SUKABUMIUPDATE.com - Bagi masyarakat yang sudah memiliki rencana mengunjungi Masjid Al Jabbar, wajib menyimak informasi ini. Pasalnya, masjid yang berada di Kecamatan Gedebage, Kota Bandung, akan ditutup untuk sementara waktu.
Masjid Al Jabbar ditutup mulai Senin, 27 Februari 2023 hingga 13 Maret 2023.
Dalam akun instagram miliknya, Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyatakan, penutupan Masjid Al Jabbar bertujuan untuk penyempurnaan, perbaikan dan penataan ketertiban.
Baca Juga: 7 Mitos Bunga Sedap Malam, Tanda Mahluk Halus hingga Kesukaan Nyi Roro Kidul
Seperti diketahui masjid yang populer disebut masjid terapung itu diresmikan oleh Ridwan Kamil pada 30 Desember 2022. Antusias masyarakat untuk mengunjungi Masjid Al Jabbar begitu besar.
Setiap hari masyarakat berbondong-bondong datang untuk beribadah sekaligus menikmati megahnya masjid yang dikelilingi danau tersebut.
Pria yang akrab disapa Kang Emil itu menyatakan, penutupan sementara ini dilakukan dengan berbagai pertimbangan. Pada intinya agar Bulan Ramadan masyarakat bisa beribadah dengan tenang, tertib dan bersih di masjid tersebut.
Baca Juga: Tak Semua Kuat, 2 Anak Buah Kang Mus di Preman Pensiun Ini Paling Penakut
"Semoga menjadi perhatian dan sampai jumpa lagi di tanggal 13 Maret, seminggu sebelum Ramadhan tiba," ujarnya.
Perjalanan Pembangunan Masjid Al Jabbar
Dilansir dari instagram @disparbudjabar, butuh waktu hampir 7 tahun untuk mewujudkan masjid seperti sekarang ini.
7 tahun itu mulai dari perancangan hingga pembangunan. Banyak proses yang dilalui dan hambatan yang ditemui, salah satunya pandemi Covid-19.
Sehingga target rampungnya masjid yang pada awalnya di tahun 2020 menjadi 2022.