SUKABUMIUPDATE.com - Anggota Fraksi Partai Demokrat DPRD Jawa Barat, Hendar Darsono kembali mengunjungi Kecamatan Sukaraja. Dalam reses III tahun 2023, Hendar dan warga Langensari kembali membahas keberadaan sejumlah potensi alam yang bisa menjadi aset wisata khususnya pengembangan desa wisata di Jawa Barat.
Reses sendiri berlangsung di GOR Desa Langensari, di Kampung Kabandungan RT 02/ 07 Desa Langensari Kecamatan Sukaraja Kabupaten Sukabumi. Rabu, 2 Agustus 2023. Hadir di kesempatan menyampaikan aspirasi kepada wakil rakyat di DPRD Jawa Barat ini, Camat Sukaraja, petugas babinsa dan babinkamtibmas, Kepala Desa Langensari, DPD Langensari, ulama, tokoh masyarakat, dan unsur pemuda.
Menurut Hendar, dalam reses ada dua aspirasi utama yang disampaikan, pertama desa wisata karena langensari punya dua potensi alam yang bisa ditata, yaitu situ batu karut dan curug rasta. Kedua adalah perbaikan sarana dan prasarana jalan.
Baca Juga: 9 Agustus, DPRD Jabar Bakal Umumkan 3 Nama Pj Gubernur Pengganti Ridwan Kamil
“Dua potensi tersebut diusulkan untuk ditata oleh pemerintah provinsi Jawa Barat. Dimana pemda Jabar memang punya program pengembangan desa wisata,” ucap Hendar yang duduk di Komisi II DPRD Jabar ini kepada sukabumiupdate.com, Kamis (3/8/2023).
Menurut Hendar aspirasi ini sejalan program pengembangan desa wisata yang saat ini tengah dipacu pemerintah provinsi Jawa Barat. Pemda Provinsi Jabar punya Perda Nomor 2 Tahun 2022 Tentang Desa Wisata.
Perda tersebut lanjut Hendar dapat memfasilitasi desa-desa di Jawa Barat yang punya potensi. Desa Wisata adalah salah satu cara membangun pusat-pusat pertumbuhan ekonomi, yang kemudian dapat mensejahterakan rakyat dan meningkatkan pendapatan Desa.
Baca Juga: Satu dari Jabar, Siswa Indonesia Raih 4 Medali Olimpiade Kimia di Swiss
“Situ batu karut dan curug rasta adalah potensi yang harus menjadi perhatian Pemprov Jabar. Butuh penataan dan dukungan anggaran dari pemerintah provinsi Jawa Barat,” tegas Hendar.