Pendiri Taliban Afganistan yang Paling Disegani Meninggal Dunia

Rabu 05 September 2018, 06:48 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Pendiri jaringan militan Taliban Afganistan yang paling disegani dan ditakuti, Jalaluddin Haqqani, meninggal dunia.

Dilaporkan Associated Press, 5 September 2018, Taliban mengatakan Haqqani meninggal pada Senin 3 September pada usia 71 tahun setelah dilaporkan sakit selama bertahun-tahun, termasuk penyakit Parkinson.

Karena kondisinya yang sakit, kepengurusan organisasi telah diberikan kepada salah satu dari 12 putranya, Sirajuddin, yang kemampuan militernya diakui dengan merencanakan dan melakukan beberapa serangan Taliban yang lebih berani.

Putra Haqqani juga merupakan wakil kepala Taliban, yang telah melancarkan serangan yang semakin canggih dan terkoordinasi terhadap pasukan keamanan Afganistan. AS mengatakan dalam laporan terbaru bahwa hampir setengah dari Afganistan berada di bawah kendali Taliban atau milisi lain.

Jalaluddin Haqqani, yang pernah dipuji sebagai pejuang kemerdekaan oleh Presiden AS ,Ronald Reagan, karena menentang invasi Uni Soviet di Afganistan selama Perang Dingin, telah lumpuh selama 10 tahun terakhir, seperti diutarakan juru bicara Taliban Zabihullah Mujahed. Laporan kematiannya tersebar luas pada 2015 dan Haqqani tidak pernah terdengar kabarnya dalam beberapa tahun.

Mujahid menyebut Haqqani seorang sarjana agama dan prajurit teladan. Amerika Serikat menyatakan jaringan Haqqani sebagai organisasi teroris pada 2012, dan telah menjadi salah satu lawan paling sengit bagi pasukan AS dan NATO di Afganistan.

Namun kematian Haqqani diperkirakan tidak akan memengaruhi kekuatan atau strategi militer Taliban.

Juru bicara Kementerian Pertahanan Afganistan, Mohammad Radmanish, mengatakan kematian Haqqani tidak berarti perubahan besar bagi Jaringan Haqqani.

"Secara operasional, kematiannya tidak akan berdampak pada kelompok itu," katanya, seperti dikutip dari Aljazeera, dan menambahkan bahwa peran Haqqani dalam beberapa tahun terakhir lebih bersifat ideologis daripada praktis.

Sebagai salah satu mujahidin dari pemberontak Afghanistan, Haqqani bergabung dengan Taliban ketika mereka menyerbu Kabul pada September 1996, mengusir para pejuang lawan dari ibukota.

Haqqani termasuk di antara mujahidin Afganistan yang saat itu didukung Amerika Serikat untuk melawan pasukan Uni Soviet yang memasuki Afghanistan pada 1979 untuk mendukung pemerintah komunis pro Moskow. Haqqani dipuji oleh mantan Wakil Presiden AS, Charlie Wilson, sebagai "orang dengan segala kebaikan". Setelah 10 tahun di Afganistan, Uni Soviet keluar dari negara itu dalam sebuah kesepakatan yang akhirnya menyebabkan runtuhnya pemerintahan Kabul dan pengambilalihan oleh mujahidin.

Informasi intelijen AS menyebut Haqqani sebagai "sosialis moderat" yang tidak menerima aturan ketat Taliban yang menolak pendidikan bagi para gadis.

"Haqqani lebih banyak berfungsi di wilayah militer, dan bukan kekuatan dalam mengatur isu-isu politik atau sosial Taliban," kata pesan intelijen tersebut.

Lahir pada 1947 dari suku kuat Zardran yang mendominasi provinsi Paktia, Paktika, dan Khost di Afganistan tenggara, Haqqani adalah teman dekat Osama bin Laden, yang sering berlindung di kamp-kampnya di luar Khost.

Hubungan Haqqani dengan Pakistan ketika ia mempelajari bentuk Islam konservatif di madrasah Darulaman Haqqania, atau sekolah agama, di barat laut Pakistan. Ulama tertinggi sekolah, Maulana Sami-ul-Haq, pernah berkata dalam wawancara kepada Associated Press bahwa Haqqani adalah murid yang serius.

Penafsiran keras Haqqani tentang Islam telah meluncurkannya di jalan menuju pemberontakan di awal 1970-an ketika ia kembali ke Afganistan untuk membuka madrasah dan mengorganisir sebuah gerakan melawan raja Afganistan, Raja Zahir Shah, menurut dokumen AS yang tidak diklasifikasikan yang melacak karier militan Haqqani.

Selama tahun 1980-an, kecakapan militer Haqqani di Afganistan menarik perhatian Amerika Serikat dan Pakistan. Dia pun menerima bantuan uang dan senjata dari AS. Pejuang dari dunia Muslim direkrut untuk melawan Uni Soviet, dan Osama bin Laden termasuk yang pertama mendaftar. Banyak pejuang Arab tertarik ke arah Haqqani karena ia adalah seorang pembicara Arab dan seorang pejuang yang keras. Mereka yang tetap tinggal di Afganistan, termasuk pemimpin baru al-Qaida, Ayman al Zawahri, diyakini dilindungi oleh jaringan Haqqani, dan mereka diyakini membantu mendanainya.

Setelah Rusia pergi dan pemerintah komunis Afganistan jatuh, Haqqani menjabat sebagai menteri kehakiman. Dia segera meninggalkan pemerintah mujahidin, frustrasi karena pertikaian yang tak usai, dan kembali ke Khost di mana dia mempertahankan kontak dekat dengan militan, termasuk Osama bin Laden.

Setelah mengambil alih kekuasaan pada September 1996, Taliban merangkul Haqqani karena keterampilan militernya, menurut data intelijen 1998 dari Kedutaan Besar AS di Afganistan.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:56 WIB

Iyos-Zainul: Komitmen Nyata untuk Sukabumi yang Lebih Baik, Bukan Sekadar Janji!

Iyos-Zainul hadir dengan komitmen nyata! Dari gizi balita, pasar murah, hingga 10 ribu lapangan kerja, mereka tawarkan solusi untuk Sukabumi yang sejahtera, agamis, dan inovatif. Yuk, kenali visi mereka!
Iyos-Zainul: Bersama Wujudkan Sukabumi yang Lebih Baik! Dari bantuan gizi hingga peluang kerja, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk Sukabumi. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:44 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Kata Kedua Paslon soal Isu Perikanan, Cold Storage Jadi Sorotan

Kata kedua Paslon soal isu perikanan dan kelautan dalam Debat Terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Suasana debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 membahas isu kelautan dan perikanan. (Sumber : YouTube Sukabumiupdate)
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Wujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)