SUKABUMIUPDATE.com - Direktur Bina Umrah dan Haji Khusus Kementerian Agama, Arfi Hatim, mengatakan ada sebanyak 13 jemaah mmrah asal Indonesia terkonfirmasi positif Covid-19 saat menjalani tes swab ulang di Arab Saudi.
"Secara keseluruhan, ada 13 orang jemaah kita yang terkonfirmasi positif saat dilakukan tes swab PCR di Arab Saudi," kata Arfi dalam dialog 'Umrah Aman saat Pandemi' yang ditayangkan di kanal Youtube BNPB, Rabu, 11 November 2020, seperti dikutip dari Tempo.co.
Sebanyak 13 orang ini berasal dari dua kloter umrah. Delapan jemaah umrah positif Covid-19 berasal dari rombongan kloter pertama, adapun lima jemaah positif pada kloter kedua. "Di kloter ketiga, alhamdulillah tidak ada yang positif Covid-19," ujar Arfi.
Seluruh jemaah yang terkonfirmasi positif positif Covid-19 itu, ujar Arfi, saat ini sudah ditangani oleh pemerintah Arab Saudi dan mereka sedang menjalani isolasi.
"Sudah dilakukan proses isolasi, sambil menunggu waktu nanti dilakukan swab tes ulang, mudah-mudahan hasilnya negatif. Jadi sudah ditangani Kementerian Kesehatan Arab Saudi dan penyelenggara umrah," kata Arfi.
Sementara itu, kata Arfi, pemerintah terus mengevaluasi kegiatan umrah di tengah pandemi untuk memastikan jemaah umrah datang dan pulang ke Indonesia dalam keadaan sehat.
Arfi mengklaim, pemerintah sudah berusaha maksimal melakukan upaya pencegahan penularan Covid-19 saat kegiatan ibadah umrah.
"Kami sudah membuat mitigasi dengan mempertimbangkan segala risiko terburuk, ini lah kemudian yang harus kami evaluasi. Kami harap jemaah yang berangkat dalam kondisi sehat, pulang juga sehat," tuturnya.
Sumber: Tempo.co