SUKABUMIUPDATE.com - Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (BBTNGGP) kembali mengabarkan kelahiran anak elang jawa pada 13 Juni 2023.
Kelahiran ini menyusul kelahiran anak Elang Jawa sebelumnya yang menetas pada 1 Juni 2023 lalu dari pasangan Mandala (jantan) dan Wangi (betina) di Blok Gegerbentang, Resort PTN Cibodas, Seksi PTN Wilayah I Cibodas, Bidang PTN Wilayah I Cianjur.
Mengutip dari akun Instagram resmi BBTNGGP, anak Elang Jawa ini diperkirakan berusia dua minggu.
Satwa dengan nama latin Nisaetus bartelsi ini berada di Blok Lebak Ciherang, Resort PTN Tapos, Seksi PTN Wilayah VI, Bidang PTN Wilayah III Bogor didokumentasikan PEH TNGGP melalui monitoring dengan menggunakan metode perlindungan sarang elang jawa (nest protection).
Baca Juga: Sang Garuda Muda, Anak Elang Jawa Lahir di Taman Nasional Gunung Gede Pangrango
Berdasarkan hasil pemantauan Tim Pengendali Ekosistem Hutan (PEH) Bidang PTN Wilayah III Bogor. Tanggal 22 Mei 2023 fase pengeraman telur oleh induk yang bernama Ambarwati dan Linggabuana, dan tanggal 13 Juni 2023 terpantau telah menetas.
Pihak TNGGP menyebut dengan bertambahnya individu baru, menandakan bahwa kondisi populasi dan habitat Elang Jawa di TNGGP baik-baik saja.
Burung Elang Jawa sendiri merupakan salah satu predator teratas dalam sistem rantai makanan. Burung yang dianggap sebagai Garuda yang dijadikan lambang negara Indonesia ini memiliki postur gagah dan bentangan sayap yang elok.
Satwa endemik Pulau Jawa ini merupakan burung karnivora ini juga menjadi maskot satwa langka Indonesia yang wajib dilindungi dan dilestarikan.
Baca Juga: Mengenal Anggrek Ki Aksara, Flora Langka yang Ada di Hutan Gunung Gede Pangrango
Elang Jawa tersebar di beberapa wilayah taman nasional di Pulau Jawa salah satunya yaitu di Sukabumi.
Di Sukabumi Elang Jawa diketahui hidup di taman nasional Gunung Halimun Salak dan taman nasional Gunung Gede Pangrango.
Bahkan di Sukabumi terdapat pusat pendidikan konservasi elang jawa yang berada masih di kawasan museum bartels sang penemu elang jawa di wilayah Cimungkad, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi.