SUKABUMIUPDATE.com - Wakil Bupati Sukabumi Adjo Sardjono mengaku telah berkonsultasi dengan Polres Sukabumi Kota terkait kasus pencatutan namanya pada jejaring sosial Facebook dan WhatsApp.
BACA JUGA: AKBP Sumarni Minta Wabup Sukabumi Melapor Terkait Pencatutan Nama di Medsos
Adjo mengatakan, konsultasi tersebut dilakukannya pada saat menghadiri acara pelepasan bakti sosial serentak dalam rangka Hari Bhayangkara ke-74 di Mapolres Sukabumi Kota, Jumat (26/6/2020).
"Sebelum acara dimulai saya menjelaskan kepada Kapolres Sukabumi Kota, ada akun WA (WhatsApp) mengatasnamakan saya kirim pesan dan minta transfer dana kepada salah seorang warga di Kecamatan Pabuaran (Kabupaten Sukabumi)," kata Adjo kepada sukabumiupdate.com.
BACA JUGA: Nama Wabup Sukabumi Kembali Dicatut, Kali Ini Pakai WhatsApp Minta Transfer Uang
Adjo menuturkan, penerima pesan tersebut langsung curiga, sehingga tidak melayani pesan yang mengatasnamakan dirinya tersebut.
"Kalau dalam seminggu ini muncul lagi, saya mau lapor. Sementara untuk mengantisipasi adanya korban, berita itu sudah saya unggah di Facebook dan beberapa teman ikut membagikan beritanya," jelas Adjo.
Sementara itu, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni mengungkapkan, dirinya telah mendorong Adjo untuk melaporkan hal tersebut. "Enggak mau (melaporkan) beliau. Sudah saya dorong sih," singkat Sumarni.