SUKABUMIUPDATE.com - Dalam rangka menyambut HUT ke-79 RI, PLN Sukabumi menggelar acara "Solidarity Food Truck" dan Edukasi Ketenagalistrikan yang berlangsung di Pondok Pesantren Putri Raudlatul Khoirot Tipar, Kota Sukabumi, Jumat 16 Agustus 2024.
Kegiatan "Solidarity Food Truck" ini bertujuan untuk memberikan makanan gratis kepada masyarakat, terutama yang membutuhkan. Dalam kegiatan tersebut YBM PLN UP3 Sukabumi memberikan bantuan berupa 200 porsi makanan bergizi, santunan untuk Pondok Pesantren dan edukasi keselamatan ketenagalistrikan.
Bantuan yang disalurkan oleh PLN melalui YBM PLN Sukabumi merupakan dana yang berasal dari potongan zakat karyawan sebesar 2,5% setiap bulannya dan disalurkan kepada masyarakat sebagai bukti kepedulian PT PLN (Persero) terhadap masyarakat.
KH Ade Iskandar, pemimpin Pondok Pesantren Putri Raudlatul Khoirot Tipar menyampaikan rasa terima kasihnya kepada PLN atas terselenggaranya kegiatan Solidarity Food Truck di Pondok Pesantren miliknya.
“Alhamdulillah, terimakasih kepada YBM PLN atas bantuan yang diberikan kepada Pondok Pesantren kami, semoga apa yang diberikan Allah gantikan dengan pahala yang berlipat ganda. Kami doakan semoga seluruh karyawan dan pimpinan Allah sehatkan dan PLN makin jaya kedepannya,” ujarnya.
Baca Juga: Semarakkan HUT Ke-79 RI, PLN Sukabumi Adakan Lomba Masak Asik Pakai Kompor Listrik
Yuniar Budi Satrio, Manager PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Sukabumi, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas terlaksananya program Solidarity Food Truck untuk anak-anak di Pondok Pesantren Putri Raudlatul Khoirot Tipar, Kota Sukabumi. Menurutnya, program ini merupakan wujud nyata dari kepedulian dan komitmen PLN terhadap masyarakat, terutama bagi mereka yang membutuhkan.
"Melalui kegiatan ini, kami ingin berbagi kebahagiaan dan menunjukkan kepedulian sosial PLN kepada masyarakat khususnya di Wilayah Sukabumi. Selain itu, kami ingin masyarakat lebih memahami pentingnya penggunaan listrik yang aman dan efisien. Edukasi Kelistrikan ini sangat penting untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya ketenagalistrikan dalam kehidupan sehari-hari," ujar Budi.
Sementara itu, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat, Susiana Mutia, menyampaikan bahwa dengan adanya program ini, PLN berkomitmen untuk menjalankan berbagai kegiatan sosial yang memberikan dampak positif bagi masyarakat.
"Kami berkomitmen untuk terus memberikan layanan terbaik dan berkontribusi dalam berbagai kegiatan sosial. Kami berharap melalui kegiatan Solidarity Food Truck ini, semangat kebersamaan dan kepedulian sosial dapat terus tumbuh di tengah masyarakat," ungkapnya.
"Kami berkomitmen untuk terus mendukung dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat melalui berbagai program dan kegiatan yang bermanfaat," tutupnya. (ADV)