Ini Sebab Musabab New York Paling Parah Derita Covid-19

Senin 13 April 2020, 12:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Negara bagian New York mencapai tonggak tragis dalam pekan ini. New York menjadikan Amerika Serikat sebagai negara dengan kasus tertinggi penyebaran virus corona di dunia. 

Dilansir dari tempo.co, Amerika Serikat memiliki 181.026 kasus virus corona, pada 11 April, lebih tinggi dari Spanyol (161.852 kasus) dan Italia (152.271) – yang populasinya jauh lebih banyak daripada negara bagian New York.

Penyakit ini membunuh warga New York secara tidak proporsional. Dari 20.389 kematian di Amerika Serikat akibat virus corona, 8.627 atau 42 persennya, terjadi di New York, sebagaimana diberitakan CNN berdasarkan data dari Pusat Sains dan Teknik Sistem Universitas Johns Hopkins.

Kota New York dan daerah pinggiran kota - Nassau, Suffolk, Westchester, dan Rockland - bertanggung jawab atas 93 persen dari jumlah kasus kematian di seluruh negara bagian New York. Selain itu, di New York City, angka kematian Covid-19 sekitar 6 persen lebih tinggi daripada kebanyakan kota-kota di negara bagian lain.

Mengapa New York tampak lebih parah? New York adalah kota terpadat dengan lebih dari 8 juta penghuni, dua kali lebih banyak dari Los Angeles. Tetapi New York juga memiliki delapan atau sembilan kali lebih banyak kasus daripada kota lain.

Covid-19 menyebar paling mudah ketika orang-orang berkumpul bersama - di gereja atau kapal pesiar, di acara-acara outdoor seperti konser atau Mardi Gras. Atau mungkin di apartemen kecil dengan beberapa teman sekamar atau keluarga besar. Kepadatan penduduk New York, sekitar 27.000 orang per mil persegi, membuat penularan menjadi mudah – meskipun kota-kota lain di Asia bisa mencapai kepadatan hampir 40.000 orang per mil persegi.

Kepadatan mungkin tak bisa menjawab asumsi tersebut. Pasalnya, wilayah paling padat di New York adalah Manhattan, sementara Queens yang relatif luas berada di urutan keempat dari lima kota di New York yang paling parah. Queens memiliki lebih dari dua kali lipat kasus dibanding Manhattan.

Ternyata, menurut pakar penyakit menular dan infeksi Memorial Sloan Kettering Cancer Center, Kent Sepkowitz kepada CNN, tingkat kematian yang tinggi di New York City disebabkan karena perawatan kesehatan yang sangat tidak memadai, untuk kaum minoritas dan kaum miskin, seperti di bagian lain negara itu.

New York City dan negara bagian New York baru saja merilis tingkat kemiskinan dan ras. Orang kulit hitam dan Hispanik di New York mewakili 51 persen dari populasi kota, namun merupakan 62 persen dari kematian akibat Covid-19.

Menurut Sepkowitz, mereka memiliki tingkat kematian dua kali lipat dibandingkan dengan kulit putih, ketika disesuaikan dengan usia. Kemungkinan ini disebabkan proporsi yang lebih tinggi dari warga kulit hitam dan New York Hispanik, yang didiagnosis dengan penyakit parah dan tingkat kematian yang lebih tinggi di antara mereka yang diketahui terinfeksi.

Kesenjangan ini kemungkinan merupakan hasil dari beberapa faktor. Kondisi komorbid, seperti hipertensi dan diabetes, sangat terkait dengan kematian akibat Covid-19 dan lebih sering terjadi pada komunitas kulit hitam dan Hispanik.

Tetapi apa yang menyebabkan tingginya tingkat hipertensi dan diabetes yang tidak terkontrol dengan baik? "Kurangnya perawatan kesehatan yang tepat. Orang-orang yang tidak dapat dengan mudah menemukan perawatan kesehatan yang baik karena alasan uang, waktu, lokasi, atau kepercayaan," Sepkowitz.

Mereka mungkin lebih cenderung tinggal di rumah tanpa terdiagnosis dan menyebarkan virus serta mengalami keterlambatan fatal dalam diagnosis dan perawatan.

Penjelasannya sama untuk Kota New York seperti untuk Italia, New Orleans dan mungkin Iran: virus mengeksploitasi kelemahan dalam kesehatan dan perawatan kesehatan. Baik itu usia lanjut, komorbiditas (Penyakit yang terjadi secara simultan), atau akses ke perawatan.

 

Sumber : tempo.co

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Life22 November 2024, 18:00 WIB

Amalkan Doa Imam Al-Ghazali Saat Menghadapi Masalah Hidup

Doa dari Imam Al-Ghazali ini dianjurkan diamalkan saat sedang dirundung maslaah kehidupan.
Ilustrasi - Doa ini dibaca saat sedang dirundung masalah kehidupan (Sumber : Pexels.com/@Pavel Danilyuk)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:49 WIB

Iyos-Zainul Janji Hilangkan Pungli Tenaga Kerja di Sukabumi

Debat kedua Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2024 yang digelar di Hotel Sultan Raja, Bandung, Jumat (22/11/2024), berlangsung meriah. Pendukung dari masing-masing pasangan calon memadati area sekitar hotel
Iyos-Zaenul janji hilangkan pungli tenaga kerja di Kabupaten Sukabumi (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:36 WIB

Serentak di 7 Kecamatan! Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji untuk Fahmi-Dida

Kegiatan ini dapat dihadiri secara gratis dan menyediakan hadiah utama umrah.
Informasi kegiatan Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji pada Sabtu, 23 November 2024. | Foto: Tim Fahmi-Dida
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:35 WIB

Asep Japar-Andreas: Bersama Wujudkan Sukabumi Maju, Berbudaya, dan Berkah

Asep Japar-Andreas siap wujudkan Sukabumi maju dan berkah! Dengan kolaborasi lintas sektoral, tata kelola prima, dan komitmen pro-rakyat, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk masa depan Sukabumi.
Asep Japar-Andreas: Kolaborasi Nyata untuk Sukabumi Maju dan  Berkah! Dengan semangat kerja bersama, mereka hadir membawa komitmen nyata untuk pembangunan yang pro-rakyat. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:56 WIB

Iyos-Zainul: Komitmen Nyata untuk Sukabumi yang Lebih Baik, Bukan Sekadar Janji!

Iyos-Zainul hadir dengan komitmen nyata! Dari gizi balita, pasar murah, hingga 10 ribu lapangan kerja, mereka tawarkan solusi untuk Sukabumi yang sejahtera, agamis, dan inovatif. Yuk, kenali visi mereka!
Iyos-Zainul: Bersama Wujudkan Sukabumi yang Lebih Baik! Dari bantuan gizi hingga peluang kerja, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk Sukabumi. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:44 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Kata Kedua Paslon soal Isu Perikanan, Cold Storage Jadi Sorotan

Kata kedua Paslon soal isu perikanan dan kelautan dalam Debat Terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Suasana debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 membahas isu kelautan dan perikanan. (Sumber : YouTube Sukabumiupdate)
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Wujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)