SUKABUMIUPDATE.com - Untuk kamu para mahasiswa atau yang baru lulus dan ingin mencoba magang di perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bisa mengikuti program Magang Generasi Bertalenta (Magenta) yang telah resmi dibuka.
Jika berminat kamu bisa mendaftar yang dilakukan secara online melalui laman resmi Magang Generasi Bertalenta.
Dibukanya pendaftaran magang ini sendiri diumumkan Forum Human Capital Indonesia (FHCI) di akun Instagram resminya seperti dilansir dari Tempo.co.
Baca Juga: Jadwal Tayang Preman Pensiun 8, Simak Info Terbarunya Langsung dari Sang Sutradara
"Program Magang Generasi Bertalenta (Magenta) BUMN merupakan upaya dari Kementerian BUMN untuk membuka ruang seluas-luasnya bagi generasi muda dalam mempersiapkan diri menghadapi tantangan pembangunan ke depan dengan terlibat dan merasakan langsung budaya kerja AKHLAK (amanah, kompeten, harmonis, loyal, adaptif dan kolaboratif) yang profesional di BUMN," kata Menteri Erick Thohir, dikutip dari Instagram @fhci.bumn, Selasa, 17 Januari 2023.
Dalam unggahannya yang lain, Forum Human Capital Indonesia (FHCI) mengatakan program tersebut tersedia bagi mahasiswa dan fresh graduate.
"Selain mendapatkan peluang mengembangkan soft skill dan hard skill, kamu juga bisa mendapatkan sertifikat eksklusif dari menteri BUMN yang ditandatangani oleh Menteri BUMN dan Ketua FHCI," begitu bunyi tulisan pada unggahan FHCI.
Baca Juga: Spesifikasi Motor Grand Filano Hybrid Skutik Baru Bergaya Klasik, Cek Harganya!
Adapun registrasi peserta Magenta BUMN dilakukan pada 16 hingga 22 Januari 2023. Untuk melakukan registrasi, kunjungi laman magenta.fhcibumn.com.
Sementara itu, seleksi dan pengumuman akan dilaksanakan pada 23 hingga 24 Januari 2023. Jika ada pertanyaan, hubungi email admin FHCI di alamat [email protected].
Sumber: Tempo.co