Kenapa Gagal Wawancara Kerja Padahal Lancar Menjawab? Mungkin Ini Alasannya!

Rabu 22 Februari 2023, 13:21 WIB
Ilustrasi. Gagal Wawancara Kerja, Padahal Lancar Menjawab | (Sumber : Freepik.com)

Ilustrasi. Gagal Wawancara Kerja, Padahal Lancar Menjawab | (Sumber : Freepik.com)

SUKABUMIUPDATE.com - Wawancara termasuk salah satu tahapan seleksi calon karyawan yang kerap diantisipasi, mengingat banyak kandidat yang berguguran di tahap ini. Umumnya, seleksi karyawan meliputi berkas administrasi, psikotes dan wawancara.

Penyebab gagal wawancara kerja terkadang tidak bisa diprediksi. Ini karena kandidat yang merasa lancar menjawab pun bisa dinyatakan tidak lolos.

Tidak lolos wawancara kerja ini tak jarang berbekas bagi para Jobseeker hingga enggan dan kapok untuk melamar kerja di tempat lain.

Ada beberapa tanda sinyal kegagalan yang diberikan HRD ketika sesi wawancara berlangsung. Misalnya dilansir via Tempo.co, usai wawancara HRD mengatakan kamu memiliki semua keterampilan yang dicari tetapi perusahaan harus mewawancarai satu orang lagi sebagai formalitas.

Baca Juga: 3 Mitos Pantai Palabuhanratu Sukabumi, Kamar Hotel 308 hingga Larangan Baju Hijau

Ketika itu, bisa jadi kamu merasa sangat yakin akan mendapat pekerjaan tersebut. Namun, dua hari kemudian justru kamu menerima kabar tidak lolos seleksi. Jika sudah berada di dunia kerja cukup lama maka kamu mungkin sudah pernah berada dalam situasi hampir pasti mendapatkan pekerjaan tapi kemudian mendapat kabar tidak terpilih.

Lantas, pertanyaan yang muncul adalah apa yang membuat HRD memilih kandidat lain padahal kamu menjawa semua pertanyaan wawancara dengan lancar?

Lebih lanjut, Carol Cochran, direktur SDM di Flexjobs, mengatakan, "Terkadang orang memiliki sesuatu yang ekstra, yang perusahaan tidak bisa abaikan. Saran saya untuk calon karyawan adalah untuk menunjukkan yang terbaik, versi paling jujur dari diri sendiri, dan menghormati proses dan orang-orang di belakangnya." dikutip Rabu (22/2/2023).

Baca Juga: Sinopsis Call it Love, Drakor Lee Sung Kyung yang Tayang Hari Ini

Berikut beberapa alasan mengapa tidak lolos wawancara kerja padahal lancar ketika menjawab, seperti dilansir dari Cheat Sheet.

1. Penampilan

Anda tidak harus menilai buku dari sampulnya. Tapi jika soal masalah wawancara kerja, apapun itu, Justine Miller, konsultan SDM The Stir Group, mengatakan penampilan juga berperan penting.

"Jika seorang manajer memiliki dua kandidat besar tapi hanya tersedia satu posisi kerja, proses eliminasi menjadi lebih kreatif. HRD akan mempertimbangkan bagaimana kamu mewakili perusahaan. Jika Anda bangga dengan penampilan dan berpakaian dengan standar perusahaan, HRD akan bangga dengan pekerjaan Anda," tutur Miller.

2. Kepribadian

Jika benar-benar ingin membuat tim perekrut karyawan terkesan, pastikan tetap positif dan optimis. Sikap negatif bisa menghilangkan kesempatan mendapatkan pekerjaan, kata Brad Stultz, koordinator SDM di Totally Promotional.

Ketika membuat seleksi akhir antara dua kandidat, kepribadian dan sikap umum calon karyawan dapat menjadi dua faktor yang mendorong salah satu unggul dari yang lain. Kedua faktor tadi bisa menjadi bukti nyata atau tidaknya karyawan akan berintegrasi dengan baik ke dalam budaya organisasi.

Calon yang tahu pekerjaan rumah, menunjukkan minat yang baik dalam perusahaan dan memiliki pemahaman tentang budaya perusahaan, lebih mungkin untuk mengatur dirinya sendiri secara terpisah.

3. Komunikasi

Anda mungkin cocok dengan budaya perusahaan, tampil oke, dan memiliki kepribadian yang hebat. Tetapi jika keterampilan komunikasi kurang, ini bisa menghambat. Pelatih Kepegawaian Jen Teague mengatakan komunikasi adalah kunci.

"Jika calon karyawan ingin unggul, maka dia harus siap untuk wawancara," ungkap Teague.

"Mereka harus datang dengan pengetahuan tentang posisi kerja yang dilamar dan perusahaan serta tahu bagaimana menjawab pertanyaan-pertanyaan populer seperti, 'Ceritakan tentang diri Anda,' dan, 'Di mana Anda melihat diri dalam lima tahun ke depan?'" tuturnya.

Ucapan terima kasih juga menentukan nasib jobseeker. Pastikan mengucapkannya saat wawancara selesai. Tidak banyak pelamar yang melakukan itu.

Baca Juga: Alergi Nasgor, Inilah Deretan Artis yang Gak Bisa Makan Sembarangan

4. Budaya perusahaan

Terkadang dipertimbangkan apakah kamu akan cocok dengan budaya perusahaan atau tidak. Hal ini penting karena jika tidak ada kecocokan Anda mungkin akan merasa tidak nyaman dengan pekerjaan untuk waktu yang lama.

David Waring, pendiri Fit Small Business, mengatakan ketidakcocokan budaya adalah alasan yang cukup untuk tidak memperpanjang tawaran pekerjaan.

"Jika kedua kandidat sama-sama memenuhi syarat, maka uji dan teliti apakah mereka cocok atau tidak dengan budaya perusahaan," ujar Waring.

Apakah calon karyawan ini bisa bergaul dengan baik dengan bos dan karyawan lain dan apa etos kerja calon karyawan. Satu hal yang dapat dilakukan oleh calon karyawan untuk meningkatkan kecocokan dengan budaya perusahaan adalah dengan bertanya tentang hal itu, kemudian beri contoh bagaimana mereka cocok dengan budaya berdasarkan respons perusahaan.

Kandidat harus berbicara tentang tantangan yang dihadapi. Kandidat juga harus menyebutkan tantangan yang tidak tahu jawabannya dan menjelaskan bagaimana mereka menangani situasi itu. Ini akan membedakan jobseeker dari kandidat lain.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:57 WIB

Satpam Asal Sukabumi Tewas di Rumah Mewah Bogor, Keluarga Temukan Banyak Luka Serius

Korban sempat menghubungi istrinya melalui pesan singkat.
Rumah duka Septian (37 tahun) di Kampung Cibarengkok RW 01, Desa Citarik, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:36 WIB

Daftar SKPD dengan Aduan Terbanyak pada 2024, Menurut Data Diskominfo Kota Sukabumi

Pemerintah Kota Sukabumi menerima 106 aduan masyarakat sepanjang 2024.
Apel di Lapang Setda Balai Kota Sukabumi pada Senin (15/7/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:20 WIB

Tahun 2025, Dishub Kota Sukabumi Bakal Perketat Pengawasan Kendaraan Pariwisata

UPTD PKB Dishub akan melakukan upaya untuk mendukung pemerintah pusat.
Kepala UPTD PKB Dishub Kota Sukabumi, Endro. | Foto: Website Kota Sukabumi
Aplikasi18 Januari 2025, 11:15 WIB

Raksasa Mesin Pencari Google Mulai Ditinggalkan, Ternyata Teknologi Ini Penggantinya!

Google perlahan-lahan mulai ditinggalkan oleh pengguna, terutama para generasi muda.
Google perlahan-lahan mulai ditinggalkan oleh pengguna, terutama para generasi muda. (Sumber : Pixabay.com/@Simon).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:06 WIB

Diskominfo Rilis Laporan 2024: SP4N-Lapor Kota Sukabumi Terima 106 Aduan Masyarakat

Mei menjadi bulan tertinggi dengan 15 aduan.
(Foto Ilustrasi) Diskominfo Kota Sukabumi merilis data yang masuk ke SP4N Lapor sepanjang 2024. | Foto: Istimewa
Food & Travel18 Januari 2025, 10:47 WIB

Kembalikan Ikon Wisata Lokal, Pemdes dan Warga Bersihkan Curug Caweni di Cidolog Sukabumi

Sejak pandemi Covid-19, jumlah wisatawan Curug Caweni mengalami penurunan.
Kondisi Curug Caweni di Kampung Cilutung, Desa/Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sukabumi18 Januari 2025, 10:12 WIB

Akses Kendaraan Lumpuh! Longsor Kembali Tutup Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Akses kendaraan untuk roda empat atau mobil lumpuh total.
Material longsor menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Food & Travel18 Januari 2025, 10:00 WIB

Menyatu dengan Alam di Curug Sawer, Hanya 30 Menit dari Kota Sukabumi

Tersembunyi di tengah hutan yang rimbun, Curug Sawer ini menawarkan keindahan alam yang masih asri dan suasana yang tenang.
Curug Sawer adalah salah satu destinasi wisata alam yang menarik di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. (Sumber : Screenshot YouTube/@Kemanapedia).
Entertainment18 Januari 2025, 09:50 WIB

Sherina Munaf Gugat Cerai Baskara Mahendra Usai 4 Tahun Menikah

Kabar mengejutkan datang dari kehidupan rumah tangga penyanyi Sherina Munaf dan musisi Baskara Mahendra. Setelah hampir empat tahun menikah, Sherina resmi menggugat cerai Baskara ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Sherina Munaf Gugat Cerai Baskara Mahendra Usai 4 Tahun Menikah (Sumber : Twitter/@akuratco)