SUKABUMIUPDATE.com - Rektumen Bersama BUMN kembali dibuka. Diinformasikan jika tanggal 5 Mei 2023 mendatang merupakan jadwal pendaftaran awal rekrutmen BUMN tersebut.
Kabar tersebut pembukaan Rekrutmen Bersama BUMN 2023 ini diumumkan melalui instagram FHCI dan BUMN.
"Kabar baik untuk kalian semua, milenial dan gen-z yang ingin bergabung menjadi keluarga besar BUMN," tulis Kementerian BUMN.
Baca Juga: 5 Tempat Terpanas di Bumi, Suhu Ada yang Tembus Hingga 70 Derajat Celcius
Seperti diketahui pembukaan lowongan kerja BUMN merupakan salah satu lowongan yang paling diincar oleh masyarakat di Indonesia, selain menjadi pegawai negeri.
Nah untuk kamu yang akan memiliki minat tinggi menjadi pegawai BUMN simak di sini jadwal lengkap Rekrutmen Bersama BUMN 2023, seperti menghimpun dari Suara.com.
Baca Juga: 4 Tempat Paling Menyeramkan di Asia, Ada yang Dijadikan Lokasi Pembantaian
- Pendaftaran dan seleksi administrasi oleh PIC BUMN: 5-20 Mei 2023
- Pengumuman seleksi administrasi: 1 Juni 2023
- Tes Kemampuan Dasar: 10-19 Juni 2023. Bobot nilai:
TKD 40 persen
AKHAK 60 persen - Pengumuman TKD dan AKHLAK: 10-19 Juni 2023
- Tes bahasa Inggris: 8-12 Juli 2023
Syarat threshold lebih 450 dan ranking sesuai rasio. - Pengumuman tes bahasa Inggris: 19 Juli 2023
- Tes oleh BUMN: 22 Juli-9 Agustus 2023 yang meliputi:
- Tes kompetensi bidang
- User interview
- Mindset
- Socmed analytic dan digital
- Medical check up (MCU). - Pengumuman akhir: 16 Agustus 2023.
Seperti Rekrutmen Bersama tahun sebelumnya, tahun ini lowongan juga akan dibuka oleh beberapa perusahaan BUMN papan atas seperti Pertamina, Telkom, Bank Mandiri dan ASDP Ferry.
Tujuan dibukanya Rekrutmen Bersama ini adalah untuk mendapatkan SDM yang berkualitas sehingga bisa memperkuat citra BUMN sebagai badan usaha profesional.
Hanya pelamar yang memiliki kualifikasi terbaik yang dapat bergabung di perusahaan ini, sehingga kalian harus mempersiapkan diri sejak jauh-jauh hari agar bisa bekerja di BUMN.
Setidaknya ada beberapa syarat yang harus dipenuhi seperti jenjang pendidikan dan IPK dengan nilai minimal tertentu. Pengalaman kerja dan kemampuan Bahasa Inggris mumpuni akan menjadi pertimbangan khusus.
Proses seleksi juga berjalan sangat ketat, sehingga membutuhkan waktu yang tak sebentar untuk menyaring ribuan pelamar yang mendaftar.
Nantinya, mereka yang lulus seleksi dan diterima akan menerima gaji fantastis dan fasilitas menggiurkan. BUMN juga menawarkan kesempatan untuk melakukan pengembangan diri juga karir.
Demikian informasi tentang jadwal rekrutmen bersama BUMN 2023. Semoga tulisan ini bermanfaat dan selamat mencoba.
Sumber: Suara.com (Rima Suliastini)