Direktur Komersial dan UMKM bank bjb Nancy Adistyasari Raih The Next Top Leader 2022

Kamis 24 November 2022, 14:51 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Direktur Komersial & UMKM bank bjb Nancy Adistyasari berhasil meraih penghargaan sebagai The Next Top Leader 2022 versi Majalah Infobank. Kontribusinya dalam mendorong pertumbuhan bisnis bank bjb semakin solid, dan mendukung berbagai program usaha kecil menengah sehingga semakin berkontribusi bagi pertumbuhan bisnis bank bjb. 

Penghargaan tersebut diberikan Infobank dalam Forum Infobank Top 100 CEO and The Next Leader Forum, yang terdiri dari acara Economic Outlook 2023 dan Leadership Sharing, di Jakarta, Rabu (23/11).  

Penghargaan kepada Nancy karena dinilai telah berhasil membawa dampak positif signifikan khususnya terhadap kinerja perusahaan, maupun terhadap masyarakat luas pada umumnya.

"Saya berterimakasih atas penghargaan yang diberikan, hal ini merupakan wujud apresiasi yang luar biasa terhadap kinerja yang telah diupayakan bersama bank bjb selama ini. Penghargaan ini akan menjadi pemecut semangat untuk senantiasa berkarya dengan maksimal di masa yang akan datang," ucap Nancy.

Disampaikan Nancy, untuk terus mendorong kinerja bank bjb semakin solid, telah dilakukan berbagai kolaborasi dan strategi dengan berbagai perusahaan, baik swasta maupun BUMN. 

Nancy Adistyasari mengatakan kerja sama tersebut sebagai upaya untuk memperluas kerja sama (product holding) milik bank bjb sehingga semakin banyak digunakan nasabah, termasuk nasabah korporasi dan UMKM. 

Kerja sama yang terus dilakukan juga sebagai salah satu upaya mewujudkan visi dan misi bank bjb, juga bagian dari strategi dalam memberikan kontribusi positif untuk pengembangan bisnis, sehingga bersama-sama turut meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan bisnis.

Sebagai informasi, bank bjb telah menjalin kerjasama dengan berbagai perusahaan/institusi untuk semakin mengenalkan berbagai produk perbankan unggulan yang dimiliki bank bjb. 

Nancy menjelaskan kerja sama dengan berbagai pihak, untuk meningkatkan layanan funding, lending, transaksi, payroll service. Juga untuk sarana layanan perbankan yang membantu dan memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi perbankan. 

Nancy menyatakan pihaknya senantiasa mendukung para pebisnis nasional, baik swasta atau BUMN agar tumbuh dan berkembang bersama, sehingga mampu berkontribusi terhadap perekonomian nasional. 

“bank bjb para pebisnis lain untuk berkolaborasi dan tumbuh bersama demi menjadi Tandamata Untuk Negeri," tandasnya. 

Kini, bank bjb pun semakin dikenal sebagai salah satu bank nasional dengan kemampuan bisnis yang solid dengan dukungan sistem teknologi informasi mumpuni. Tak heran, semakin banyak perbankan yang ingin menjalin kolaborasi dengan bank bjb. 

Sebagai tambahan informasi, jika menilik laporan publikasi keuangan sampai dengan September 2022, kinerja bank bjb beserta anak perusahaan mencatatkan pertumbuhan Kredit year on year sebesar 12% menjadi Rp113,4 trilliun, melalui proses bisnis yang baik sehingga Non Performing Loan bank bjb berhasil ditekan lebih jauh pada level 1.1%, lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya sebesar 1.3% dengan coverage ratio yang solid pada level 148,9%.

Adapun Dana Pihak Ketiga mencapai Rp116.3 triliun di dukung pertumbuhan dana murah. Dengan kinerja tersebut, tercatat total aset  tumbuh 6,9 % year on year menjadi Rp170,2 trilliun, laba Rp2,2 trilliun tumbuh 23,3% year on year. Sedangkan setelah pajak sebesar Rp1,8 trilliun tumbuh 26,2% year on year secara konsolidasi.

Sumber: Rilis Advertorial

#SHOWRELATEBERITA


Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:56 WIB

Iyos-Zainul: Komitmen Nyata untuk Sukabumi yang Lebih Baik, Bukan Sekadar Janji!

Iyos-Zainul hadir dengan komitmen nyata! Dari gizi balita, pasar murah, hingga 10 ribu lapangan kerja, mereka tawarkan solusi untuk Sukabumi yang sejahtera, agamis, dan inovatif. Yuk, kenali visi mereka!
Iyos-Zainul: Bersama Wujudkan Sukabumi yang Lebih Baik! Dari bantuan gizi hingga peluang kerja, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk Sukabumi. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:44 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Kata Kedua Paslon soal Isu Perikanan, Cold Storage Jadi Sorotan

Kata kedua Paslon soal isu perikanan dan kelautan dalam Debat Terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Suasana debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 membahas isu kelautan dan perikanan. (Sumber : YouTube Sukabumiupdate)
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Wujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)