SUKABUMIUPDATE.com - Kepolisian Malaysia memburu pria WNI berusia 31 tahun setelah diduga membunuh seorang perempuan paruh baya di Kampung Selamat, Penang, pada Rabu.
Korban tewas berusia 44 tahun, sementara dua korban luka adalah anak korban berusia 14 dan keponakannya berusia 17 tahun di pabrik makanan beku di Kepala Batas, menurut laporan Sin Chew Daily, dilansir dari Asia Times, 20 Desember 2018.
Kejadian sekitar pukul 4 sore, ketika saudari pemilik pabrik, Sia Seok Kee dan putranya Yong Wei Keong serta keponakannya Sia Yung Jern diserang menggunakan parang.
Ketiganya ditemukan bersimbah darah di ruang pendingin pabrik. Namun Sia Seok Kee meninggal selama perjalanan ke rumah sakit, sementara dua remaja dirawat dalam kondisi kritis.
Kepala kepolisian distrik Seberang Perai Utara (SPU) Noorzainy Mohd Noor mengatakan korban dirawat di Rumah Sakit Kepala Batas.
Menurut laporan Bernama, polisi mengidentifikasi pelaku bernama Jonathan Sihotang, seorang pekerja di pabrik yang sama, datang dan menyerang ketiga korban di bagian pendingin pabrik dengan menggunakan parang.
"Para korban, yang terluka parah, berhasil mencari bantuan dari kerumunan," katanya.
Polisi menduga motif pembunuhan awal karena pelaku tidak puas karena gajinya tidak sesuai selama bekerja tahun lalu.
Polisi Malaysia telah meminta bantuan masyarakat untuk mencari WNI tersebut dan mengatakan tersangka melarikan diri dengan sepeda motor biru.
Sumber: Tempo