Resto Donton Bori: Masak Sendiri, Makan, Lalu Bayar

Minggu 27 Oktober 2019, 09:04 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Soal kuliner, Jepang memiliki beragam hidangan lezat yang peyajiannya unik. Nah, pernahkan Anda makan di restoran, lalu masak sendiri dan hasilnya dimakan sendiri? Di Jepang terdapat restoran yang para tamunya harus melayani diri sendiri.

Penasaran dengan cerita itu dan juga penasaran dengan rasanya, Anissa, pemandu wisata mengajak kami ke Donton Bori, sebelah Uruga Building di Kota Nagano, Jepang. Kunjungan itu kami lakukan di sela-sela kegiatan Tokyo Motor Show 2019

Kedai makan itu tak terlihat mewah-mewah amat, hanya tempatnya memang strategis di tepi jalan raya kota yang lengang. Semula kami pikir ini adalah tempat makan seperti yang sebelum-sebelumnya. 

 Setelah reservasi, kami duduk saling berhadapan, di batasi sebuah wajan datar. Dan, pelayan  datang membawakan mangkuk yang berisi telur, beberapa potong seafood yang diiris halus-halus, semacam daun bawang yang dipotong kecil-kecil, dan potongan kubis. 

Lantas, kami diminta mengaduk hingga rata adonan itu. Wajan datar persegi empat di depan meja yang telah diolesi minyak dinyalakan. Setelah panas, adonan yang disebut  okonomiyaki itu dituangkan, dengan bentuk bulat. Gampangnya seperti memasak martabak -- tapi yang ini tanpa kulit.  

Bahan-bahan pembuat adonan okonomiyaki tengah disiapkan. Adonan lalu dituangkan ke penggorengan datar, hingga berbentuk bulat. Adonan terdiri dari telur, daun bawang, dan lain-lain. TEMPO/Dian Adryanto

 Siapa yang memasak? Saya yang memasak untuk diri sendiri. Bukan juru masak kedai itu, seperti laiknya rumah makan Jepang di kota besar Indonesia, chef yang akan atraksi di depan kita, dengan aksi memasak di atas wajan datar. Pelayan hanya mengarahkan caranya.

 Asyiklah, kami memasak okonomiyaki itu. Ada yang berhasil membuat adonan bulat seperti pancake, tapi lebih banyak lagi yang tak sukses. Bentuk tak terlalu beraturan, tapi rasa tetap sama. Sembari dipanggang, diolesi di atasnya dengan bumbu  semacam saus. Kemudian siap di santap. Seorang kawan menyebutnya seperti martabak, kawan lain mengatakan mirip omelet, dan seorang teman lain berkata, “Seperti bala-bala alias bakwan”. 

Okonomiyaki ludes disantap, muncul yakisoba. Mi dengan tauge, kubis dan irisan daging sapi tipis. Sama dengan yang pertama, kami memasak sendiri. Ditambah sedikit bumbu kecap Jepang, usaha membuat mi goreng pun berlangsung. Riuh sekali. Itu belum berakhir, muncul nasi-nasi kepalan yang disebut yaki onigiri. Di panggang sebentar di atas wajan besi, diberi bumbu saus, dan disantap. Kemudian penutup adalah es krim. Makan malam yang sukses dan mengasyikkan.

Di Donton Bori, Nagano ini ternyata warung makan dengan konsep makan sepuasnya. Beberpa kawan berkali-kali meminta irisan daging dan yaki onigiri.

Berapa biayanya? Untuk mendapatkan keasyikan masak sendiri makanan yang disantap ini, harus merogoh kocek 1.580 Yen atau sekitar Rp205.400 -- jika 1 Yen dikurs dengan Rp130. Ini belum termasuk minuman, yang akan diperhitungkan tersendiri.

 Memasak yakisoba sendiri di Donton Buri menghadirkan kesan tersendiri dalam berwisata kuliner. TEMPO/Dian Andryanto 

Menurut Anissa, di Jepang untuk layanan memasak sendiri ada beberapa jenis makanan antara lain nabe untuk yang rebus-rebusan, danyakiniku untuk yang memasak dengan cara dibakar. “Di sini, okonomiyaki, nabe dan yakiniku restorannya sangat  banyak,” kata dia. 

“Cara memasak sendiri di Jepang, sangat normal. Untuk atraksi memasak oleh chef biasanya lebih ke jenis Teppanyaki atau semacamnya,” ujar Anissa, menjelaskan. S. DIAN ANDRYANTO (NAGANO)

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 18:30 WIB

Duku Tumbang Dievakuasi, Kondisi Rumah Warga Nagrak Sukabumi Usai Tertimpa Pohon

Reruntuhan pohon duku yang menimpa rumah milik Santibi di Kampung Pasir Huni RT 06 RW 01, Desa Pawenang, Kecamatan Nagrak akhirnya berhasil dievakuasi, Jumat (22/11/2024)
P2BK bersama tim gabungan mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah Santibi di Nagrak Sukabumi, Jumat (22/11/2024) | Sumber foto : P2BK Nagrak
Food & Travel22 November 2024, 18:30 WIB

Berbalut Legenda Dayang Sumbi, Air Terjun Sanghyang Taraje Garut HTM Cuma Rp10 Ribu!

Curug Sanghyang Taraje Garut dikelilingi oleh hutan hijau yang sejuk dan suasana alam yang tenang.
Curug Sanghyang Taraje adalah sebuah air terjun yang terletak di Kampung Kombongan, Desa Pakenjeng, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Foto: IG/smiling.westjava
Life22 November 2024, 18:00 WIB

Amalkan Doa Imam Al-Ghazali Saat Menghadapi Masalah Hidup

Doa dari Imam Al-Ghazali ini dianjurkan diamalkan saat sedang dirundung maslaah kehidupan.
Ilustrasi - Doa ini dibaca saat sedang dirundung masalah kehidupan (Sumber : Pexels.com/@Pavel Danilyuk)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:49 WIB

Iyos-Zainul Janji Hilangkan Pungli Tenaga Kerja di Sukabumi

Debat kedua Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2024 yang digelar di Hotel Sultan Raja, Bandung, Jumat (22/11/2024), berlangsung meriah. Pendukung dari masing-masing pasangan calon memadati area sekitar hotel
Iyos-Zaenul janji hilangkan pungli tenaga kerja di Kabupaten Sukabumi (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:36 WIB

Serentak di 7 Kecamatan! Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji untuk Fahmi-Dida

Kegiatan ini dapat dihadiri secara gratis dan menyediakan hadiah utama umrah.
Informasi kegiatan Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji pada Sabtu, 23 November 2024. | Foto: Tim Fahmi-Dida
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:35 WIB

Asep Japar-Andreas: Bersama Wujudkan Sukabumi Maju, Berbudaya, dan Berkah

Asep Japar-Andreas siap wujudkan Sukabumi maju dan berkah! Dengan kolaborasi lintas sektoral, tata kelola prima, dan komitmen pro-rakyat, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk masa depan Sukabumi.
Asep Japar-Andreas: Kolaborasi Nyata untuk Sukabumi Maju dan  Berkah! Dengan semangat kerja bersama, mereka hadir membawa komitmen nyata untuk pembangunan yang pro-rakyat. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:56 WIB

Iyos-Zainul: Komitmen Nyata untuk Sukabumi yang Lebih Baik, Bukan Sekadar Janji!

Iyos-Zainul hadir dengan komitmen nyata! Dari gizi balita, pasar murah, hingga 10 ribu lapangan kerja, mereka tawarkan solusi untuk Sukabumi yang sejahtera, agamis, dan inovatif. Yuk, kenali visi mereka!
Iyos-Zainul: Bersama Wujudkan Sukabumi yang Lebih Baik! Dari bantuan gizi hingga peluang kerja, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk Sukabumi. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:44 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Kata Kedua Paslon soal Isu Perikanan, Cold Storage Jadi Sorotan

Kata kedua Paslon soal isu perikanan dan kelautan dalam Debat Terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Suasana debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 membahas isu kelautan dan perikanan. (Sumber : YouTube Sukabumiupdate)
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU