Ayep Zaki Menata Kebaikan Aktif Tumbuhkan Ekosistem Wakaf di Tanah Air

Sabtu 04 Februari 2023, 11:57 WIB
Ayep Zaki Menata Kebaikan Aktif Tumbuhkan Ekosistem Wakaf di Tanah Air (Sumber : Istimewa)

Ayep Zaki Menata Kebaikan Aktif Tumbuhkan Ekosistem Wakaf di Tanah Air (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Anggota Bidang Pertanian, Peternakan, dan Kemandirian Desa Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem, Ayep Zaki ikut berperan aktif dalam rangka semangat menumbuhkan ekosistem wakaf di tanah air.

Anggota Komisi Pemberdayaan Ekonomi Umat Majelis Ulama Indonesia (MUI), Ayep Zaki memandang regulasi yang telah ditetapkan pemerintah melalui UU Nomor 41 Tahun 2004 dan Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2006 sangat baik untuk kepentingan pembangunan ekosistem baik ekonomi, pendidikan, sosial, dan keagamaan lewat wakaf.

Ayep Zaki melalui program Dana Abadi Doa Bangsa di bawah Yayasan Pembina Pendidikan Doa Bangsa terus aktif sebagai mitra nazhir dari nazhir induk yang mengelola uang untuk diserahkan kepada Mauquf 'Alaih (pihak yang ditunjuk untuk memperoleh manfaat dari peruntukan harta benda wakaf sesuai pernyataan kehendak Wakif yang dituangkan dalam Akta Ikrar Wakaf). Keaktifan ini bisa diakses melalui link: https://pasifamal.net/p/236-5QkY7 

Sejumlah aspek yang terus dikembangkan dalam ekosistem wakaf tersebut diantaranya adalah Pelatihan Kewirausahaan Anak Yatim, Pendirian dan Pemberdayaan Lembaga Kursus, Pembangunan Gedung dan Pemakmuran Masjid, Madrasah, dan Pondok Pesantren, kemudian juga ada Pendirian Gedung dan Pemberdayaan Pendidikan Anak Usia Dini.

Selain itu juga ada Beasiswa dan Pengembangan Infrastruktur Pendidikan, hingga Bantuan Modal Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

"Hasil dari ekosistem wakaf ini akan membantu masalah-masalah keagamaan, sosial, pendidikan, kesehatan, dan ekonomi di masyarakat secara umum," kata Ayep Zaki dalam keterangannya, Sabtu, (4/2/2023).

Baca Juga: Ayep Zaki Sampaikan Program Kemakmuran di Acara Pelantikan dan Deklarasi DPD ANIES

Selama ini kata dia Yayasan Pembina Pendidikan Doa Bangsa melalui Dana Abadi Doa Bangsa terus mendapat arahan dari Yayasan Edukasi Wakaf Indonesia (YEWI) dan juga bermitra dengan Nazhir Wakaf Uang, Yayasan Hasanah Jariyah Indonesia (YHJI). 

"Yayasan Edukasi Wakaf Indonesia adalah yang mengedukasi tentang wakaf sehingga sekarang sudah menandatangani perjanjian kerjasama dan saya selaku yang mengarahkan Dana Abadi Doa Bangsa untuk kepentingan masyarakat seumumnya," kata Ayep Zaki yang juga Ketua Dewan Pakar DPD NasDem Kabupaten Sukabumi itu.

Sebagai pendiri Lembaga Doa Bangsa sejak tahun 2005, Ayep Zaki terus menggagas pergerakan berjuang menata kebaikan dengan gerakan pengentasan kemiskinan dan kebodohan melalui Yayasan Pembina Pendidikan Doa Bangsa (YPPDB) dan Forum Komunikasi Doa Bangsa (FKDB).

Lembaga Doa Bangsa kata Ayep Zaki lahir sebagai organisasi yang akan terus berjuang menata kebaikan dan merawat harapan besar para pendiri bangsa mencapai Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur.

"Dengan berwakaf, berarti kita beramal jariyah yang manfaatnya akan terus mengalir abadi menskipun kita telah tiada," demikian tutup Ayep Zaki yang juga Calon Legislatif DPR RI dari Dapil Jawa Barat IV (Sukabumi Raya).

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi22 Februari 2025, 13:02 WIB

Kakak Tewas Di Tangan Adik, Geger Pembacokan di Cikahuripan Sukabumi

Peristiwa kakak tewas di tangan adik, bikin geger kampung Sayangkaak Cikahuripan Kadudampit Sukabumi
TKP pembacokan di kampung sayangkaak Cikahuripan Kadudampit Sukabumi (Sumber: su/awal)
Bola22 Februari 2025, 13:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Madura United di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung akan bertemu dengan Madura United dalam pertandingan lanjutan BRI Liga 1 pekan ke-24 yang bakal digelar pada Sabtu, 22 Februari 2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Prediksi Persib Bandung vs Madura United di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor (Sumber : Instagram/@persib dan @maduraunited.fc)
Nasional22 Februari 2025, 12:19 WIB

Retret Kepala Daerah, Wali Kota Sukabumi Bicara Fiskal dan Banyak Materi Penting untuk Kemajuan Daerah

“Hari kedua retret dimulai dengan pemaparan materi dari Mendagri, membahas hubungan pusat dan daerah, baik pemerintahan, keuangan dan lainnya,” ucap Ayep.
Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki dalam retret kepala daerah hari kedua (Sumber: dok ayep zaki)
Entertainment22 Februari 2025, 12:00 WIB

Tagar Kabur Aja Dulu Viral, Raffi Ahmad Bikin Tandingannya: Pergi Migran Pulang Juragan

Tagar Kabur Aja Dulu sedang viral di media sosial sebagai bentuk kekecewaan sekaligus keresahan masyarakat generasi muda terhadap kondisi Indonesia dari segi ekonomi, sosial, hingga politik.
Tagar Kabur Aja Dulu Viral, Raffi Ahmad Bikin Tandingannya: Pergi Migran Pulang Juragan (Sumber : Instagram/@raffinagita1717)
Life22 Februari 2025, 11:15 WIB

5 Tips Ampuh Agar Puasa Kamu Lancar Tanpa Lemas dan Lapar

Puasa adalah ibadah yang mengajarkan kita untuk menahan hawa nafsu, termasuk lapar dan haus. Namun, bagi sebagian orang, puasa bisa membuat tubuh terasa lemas dan lapar, terutama saat beraktivitas di tengah hari.
Ilustrasi Lemas dan Lapar Saat Menjalankan Ibadah Puasa (Sumber : Freepik/@onlyyouqj)
Produk22 Februari 2025, 11:06 WIB

BUKA Tegaskan Posisi Hukum dalam Sidang PKPU, Harapkan Putusan dari Majelis Hakim

BUKA atau Bukalapak tetap tegaskan posisi hukum dalam persidangan PKPU, dan meminta Hakim lanjutkan sidang dan menunggu putusan.
BUKA atau Bukalapak tetap tegaskan posisi hukum dalam persidangan PKPU, dan meminta Hakim lanjutkan sidang dan menunggu putusan. (Sumber : Istimewa.).
Bola22 Februari 2025, 11:00 WIB

Prediksi Persita Tangerang vs Borneo FC di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persita Tangerang akan bertemu dengan Borneo FC pada laga pekan ke-24 BRI Liga 1 2024/2025 yang digelar pada Sabtu, 22 Februari 2025 di Stadion Indomilk Arena.
Prediksi Persita vs Borneo FC di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor (Sumber : Instagram/@borneofc.id dan @persita.official)
Jawa Barat22 Februari 2025, 10:02 WIB

Sekretaris Komisi V DPRD Jabar Ucapkan Selamat atas Pelantikan KDM-Erwan sebagai Gubernur-Wagub 2025-2030

Sekretaris Komisi V DPRD Jawa Barat Muhammad Jaenudin menyampaikan ucapan selamat atas dilantiknya Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat periode 2025-2030.
Sekretaris Komisi V DPRD Jawa Barat Muhammad Jaenudin (Sumber: dok sukabumiupdate)
Film22 Februari 2025, 10:00 WIB

15 Rekomendasi Film Terbaru Indonesia di Bioskop, Cocok Buat Hiburan Akhir Pekan

Tentu film-film baru Indonesia yang hadir di bulan Februari 2025 ini mengusung berbagai macam genre romantis, drama, melodrama, misteri, komedi, hingga horor. Cocok banget untuk menjadi rekomendasi hiburan saat libur akhir pekan
15 Rekomendasi Film Terbaru Indonesia di Bioskop, Cocok Buat Hiburan Akhir Pekan (Sumber : Istimewa)
Sukabumi22 Februari 2025, 09:47 WIB

Kematian Samson Sang Preman Kampung, Polres Sukabumi Amankan Bambu Runcing Berlumuran Darah

Preman kampung Cihurang ini ditemukan tak bernyawa tak jauh dari rumahnya Jumat, 21 Februari 2025 petang, berlumuran darah dengan tubuh penuh luka.
Garis polisi di lokasi terbunuhnya Samson, sang preman kampung Cihaur Cidadap Simpenan Sukabumi (Sumber: su/ilyas)