SUKABUMIUPDATE.com - Iran akhirnya mengizinkan perempuan menonton pertandingan bola kaki di stadion terbuka setelah FIFA melakukan tekanan terhadap negara itu.
Kementerian Olah Raga Iran secara resmi pada hari Minggu, 25 Agustus 2019 membolehkan perempuan untuk menonton langsung pertandingan babak penyisihan Piala Dunia 2022 pada 10 Oktober mendatang antara tim Iran berhadapan dengan tim Kamboja.
Pertandingan babak penyisihan itu akan digelar di stadion Azadi di Teheran, ibukota Iran.
"Perempuan dapat pergi ke stasiun Azadi pada 10 Oktober 2019 untuk menonton pertandingan antara tim nasional Iran dan Kamboja untuk babak penyisihan Piala Dunia di Qatar," kata Jamshid Taghizadeh, wakil menteri olah raga untuk urusan legal, seperti dilaporkan Channel News Asia.
"Tidak ada larangan secara hukum mengenai kehadiran perempuan di stadiun dan kami harus mengaktifkan infrastruktur, yang sedang dalam pengerjaan," ujarnya.
FIFA dilaporkan memberikan batas waktu hingga hari Sabtu lalu agar Iran memenuhi aturan yang berlaku atau akan menghadapi konsekwensi.
Iran telah melarang perempuan menonton pertandingan sejak pecah revolusi Islam pada tahun 1979.
Meski dilarang, sejumlah perempuan Iran melanggar aturan itu dengan menghadiri pertandingan internasinol. Namun beberapa perempuan lain dijerat hukum karena memasuki stadion. Empat perempuan baru-baru ini ditahan karena mereka memasuki stadion Azadi.
Sumber: Tempo.co