SUKABUMIUPDATE.com - Bekas Wakil Perdana Menteri Australia, Barnaby Joyce, membuat pengakuan mengejutkan soal bayi yang dikandung bekas sekretaris media, yang menjadi pacarnya.
Joyce, yang berhenti pada Februari lalu karena tekanan publik Australia pasca terungkapnya skandal seks itu, mengatakan ada kemungkinan bayi itu bukanlah darah dagingnya.
“Itu bayiku, sebagai catatan ya, seperti itu,” kata Joyce seperti dipublikasikan media Fairfax dan dilansir media Reuters, Sabtu, 3 Maret 2018. “Dan saya bisa katakan, jikapun itu bukan bayi saya, saya tetap tidak peduli. Saya akan tetap menjalani ini. Saya akan tetap mencintainya.”
Menurut Joyce, identitas biologis dari baya ini merupakan wilayah abu-abu sehingga tidak bisa dipastikan.
Pengakuan Joyce ini menambah lika-liku perjalanan skandal seks petinggi Partai Nasional Australia ini. Pada Februari lalu, Perdana Menteri Australia, Malcolm Turnbull mendesaknya untuk mengundurkan diri. Turnbull bahkan mengeluarkan aturan yang melarang menteri di kabinetnya berhubungan seks dengan staf.
Joyce sempat menolak dan menuding pernyataan Turnbull hanya memperlebar masalah. Namun, Joyce akhirnya mau mundur setelah mendapat desakan publik lewat jajak pendapat dan tekanan dari internal partainya. Joyce juga mendapat tudingan pelecehan seksual baru, yang membuatnya berubah pikiran dan akhirnya bersedia mundur.
Koalisi Partai Nasional dan Partai Liberal, yang mengusung Turnbull, menguasai parlemen dengan keunggulan satu suara.
Michael McCormack, yang menjadi ketua Partai Nasional, menggantikan posisi Joyce sebagai wakil Perdana Menteri Australia.
Sumber: Tempo