SUKABUMIUPDATE.com - Polisi memastikan mayat perempuan yang ditemukan di sawah pinggir jalan Sarasa, Kampung Bungbulang Salaeurih RT. 03/05, Kelurahan Babakan, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi, tidak dalam posisi tanpa busana atau telanjang. Ada kemeja, kerudung motif kotak warna warni dan celana dalam warna hijau yang ditemukan tersingkap dan terlepas dari mayat perempuan berkulit putih tersebut.
BACA JUGA: Mayat Wanita Tanpa Busana di Cibeureum Kota Sukabumi Akan Diotopsi
“Mayat perempuan ditemukan dalam posisi kepala telungkup dan badan miring ke kanan, pakaian dan rok keadaan terbuka atau setelah telanjang, hanya menggunakan kaos hitam BH dan kaos kaki,” tulis Kapolsek Cibeureum Iptu Arif Sapta Rahadja dalam laporan awal yang dikirimkan kepada Kapolres Sukabumi Kota, Senin (20/07/2019).
Ciri-ciri dan barang bukti yang dicatat dan ditemukan oleh pihak kepolisian; mayat perempuan ini memiliki rambut ikal sebahu, tinggi kurang lebih 160 cm, dengan perawakan sedang. “Saat ditemukan mayat perempuan ini menggunakan kemeja warna coklat (terbuka) dan celana dalam warna hijau sudah terlepas, serta kaos hitam menutupi wajah, rok warna hitam bercorak (tersingkap), kerudung kotak kotak warna warni, celana dalam hijau muda (posisi diluar/terlepas) serta uang Rp. 1.000,” sambung Arif.
Korban pertama kali ditemukan sekitar pukul 06.30 WIB saat saksi hendak panen padi. Saksi langsung melaporkan temuan tersebut RT dan dilanjutkan ke Polsek Cibeureum.
Seperti diberitakan sebelumnya, polisi akan melakukan otopsi untuk memastikan penyebab kematian perempuan ini. Dari visum luar ditemukan banyak lebam dan ada bercak darah.