Local Media Summit 2022, Ajang Kolaborasi Pengembangan Bisnis dan Teknologi Media Lokal

Rabu 21 September 2022, 17:12 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Local Media Summit 2022 menjadi salah satu usaha yang dilakukan media siber lokal di Indonesia dalam menghadapi berbagai tantantangan pada berbagai aspek. Mulai dari kapasitas bisnis, teknologi, ekosistem media, dan peningkatan kualitas konten.

Modal mandiri yang terbatas, teknologi yang sederhana, serta model bisnis yang juga terbatas adalah kondisi kondisi yang dihadapi oleh pengelola media lokal di Indonesia.

Singkatnya, tantangan yang dihadapi media lokal di Indonesia terdiri dari teknologi, model bisnis, distribusi, monetisasi, investasi, dan konten. ”Untuk menghadapi berbagai aspek tantangan tersebut, kami bekerjasama dengan International Media Support (IMS) menyelenggarakan Local Media Summit 2022,” kata Pemimpin Redaksi Suara.Com, Suwarjono. 

Menurutnya, Local Media Summit 2022 yang akan diselenggarakan pada 27-28 Oktober 2022 di Jakarta itu merupakan pertemuan para pengelola media lokal dari lintas sektor, lintas lembaga, organisasi media yang pertama di Indonesia.

Baca Juga :

”Dalam helatan ini, para pengelola media lokal akan berjumpa dengan media investors, big advertisers, donors, government agencies, platforms. Termasuk berbagai perusahaan yang peduli akan keberlangsungan media yang melayani arus informasi lokal,” katanya.

Peserta Local Media Summit 2022 secara umum terbagi dua kelompok, yakni pengelola media lokal dan stakeholder bisnis media. Setidaknya akan diikuti sekitar 300 pengelola media lokal setingkat CEO dan Pemimpin Redaksi. Dan 100 peserta dari kalangan investor media, big advertisers, donor, lembaga pemerintah, swasta, serta platform.

Inisiatif Suara.Com dalam mendukung pengembangan media local diapresiasi oleh International Media Support (IMS) sebuah Lembaga yang berbasis di Denmark. Program Manager IMS Indonesia, Eva Danayanti mengungkapkan Local Media Summit 2022 dapat dikatakan sebagai puncak dari berbagai inisiatif dan kolaborasi Suara.com dan berbagai media local dalam beberapa tahun ini. 

“Puncak pertemuan ini menjadi ruang belajar dan kolaborasi untuk mengembangkan kapasitas bisnis media lokal. Sehingga dapat terus mengemas dan mendistribusikan beragam informasi pada berbagai isu, utamanya kepentingan publik atau audiennya,” papar Eva.

Local Media Summit 2022 dikemas untuk menjawab kebutuhan media lokal dan stakeholdernya. Bagi kalangan media lokal dapat membuka peluang dan membangun jejaring dengan media investors, big advertisers, donors, government agencies, serta platforms.

Kemudian memperkenalkan berbagai produk dan layanannya pada berbagai kalangan yang lebih luas. Menurut Suwarjono, dalam Local Media Summit 2002 para media lokal juga dapat berjumpa dengan para ahli dalam membahas berbagai isu dan tantangan yang mereka hadapi dalam pengembangan newsroom dan bisnisnya.

photoLocal Media Summit 2022 akan diselenggarakan pada 27-28 Oktober 2022 di Jakarta - (Suara.com)</span

“Tak hanya bagi media, Local Media Summit 2022 juga dapat member banyak manfaat bagi kalangan  advertisers, donor, lembaga pemerintah, lembaga swasta dan Platforms. Antara lain membangun hubungan dengan berbagai media lokal di seluruh Indonesia. Mendapatkan pemahaman dan karakter dari berbagai media lokal. Dan tentunya dapat memahami fokus isu, produk, layanan serta audien dari berbagai media local,” paparnya.     

Agenda utama Local Media Summit 2022 meliputi Knowledge & Experience Sharing, Tech, Platform & Distribution, serta Connecting, Collaboration & Networking. Yang dikemas dalam bentuk konferensi, workshop, coaching clinic, gala dinner, hall of fame, dan networking session.

Pada Local Media Summit 2022 akan terdapat dua konferensi sebagai pembuka dan penutup acara. Pembuka bertajuk, Future of Local Media: Business, Viability, and Audience. Mengeksplorasi lanskap media lokal berdasarkan situasi terakhir, disrupsi teknologi, dan bagaimana masa depannya.

Sedangkan konferensi penutup bertajuk, Reinventing Local Media: Finding opportunities and overcoming the challenges. Mengeksplorasi ide-ide model bisnis media lokal dan mencari peluang media sebagai bagian dari usaha kecil dan menengah (UKM).

Baca Juga :

Sementara itu, untuk topik-topik workshop meliputi; Strategi Pendanaan bagi Startup Media,  Mencari Model Bisnis untuk Media Lokal. Mengemas dan monetisasi konten video, dan Keamanan Digital bagi Media Lokal. Lalu Teknologi mendasar dan penting bagi media digital. 

Topik workshop lainnya adalah Transformasi Digital pada Media Berbasis Cetak, Optimasi Media Sosial dan SEO untuk distribusi dan monetisasi konten. Kemudian terdapat dua sesi kolaborasi ide antara media lokal dan stakeholdernya. Pertama pengembangan model bisnis berbasis koperasi kolaboratif. Kedua adalah kolaborasi dalam informasi publik untuk audiensnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)
Sehat21 November 2024, 19:30 WIB

Gagal Jantung Sisi Kiri : Ketahui Jenis dan Gejalanya

Gagal jantung sisi kiri adalah kondisi di mana sisi kiri jantung tidak mampu memompa darah dengan efisien ke seluruh tubuh. Hal ini menyebabkan darah menumpuk di paru-paru dan menimbulkan gejala seperti sesak napas.
Ilustrasi gagal jantung sisi kiri (Sumber : Freepik/@msgrowth)
Food & Travel21 November 2024, 19:00 WIB

Pesona Sunset dan Pasir Putih, Wisata Pantai Santolo Garut HTM Cuma Rp10.000!

Pantai Santolo Garut memiliki pasir putih yang lembut dan bersih, yang sempurna untuk berjemur dan bermain air.
Sunset di Pantai Santolo Garut. Foto: IG/ummifatravelling
Sukabumi21 November 2024, 18:46 WIB

Kesurupan Massal Ratusan Karyawan PT GSI Cikembar Sukabumi

Peristiwa kesurupan massal menggemparkan PT Glostar Indonesia (GSI) I Cikembar, Kamis (21/11/2024) pagi. Ratusan karyawan di pabrik yang berlokasi di Jalan Raya Pelabuhan II, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.
Ratusan karyawan GSI Cikembar Sukabumi kesurupan massal | Foto : Istimewa
Entertainment21 November 2024, 18:30 WIB

Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta

Girl grup asal YG Entertainment, 2NE1 akan menggelar konser di Indonesia bertajuk WELCOME BACK selama dua hari, pada 22 dan 23 November 2024 di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta.
Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta(Sumber : Instagram/@_minzy_mz)
Life21 November 2024, 18:00 WIB

Doa Selamat Perjalanan, Amalkan Saat Bepergian Keluar Rumah Agar Selamat Sampai Tujuan

Dengan membaca doa selamat perjalanan, kita memohon perlindungan Allah dari segala macam bahaya dan kesulitan yang mungkin kita hadapi selama aktivitas di luar rumah.
Bacaan Doa Selamat Perjalanan, Yuk Amalkan Sebelum Pergi Untuk Beraktivitas (Sumber : Freepik.com /@fanjianhua).