5 Fakta Kecelakaan Kereta di India yang Tewaskan 288 Orang

Minggu 04 Juni 2023, 10:00 WIB
5 Fakta Kecelakaan Kereta di India yang Tewaskan 288 Orang (Sumber : Twitter @bdleonanda)

5 Fakta Kecelakaan Kereta di India yang Tewaskan 288 Orang (Sumber : Twitter @bdleonanda)

SUKABUMIUPDATE.com - Pada Jumat 2 Juni 2023 India berduka, kecelakaan kereta di Odisha menewaskan 288 orang dan 900 lainnya terluka. Dan korban kemungkinan masih akan bertambah..

Kecelakaan kereta India tersebut bahkan menjadi salah satu insiden paling mematikan lebih dari satu dekade.

Diketahui, kecelakaan kereta tersebut melibatkan tiga kereta yaitu Bengaluru-Howrah Superfast Express, Shalimar-Chennai Central Coromandel Express, dan satu kereta barang. 

Baca Juga: 9 Rekomendasi Rumah Makan Padang di Sukabumi, Murah Bikin Kenyang

Dan berikut beberapa fakta terkait kecelakaan kereta di India yang terjadi Jumat malam waktu setempat yang menghimpun dari Suara.com.

1. Kronologi Tabrakan Maut Kereta

8 Fakta Kecelakaan Kereta di India, Jadi Tabrakan Maut Paling Mematikan!

Juru Bicara Kereta Api di India, Amitabh Sharma menjelaskan kronologi tabrakan maut itu. Dia menjelaskan sekitar pukul 19.00 waktu setempat, kereta 12841 Coromandel Express yang beroperasi antara Shalimar dan Chennai tergelincir dan terlempar ke jalur arah berlawanan.

Selang berapa lama, ada kereta yang melaju dari arah Yesvantpur dan Howrah. Kereta tersebut langsung menabrak gerbong-gerbong yang tergelincir itu. Hal tersebut menyebabkan tiga hingga empat gerbong ikut tergelincir.

2. Ratusan Korban Jiwa

Tabrakan maut yang melibatkan sejumlah gerbong kereta api di negara bagian Odisha, India bagian timur itu sedikitnya membuat 261 orang tewas dan 900 lainnya mengalami luka-luka.

Untuk menangani kecelakaan ini ada lebih dari 200 ambulans yang dikirim ke tempat kejadian. Bahkan ada lebih dari 100 dokter tambahan yang telah dikerahkan.

3. Infrastruktur Menua

Dugaan penyebab tabrakan maut kereta api di India itu adalah karena infrastruktur yang sudah menua serta perawatan yang buruk. Dua faktor tersebut sering menjadi penyebab utama kecelakaan kereta api di India. 

Korban tewas dari kecelakaan hari Jumat, 2 Juni 2023, telah melampaui kecelakaan pada 2016, salah satu kecelakaan paling mematikan dalam beberapa tahun terakhir. Ketika itu lebih dari 140 orang tewas saat kereta api tergelincir.

Sementara itu, berdasarkan data pada 2021, tercatat sebanyak 16.431 orang tewas dalam hampir 18.000 kecelakaan kereta api di seluruh negeri.

4. Tim Penyelamat Ddikerahkan

Tim Penyelamat langsung dikerahkan untuk menangani tabrakan maut kereta api tersebut. Bahkan ratusan anak muda berbaris di luar rumah sakit pemerintah di Soro Odisha untuk menyumbangkan darah untuk korban kecelakaan.

5. Korban dan Keluarga Korban Dapat Kompensasi

Menteri Perkeretaapian Federal Ashwini Vaishnav angkat bicara terkait  tabrakan maut kereta api India itu.

Setelah mendengar insiden paling mematikan itu, Ashwini langsung bergegas ke tempat kejadian perkara untuk berkoordinasi memusatkan proses evakuasi dengan beberapa tim.

Ashwini mengatakan sebagai bentuk belasungkawa, pemerintah akan memberi kompensasi pada para korban termasuk bagi keluarga yang ditinggalkan. 

Namun besaran kompensasi yang diberikan berbeda-beda tergantung kondisi penumpang setelah kecelakaan.

"Kompensasi ex-gratia kepada para korban kecelakaan kereta api yang malang di Odisha ini sebesar (Rp180 juta) jika meninggal, (Rp 36 juta) untuk luka berat dan (Rp 9 juta) untuk luka ringan," katanya dalam keterangan tertulis.

Sumber: Suara.com (Trias Rohmadoni)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Entertainment22 Januari 2025, 11:30 WIB

Fakta Menarik Rencana Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise, Sudah Ketemu Keluarga

Kabar pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise dinantikan sekali oleh para penggemar dan netizen. Meskipun keluarga dari masing-masing telah bertemu tapi masih banyak yang penasaran mengenai persiapan pasangan tersebut.
Fakta Menarik Rencana Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise, Sudah Ketemu Keluarga (Sumber : Instagram/@alyssadaguise)
Entertainment22 Januari 2025, 11:00 WIB

Tanggapan Desy Ratnasari Soal Kedekatan Dengan Ruben Onsu: Mencari Orang yang Dipercaya

Kabar kedekatan Ruben Onsu dengan Desy Ratnasari sampai saat ini masih menjadi sorotan publik. Ditambah banyak sekali momen kebersamaan mereka tersebar di media sosial.
Tanggapan Desy Ratnasari Soal Kedekatan Dengan Ruben Onsu: Mencari Orang yang Dipercaya (Sumber : Instagram/@ruben_onsu)
Produk22 Januari 2025, 10:51 WIB

Harga MinyaKita Melejit, Saat Inflasi Tinggi di Kabupaten Sukabumi

rakor pengendalian inflasi terbaru Senin kemarin, salah satu yang dievaluasi adalah produk MinyaKita.
Tim pengendalian inflasi daerah cek komoditas pemicu inflasi di Kabupaten Sukabumi (Sumber: su/turangga anom)
Sukabumi22 Januari 2025, 10:37 WIB

Komentari Tawuran Pelajar di Lapdek, Wawalkot Sukabumi Terpilih: Wanian Kitu Euy

Para pelajar itu terlihat mencoba saling menyerang.
Tangkapan layar komentar Bobby Maulana terhadap unggahan berita tawuran pelajar di Lapang Merdeka Kota Sukabumi. | Foto: SU
Nasional22 Januari 2025, 10:08 WIB

Staf PN Surabaya Kebagian Rp 55 Juta dari Kasus Pembunuhan Wanita Sukabumi

Rini dihadirkan sebagai saksi yang dipanggil oleh Kejaksaan Agung.
(Foto Ilustrasi) Kuasa Hukum Gregorius Ronald Tannur diduga menyuap staf PN Surabaya. | Foto: Istimewa
Inspirasi22 Januari 2025, 10:00 WIB

Info Lowongan Kerja Lulusan S1 Akuntansi, Penempatan Wilayah Jakarta Utara

Berikut Informasi lengkap Loker Jakarta Utara di Indofood.
Ilustrasi. Info Lowongan Kerja Lulusan S1 Akuntansi, Penempatan Wilayah Jakarta Utara (Sumber : pixabay.com/@Claudio_Scott)
Life22 Januari 2025, 09:30 WIB

8 Cara Hidup Minimalis yang Biasa Dilakukan Orang Sukses, Yuk Terapkan!

Penerapan prinsip hidup minimalis bisa membantu mencapai kesuksesan.
Ilustrasi. Cara Hidup Minimalis yang Biasa Dilakukan Orang Sukses, Yuk Lakukan! (Sumber : Freepik/@freepik)
Sehat22 Januari 2025, 09:00 WIB

7 Makanan yang Bermanfaat untuk Kesehatan Tubuh dari dr. Zaidul Akbar

dr. Zaidul Akbar bagikan tips makanan menyehatkan untuk tubuh.
Ilustrasi. dr. Zaidul Akbar bagikan tips makanan menyehatkan untuk tubuh. (Sumber : Pexels/CatsComing)
Inspirasi22 Januari 2025, 08:30 WIB

Info Loker Badan Gizi Nasional SPPI Batch 3: Jadwal, Syarat, Cara Daftar & Gajinya

Updaters yang berminat daftar Loker Badan Gizi Nasional SPPI Batch 3, simak artikel berikut sampai tuntas!
Ilustrasi. Penyediaan Makan Siang Gratis. Info Loker Badan Gizi Nasional SPPI Batch 3: Jadwal, Syarat, Cara Daftar dan Gajinya (Sumber : Freepik/@fabrikasimf)
Life22 Januari 2025, 08:00 WIB

10 Ciri Orang yang Memiliki Kepribadian Buruk, Terlihat Dari Sikapnya

10 Ciri Orang yang Memiliki Kepribadian Buruk, Terlihat Dari Sikapnya
Ilustrasi. Ciri Orang yang Memiliki Kepribadian Buruk, Terlihat Dari Sikapnya (Sumber : Freepik/@8photo)