Inkubator Bisnis Diskumindag Dorong UMKM Sukabumi Jadi Tangguh dan Mandiri

Jumat 01 Maret 2024, 11:07 WIB
Pelatihan Inkubator Bisnis bagi Wirausaha Baru Tahun 2024 pada 27 Februari 2024 di Hotel Balcony. | Foto: Dokpim Kota Sukabumi

Pelatihan Inkubator Bisnis bagi Wirausaha Baru Tahun 2024 pada 27 Februari 2024 di Hotel Balcony. | Foto: Dokpim Kota Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Pemerintah Kota Sukabumi melalui Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskumindag) menyelenggarakan Pelatihan Inkubator Bisnis bagi Wirausaha Baru Tahun 2024 pada 27 Februari 2024 di Hotel Balcony.

Pelatihan ini diikuti oleh 30 peserta UMKM yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan konsep kewirausahaan serta mengembangkan wawasan dan pemahaman UMKM.

Kepala Diskumindag Agus Wawan Gunawan dalam laporannya menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas dan daya saing UMKM di Kota Sukabumi.

Penjabat Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji dalam arahannya menekankan pentingnya inkubasi bisnis dalam melahirkan pengusaha-pengusaha baru yang tangguh dan mandiri.

"Inkubasi itu artinya tenan atau calon entrepreneur. Pada pelaku UMKM sebaiknya terus fokus pada usaha yang sedang dijalani agar menjadi pengusaha besar. Saya berharap setelah pelatihan ini, wawasan dan pemahaman tentang berusaha semakin meningkat," kata Kusmana Hartadji.

Baca Juga: Harga Beras Mahal, Diskumindag Kota Sukabumi Ajak Masyarakat Beralih ke SPHP

Kang Tutus juga menyampaikan beberapa kendala yang dihadapi UMKM, seperti sumber daya manusia, pemasaran, dan jejaring. Oleh karena itu, melalui pelatihan ini diharapkan para peserta dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilannya dalam mengelola usaha.

"Jalani proses usaha, jangan terlalu melihat orang lain yang sudah berhasil. Dalam memilih produk juga sebaiknya jangan ikut-ikutan kepada orang lain. Hasil para pelaku UMKM jangan jadi produk massal. Kembangkan produk baru, terus berinovasi dengan memanfaatkan teknologi," ujar Pj. Wali Kota.

Lebih lanjut, Kusmana Hartadji mendorong para peserta untuk memanfaatkan inkubator bisnis sebagai perantara agar risiko usaha dapat diminimalisasi.

"Inkubator menjadi perantara agar risiko usaha dapat diminimalisasi. Kita harus bisa membaca peluang usaha serta dapat manfaatkan sumber pembiayaan. Dengan pelatihan ini harus muncul para pengusaha dan usaha rintisan baru," imbuhnya.

Ia juga memberikan beberapa tips kepada para peserta, seperti mengikuti pameran-pameran bertaraf nasional, melakukan hibrida antara pemasaran online dan offline, serta kejelian dalam memperhitungkan biaya promosi.

"Ikuti pameran-pameran bertaraf nasional seperti Ina-craft. Lakukan hibrida antara pemasaran online dan offline. Perhitungkan biaya promosi, jangan sampai malah kita kehabisan modal. Harus diingat, kita ini sedang berbisnis," tandasnya.

Pelatihan bagi para pelaku UMKM merupakan bentuk kehadiran pemerintah dalam mendorong ketangguhan dan kemandirian pelaku usaha baru di Kota Sukabumi.

Melalui Pelatihan Inkubator Bisnis ini juga diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para peserta dalam mengembangkan usahanya dan mendorong pertumbuhan ekonomi di Kota Sukabumi. (ADV)

Sumber: Website KDP Kota Sukabumi

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate