SUKABUMIUPDATE.com - Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat (Jabar) Muhammad Jaenudin memfasilitasi pelatihan kerja las listrik dasar di Sukabumi. Pelatihan las tersebut merupakan program Disnakertrans Jabar.
Pelatihan las listrik dasar angkatan VII Tahun 2023 melalui Mobile Training Unit (MTU) dilaksanakan selama 5 hari, dimulai 19 Juni sampai dengan 23 Juni di Desa Cihanjawar, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi.
Jaenudin mengatakan pelatihan ini melibatkan 20 peserta terpilih yang berasal dari Kecamatan Nagrak, Kecamatan Gunungguruh, Kecamatan Sukalarang dan Kecamatan Cibadak.
Baca Juga: Terjemahan Lagu Deja Vu Olivia Rodrigo, yang Viral Sebelum Lagu Vampire
Dia menuturkan sejauh ini dirinya sudah memfasilitasi 3 angkatan pelatihan, yang pertama itu pelatihan tata boga, kedua barbershop dan yang ketiga pelatihan las listrik dasar.
"Yang bekerjasama dengan saya sudah 3 angkatan, tapi kalau dengan Disnakertrans sudah banyak," ujarnya.
Ketua Fraksi PDIP DPRD Jabar itu menuturkan selama 5 hari mengikuti pelatihan, para peserta menerima berbagai materi yang disampaikan instruktur. Menurut dia, para peserta cekatan dalam menyerap setiap materi pelatihan, hal itu terlihat dari peserta yang sudah bisa memproduksi seperti meja dan kursi.
Baca Juga: Terjemahan Lagu Car’s Outside - James Arthur, yang Lagi Viral di TikTok
Lebih lanjut, anggota DPRD Jabar daerah pemilihan (dapil) Sukabumi itu menyatakan, peserta pelatihan juga menerima peralatan las dari Disnakertrans Jabar sehingga bisa langsung membuka usaha.
"Tentunya dengan pelatihan ini yang tadinya belum punya usaha jadi bisa membuka usaha dan program pelatihan kerja ini sebagai upaya untuk mengurangi pengangguran terutama di Jabar," ujarnya.
Jaenudin mengungkapkan pelatihan kerja diharapkan bisa menumbuhkan semangat entrepreneur. " Dengan diberikan keterampilan yang baik, kemudian diberikan juga alat-alatnya, maka semangat menjadi entrepreneur menjadi terbuka dan para peserta pelatihan ini bisa menularkan ilmunya kepada orang lain," ujarnya.
Sementara itu, Kepala BLK Mandiri Disnakertrans Jabar Rina Puspita Nurhayati yang dalam hal ini mewakili Kadisnakertrans Jabar, pada sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan pelatihan ini terselenggara berkat kerjasama dari berbagai pihak. Peran serta para pemangku kepentingan sangat penting untuk mensukseskan kegiatan pelatihan secara simultan.
Baca Juga: Imbas Harga Naik, Pembeli Daging Ayam di Pasar Surade Sukabumi Jadi Sepi
Mulai dari proses rekrutmen, pelaksanaan pelatihan hingga pendampingannya nanti tidak terlepas dari Pemerintah Kabupaten Sukabumi hingga pemerintah desa. Instruktur dalam pelatihan ini didatangkan khusus dari Balai Besar Pelatihan Vokasi & Produktivitas (BBPVP) Serang Banten.
Disnakertrans juga berterima kasih atas fasilitasi dukungan dari anggota Komisi V DPRD Jabar Muhammad Jaenudin.