Oleh: Khilda Lathifatul
(Humas SEMA STAI Sukabumi)
Senat mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Sukabumi menyelenggarakan pelatihan jurnalistik pada Selasa (1/9/2020).
Kegiatan yang diikuti oleh 15 orang mahasiswa STAI Sukabumi ini diselenggarakan di sebuah taman perkantoran pemerintah di Jl. Lingkar Selatan, Kecamatan Baros, Kota Sukabumi.
Dalam pelatihan ini peserta mendapatkan materi tentang Dasar-Dasar Teknik Penulisan Berita yang disampaikan oleh Litbang Sukabumiupdate.com, Koko Muhammad. Kemudian materi yang ke dua tentang Lembaga Pers Kampus oleh Pimpinan Redaksi Sukabumiupdate.com, Fitriansyah.
Ketua umum senat mahasiswa STAI Sukabumi priode 2020-2021, Asep Suhendar mengatakan pelatihan jurnalistik ini bertujuan untuk meningkatkan wawasan, kemampuan dan keterampilan mahasiswa dalam bidang jurnalistik.
Dua narasumber dari Sukabumiupdate.com | Sumber Foto: Istimewa
"Pelatihan jurnalistik ini merupakan kegiatan yang sudah menjadi program kerja kami selaku senat mahasiswa STAI Sukabumi," kata mahasiswa yang biasa dipanggil Asdar ini, Rabu (2/9/2020).
Menurut Asdar, kegiatan ini bukan hanya sebatas pelatihan jurnalistik saja, namun kedepannya akan ada output yang di hasilkan berupa kegiatan mahasiswa yang lebih aktif dan fositif terutama di bidang jurnalistik.
"Tidak lupa saya ucapkan terima kasih banyak kepada pihak Sukabumiupdate.com yang bersedia menjadi narasumber pada kegiatan tersebut," sambungnya.
Pelatihan jurnalistik ini di kemas dengan sangat simpel dan efektif. setelah pemateri menyampaian materinya, peserta langsung praktik menulis berita, kemudian tulisan tersebut di persentasikan secara berkelompok, setelah itu peserta belajar membedah kalimat untuk mengecek struktur naskah berita, yang di dalamnya terdapat unsur-unsur (5W+1H).