CPNS 2023: Daftar Formasi Untuk Lulusan SMA, Siapkan Persyaratannya dari Sekarang

Senin 27 Februari 2023, 15:45 WIB
Ilustrasi. Beberapa formasi untuk lulusan SMA tersedia pada CPNS 2023 dan bisa diikuti untuk mereka yang berminat | Foto: Instagram/@cpnsindonesia.id

Ilustrasi. Beberapa formasi untuk lulusan SMA tersedia pada CPNS 2023 dan bisa diikuti untuk mereka yang berminat | Foto: Instagram/@cpnsindonesia.id

SUKABUMIUPDATE.com - Menjadi seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) hingga saat ini masih menjadi profesi favorit banyak orang. Jenjang karir, penghasilan tetap hingga mendapat pensiunan di masa tua menjadi hal yang membuat orang ingin menjadi PNS.

Tak heran setiap pembukaan rekrutmen CPNS selalu diikuti banyak pelamar terutama oleh mereka yang memiliki gelar pendidikan Diploma dan Sarjana.

Lalu, bagaimana dengan mereka yang lulusan SMA, apakah ada di tahun ini Formasi CPNS 2023 untuk lulusan SMA? Jika melihat rekrutmen CPNS tahun-tahun sebelumnya, pemerintah selalu membuka formasi untuk lulusan SMA yang ingin ikut mendaftar.

Baca Juga: 9 Tips Lolos CPNS 2023, Calon Pendaftar Wajib Siapkan dari Sekarang!

Melansir dari Suara.com, sejauh ini pendaftaran CPNS 2023 untuk lulusan SMA dikabarkan akan dibuka oleh enam instansi lembaga pemerintahan atau kementerian.

Lembaga-lembaga pemerintah ini dikabarkan akan menyediakan beragam lowongan formasi CPNS 2023 untuk lulusan SMA. Pendaftaran CPNS 2023 sendiri diperkirakan akan mulai dibuka pada pertengahan tahun ini tepatnya pada bulan Juni 2023.

Jadi, bagi Anda yang merupakan lulusan SMA dan berminat mengikuti CPNS 2023 ada baiknya untuk segera menyiapkan berbagai berkas persyaratannya mulai dari sekarang.

Tentu ini menjadi angin segar apalagi saat ini syarat daftar CPNS 2023 SMA tidak lagi memakai ketentuan tinggi badan. Lantas formasi apa saja sih yang tersedia dalam pendaftaran CPNS 2023 lulusan SMA? Simak ulasan selengkapnya berikut.

Baca Juga: Info Lowongan Kerja Minimal Lulusan SMA/SMK Sederajat, Penempatan di Bandung

Formasi CPNS 2023 SMA

Terdapat enam formasi CPNS 2023 untuk tamatan SMA tanpa ada syarat tinggi badan, di antaranya yaitu:

1. Kementerian Hukum dan HAM

Kemenkumham akan membuka beberapa formasi pada seleksi CPNS 2023 mendatang. Kemenkumham juga membuka formasi bagi lulusan SMA/SMK/Sederajat untuk mengisi posisi jabatan sebagai penjaga tahanan.

2. Kementerian Perhubungan

Kemenhub berencana menyediakan kurang lebih sekitar 684 formasi CPNS bagi lulusan SMA/SMK atau Sederajat dalam seleksi CPNS 2023 mendatang. Adapun posisi yang disediakan Kemenhub antara lain yaitu:

Baca Juga: Jalan Nasional Sukabumi Bogor Ditutup Total! Longsor Susulan Jembatan Cikereteg

  • Jabatan penerbang
  •  Petugas Avsec (Aviation Security)
  • Teknisi penelitian dan perekayasaan
  • Petugas pertolongan kecelakaan penerbangan
  • Petugas pemadam kebakaran.

3. Badan SAR Nasional

Formasi CPNS 2023 untuk lulusan SMA juga akan dibuka oleh Basarnas untuk mengisi sejumlah pos-pos baru di sejumlah wilayah yang tersebar di Indonesia.

4. Kementerian Lingkungan Hidup

KLHK juga dikabarkan akan membuka formasi bagi lulusan SMA dalam seleksi CPNS 2023 mendatang. Salah satu posisi jabatan yang dibuka yaitu sebagai polisi hutan dalam bidang kehutanan dan pertanian.

Baca Juga: Jadwal Lengkap 9 Laga Sisa PSM Makassar di Liga 1, Misi Berat Jaga Puncak Klasemen

5. Kementerian Pertahanan

Kemhan membuka cukup banyak formasi CPNS 2023 lulusan SMA yang tersedia untuk posisi jabatan sebagai pengemudi ambulans dan juga kataloger pemula.

6. Kejaksaan

Terakhir ada Kejaksaan, selain membuka formasi bagi lulusan S1, kejaksaan juga berencana membuka formasi untuk lulusan SMA/SMK/Sederajat dalam seleksi CPNS 2023 mendatang.

Syarat Daftar CPNS 2023

Terdapat beberapa persyaratan berupa dokumen yang harus dipersiapkan untuk mengikuti pendaftaran CPNS 2023.

Baca Juga: Merugi Ratusan Juta, Kronologi DJ Cantik Sukabumi Tertipu Investasi Bisnis Pasutri

  1. Kartu Tanda Penduduk Elektronik atau e-KTP asli
  2. Akta kelahiran asli
  3. Pas foto dengan berukuran 4x6
  4. Swafoto pribadi
  5. Ijazah asli
  6. Transkrip Nilai
  7. Syarat lainnya akan ditentukan oleh masing-masing Instansi terkait.

Itulah beberapa formasi CPNS 2023 SMA yang disediakan. Selain keenam formasi tersebut, tentunya masih ada sejumlah formasi lain yang akan dibuka oleh instansi atau lembaga pemerintahan.

Sumber: Suara.com/Putri Ayu Nanda Sari

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 20:03 WIB

Ketua KPU Sukabumi: Terima Kasih Polres Bandung

Debat Publik Pilkada Kabupaten Sukabumi antara paslon 01, Iyos Somantri - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas digelar hari ini Jumat (22/11/2024), bertempat di Hotel Sutan Raja, Soreang, Kabupaten Bandung
Kasmin Belle, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi | Foto : Capture video Youtube
Jawa Barat22 November 2024, 19:14 WIB

Muhammad Jaenudin Sosialisasi Perda Perlindungan Anak di Kalaparea Sukabumi

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Muhammad Jaenudin, menggelar sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perlindungan Anak.
Anggota DPRD Jabar, Muhammad Jaenudin, sosialisasikan Perda Penyelenggaraan Perlindungan Anak. di Kalaparea Sukabumi | Foto : Tim Asistensi M. Jaenudin
Bola22 November 2024, 19:00 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Borneo FC: Pangeran Biru Incar 3 Poin!

Persib Bandung vs Borneo FC akan disiarkan secara langsung melalui siaran televisi dan layanan live streaming.
Ilustrasi - Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@std.sijalakharupat/Ist)
Sukabumi22 November 2024, 18:44 WIB

Sungai Meluap, Banjir Langganan Terjang Cidolog Sukabumi

Hujan deras dengan intensitas tinggi pada Jumat sore (22/11/2024), memicu aliran Sungai Cidolog meluap, mengakibatkan jalan ruas Cidolog-Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi, terendam banjir.
Jalan Cidolog-Tegalbulued Sukabumi terendam banjir | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi22 November 2024, 18:30 WIB

Duku Tumbang Dievakuasi, Kondisi Rumah Warga Nagrak Sukabumi Usai Tertimpa Pohon

Reruntuhan pohon duku yang menimpa rumah milik Santibi di Kampung Pasir Huni RT 06 RW 01, Desa Pawenang, Kecamatan Nagrak akhirnya berhasil dievakuasi, Jumat (22/11/2024)
P2BK bersama tim gabungan mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah Santibi di Nagrak Sukabumi, Jumat (22/11/2024) | Sumber foto : P2BK Nagrak
Food & Travel22 November 2024, 18:30 WIB

Berbalut Legenda Dayang Sumbi, Air Terjun Sanghyang Taraje Garut HTM Cuma Rp10 Ribu!

Curug Sanghyang Taraje Garut dikelilingi oleh hutan hijau yang sejuk dan suasana alam yang tenang.
Curug Sanghyang Taraje adalah sebuah air terjun yang terletak di Kampung Kombongan, Desa Pakenjeng, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Foto: IG/smiling.westjava
Life22 November 2024, 18:00 WIB

Amalkan Doa Imam Al-Ghazali Saat Menghadapi Masalah Hidup

Doa dari Imam Al-Ghazali ini dianjurkan diamalkan saat sedang dirundung maslaah kehidupan.
Ilustrasi - Doa ini dibaca saat sedang dirundung masalah kehidupan (Sumber : Pexels.com/@Pavel Danilyuk)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:49 WIB

Iyos-Zainul Janji Hilangkan Pungli Tenaga Kerja di Sukabumi

Debat kedua Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2024 yang digelar di Hotel Sultan Raja, Bandung, Jumat (22/11/2024), berlangsung meriah. Pendukung dari masing-masing pasangan calon memadati area sekitar hotel
Iyos-Zaenul janji hilangkan pungli tenaga kerja di Kabupaten Sukabumi (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:36 WIB

Serentak di 7 Kecamatan! Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji untuk Fahmi-Dida

Kegiatan ini dapat dihadiri secara gratis dan menyediakan hadiah utama umrah.
Informasi kegiatan Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji pada Sabtu, 23 November 2024. | Foto: Tim Fahmi-Dida
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:35 WIB

Asep Japar-Andreas: Bersama Wujudkan Sukabumi Maju, Berbudaya, dan Berkah

Asep Japar-Andreas siap wujudkan Sukabumi maju dan berkah! Dengan kolaborasi lintas sektoral, tata kelola prima, dan komitmen pro-rakyat, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk masa depan Sukabumi.
Asep Japar-Andreas: Kolaborasi Nyata untuk Sukabumi Maju dan  Berkah! Dengan semangat kerja bersama, mereka hadir membawa komitmen nyata untuk pembangunan yang pro-rakyat. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)