Rekrutmen Batch 2 Segera Ditutup, Daftar 12 Jurusan Saingan Jobseeker di Perusahaan BUMN!

Rabu 07 Desember 2022, 09:15 WIB
Foto Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2 | Foto: via Instagram/fhci.bumn

Foto Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2 | Foto: via Instagram/fhci.bumn

SUKABUMIUPDATE.com - Rekrutmen Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Batch 2 akan ditutup pada hari ini, 7 Desember. Pasca resmi diumumkan 1 Desember 2022 lalu, jobseeker heboh bertanya-tanya tentang apakah bisa bekerja di perusahaan tersebut atau tidak.

Catat! Para Jobseeker akan bersaing dengan 12 Jurusan berikut yang tergolong bisa bekerja di Perusahaan BUMN, dikutip dari laman pendaftaranpmb.web.id!

1. Jurusan Ilmu Komunikasi

Jurusan Kuliah Ilmu Komunikasi bisa Bekerja di Perusahaan BUMN karena secara mendasar adalah jurusan yang mempelajari ilmu komunikasi antar makhluk hidup.

Komunikasi dapat terjalin antara manusia dengan manusia, manusia dengan alam sekitar serta manusia dengan penciptanya. Misalnya dalam dunia bisnis, ilmu komunikasi berguna untuk menjalin hubungan yang baik antar perusahaan, mitra hingga antar karyawan.

Hal tersebut membuat para lulusan ilmu komunikasi sering ditempatkan pada bagian HRD, selain jurusan Psikologi.

Selain itu, karena ilmu komunikasi bersifat umum, lulusan dari jurusan ini dapat masuk ke seluruh sektor di perusahaan BUMN misalnya sektor perbankan, kontraktor dan pariwisata.

Baca Juga: Pentingnya Komunikasi Pada Anak, Hindarkan dari Kecanduan Gadget

2. Jurusan Ilmu Politik

Jurusan Ilmu Politik tak hanya mendukung karir di bidang politis, PNS atau bidang pemerintahan lain.

Jurusan Ilmu Politik juga bisa bekerja di perusahaan BUMN atas dasar bekal ilmu-ilmu kenegaraan beserta peraturannya. Sektor BUMN yang direkomendasikan bagi Jurusan Ilmu Politik misalnya di bidang jasa dan konsulat.

Lulusan Ilmu Politik biasanya memiliki jiwa kepedulian sosial dan tingkat penalaran kritis yang tinggi serta kemampuan kepemimpinan yang baik.
Soft skill Ilmu Politik ini lah yang sangat dibutuhkan oleh perusahaan BUMN.

3. Jurusan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA)

Saat mendengar kata matematika terkadang sontak membuat pusing dengan imajinasi deretan angka.

Jurusan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) nyatanya memiliki peluang sangat tinggi dan tak akan kehabisan lapangan pekerjaan.

Lulusan dari jurusan MIPA merupakan lulusan yang mempunyai keahlian di seluruh zaman sampai kapan pun termasuk Perusahaan BUMN.

Jurusan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) dapat bekerja baik di sektor pertambangan, perbankan, kontraktor hingga kesehatan, selama bidang kerjanya ada yang berkaitan dengan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA).

Perusahaan BUMN sendiri biasanya jurusan MIPA sering menjadi staf ahli dalam hal penelitian lapangan.

Baca Juga: Pakar UI Sebut Galon yang Dipakai Berulang Memudahkan Migrasi BPA ke Air

4. Jurusan Bahasa Asing

Tak terkecuali BUMN, kemampuan berbicara bahasa asing sangat dibutuhkan oleh setiap perusahaan.

Penguasaan Bahasa asing ini tak melulu soal Bahasa inggris saja, tetapi luas pada rumpun bahasa lain seperti mandarin, jepang dan Jerman.
Di Perusahaan BUMN, para lulusan jurusan bahasa asing biasanya ditempatkan menjadi penerjemah atau translator.

5. Jurusan Ilmu Hukum

Jurusan kelima yang berpeluang bekerja di Perusahaan BUMN yakni ilmu hukum.
Jurusan Ilmu Hukum sering disebut merupakan salah satu dari jurusan kuliah yang bisa bekerja di perusahaan BUMN.

Lingkungan perusahaan BUMN yang sering menghadapi berbagai macam lapisan masyarakat dan perusahaan lain, sehingga biasanya lulusan jurusan ilmu hukum berperan dalam membuat proses permohonan perizinan proyek.

Perusahaan BUMN juga berpeluang bagi jurusan ilmu hukum di berbagai posisi diantaranya kuasa hukum perusahaan, legal officer dan konsultan.

Baca Juga: Berprestasi, Dua Pelajar Sukabumi Dapat Beasiswa Hukum Tata Negara dan Bahasa Arab

6. Jurusan Akuntansi

Jurusan Akuntansi selalu menjadi incaran karena peluang kerja yang cukup terang.
Perusahaan BUMN termasuk perusahaan yang membutuhkan karyawan untuk mengatur keuangan. Pengaturan keuangan ini misalnya penghitungan untung-rugi dan perencanaan keuangan perusahaan.

Perusahaan BUMN yang membutuhkan lulusan Akuntansi tak hanya di sektor perbankan saja tetapi semua bidang!

Lulusan jurusan akuntansi biasanya menjadi karyawan yang gesit, cekatan, detail dan mampu diandalkan sehingga dipercaya memegang aset perusahaan.

7. Jurusan Teknik Informatika

Dunia digital kiranya pasti memerlukan teknologi informasi dalam menjalankan prosesnya.

Teknologi yang serba canggih dan serba online menempatkan peluang tinggi bagi jurusan Teknik Informatika.

Perusahaan BUMN menyediakan formasi bagi jurusan teknik informatika sebagai IT programmer atau pun staff IT maintenance di perusahaan BUMN.

Baca Juga: Walkman Hingga Wartel, 5 Peranti Teknologi yang Populer Era 90-an Bikin Nostalgia

8. Jurusan Teknik Sipil

Perusahaan BUMN memberikan peluang bagi para jurusan teknik sipil terkait dengan pembelajaran rancang-bangun proyek atau bangunan baik berupa gedung, sarana olahraga hingga pembangunan jembatan.

Jurusan Teknik Sipil tidak hanya berkaitan dengan bagaimana cara membangun tetapi juga fokus pada pemeliharaan bangunan agar dapat tahan lama sehingga cenderung akan menghitung cost, komposisi bahan bangunan dan perancangan konstruksi tertentu.

9. Jurusan Teknik Pertambangan

Perusahaan BUMN tak hanya terkenal dengan gaji yang tinggi tetapi juga terkait pertambangannya.

Perusahaan BUMN, terutama yang bergerak di sektor pertambangan tentu sangat membutuhkan keahlian dari jurusan teknik pertambangan.

Di Indonesia, Perusahaan BUMN menaungi ratusan penggalian tambang sehingga jurusan teknik pertambangan ini memiliki prospek karir yang cukup cemerlang.

10. Jurusan Teknik Penerbangan

Terakhir, Teknik Penerbangan adalah jurusan yang tentunya dapat bekerja di Perusahaan BUMN.

Banyak Perusahaan BUMN membutuhkan ahli untuk perkembangan industri transportasi udara di Indonesia.

Selain pilot, jurusan teknik penerbangan termasuk jurusan favorit yang paling sering diincar dengan prospek kerjanya. Bahkan tokoh Indonesia, Almarhum Habibie, memilih jurusan ini saat kuliah di Jerman.

Perlu digarisbawahi, teknik penerbangan tidak sama dengan pilot. Pilot jelas bertugas menerbangkan pesawat sementara lulusan teknik penerbangan lebih bertanggung jawab dalam pembuatan dan perawatan mesin pesawat.

Baca Juga: Bupati Bilang Jokowi ke Sukabumi Minggu Depan Pakai Helikopter

Kemudian adakah jurusan kuliah yang diprioritaskan oleh Perusahaan BUMN?

Jangan khawatir, jawabannya adalah tidak ada jurusan yang diprioritaskan oleh BUMN. Hal ini karena semua jurusan memiliki kesempatan dan peluang yang sama!

Seperti diketahui, Tahapan Seleksi Rekrutmen Bersama BUMN Batch 2 meliputi Online Registration pada 1 Desember - 7 Desember 2022.

Kemudian Tes Kompetensi Dasar & AKHLAK pada 21 Desember - 28 Desember 2022 dilanjutkan dengan Tes Bahasa Inggris pada 8 Januari - 10 Januari 2023.

Selanjutnya, Tes Kemampuan Bidang (TKB), Wawancara dan MCU sesuai ketentuan masing-masing BUMN pada periode 20 Januari - 28 Januari 2023. Serta Pengumuman Final Calon Pegawai BUMN pada Januari 2023 mendatang.

Sumber : pendaftaranpmb.web.id

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Food & Travel22 November 2024, 08:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa