RW 04 Desa Citamiang Kecamatan Kadudampit.
“Salah satu penekanan dari sejumlah aspirasi yang dibahas dalam reses III di Ciseula Citamiang Kadudampit adalah pakan mandiri. Ini adalah desa dimana cukup banyak warganya menjadi petani ikan air tawar, bisa disebut salah satu sentra,” ucap Hendar Darsono kepada sukabumiupdate.com, Jumat (4/8/2023).
Baca Juga: Mulai 13 Agustus 2023, Pendakian Gunung Gede Pangrango Bakal Tutup Sementara
Aspirasi disampaikan oleh salah satu warga yg bernama Abdul Manan dari Kelompok Tani Sugih Tani Kp. Bobojong RT 10 RW 02 Desa Citamiang Kecamatan Kadudampit
Para petani ikan air tawar lanjut anggota Komisi II DPRD Jabar ini berharap ada pelatihan dan bantuan untuk memproduksi pakan mandiri. “Selama ini mereka beli, itu yang menjadi salah satu kendala budidaya,” sambung Hendar.
Selain itu, sejumlah aspirasi lainnya juga muncul dalam reses III tahun anggara 2023 ini. Mulai dari usulan pembangunan jaringan irigasi pedesaan, jalan usaha tani, akses Pupuk bersubsidi atau Kartu Tani.
Aspirasi terkait pertanian ini tentu selaras dengan program kerjanya di Komisi II DPRD Jawa Barat. “Nanti akan kita perjuangkan. Banyak program yang dimiliki provinsi Jabar untuk sektor pertanian. Karena sektor ini masih menjadi tulang punggung perekonomian wilayah,” tutupnya.
Peserta yang hadir dalam reses kali ini antara lain Kasi Trantib Kecamatan Kadudampit Suherlan, S.Ip, Kades Citamiang Diab Rudiansyah, Babinsa Desa, Ustadz Ali juandi, para tokoh masyarakat, toko pemuda, Kelompok tani dan masyarakat dari Desa Citamiang, Desa Sukamanis, Desa Cikahuripan dan Muara Dua.