SUKABUMIUPDATE.com - Polres Sukabumi Kota hingga kini masih mengejar pelaku pembuangan bayi dalam kardus, yang ditemukan di Cibeureum Kota Sukabumi, Jumat (12/7/2019) malam. Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Susatyo Purnomo Condro juga meminta kepada masyarakat yang ingin mengadopsi bayi cantik tersebut untuk bersabar.
BACA JUGA: Dinsos Tegaskan Adopsi Bayi Dalam Kardus di Cibereum Tak Berbayar, Ini Persyaratannya?
"Tunggu hasil penyelidikan dan prosedur hukum dari adopsi anak temuan, dimana saat ini masih dilakukan penyelidikan," kata Susatyo kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (20/7/2019).
Sudah lebih dari sepekan, bayi malang yang diberi nama Annisa Karima oleh istri Wali Kota Sukabumi, Fitri Hayati Fahmi, dirawat di RSUD Syamsudin SH. Rencananya, bayi tersebut akan dipindahkan ke Dinas Sosial, pada Selasa (23/7/2019) mendatang.
"Untuk menghindari risiko penularan penyakit dari bakteri di rumah sakit yang muncul dari pasien yang lain, makanya nanti kita pindahkan," jelas Ketua Tim Penanganan Informasi dan Keluhan RSUD Syamsudin SH, Wahyu Handriana.
Sementara itu, Kasi Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Kota Sukabumi, Adas Nuralamsyah mengungkapkan sudah ada 28 keluarga yang menyatakan ingin mengadopsi bayi tersebut. Namun proses adopsi akan dilakukan setelah ada keputusan dari pihak kepolisian mengenai perkembangan kasus tersebut.
"Saya tegaskan bahwa proses adopsi itu gratis. Namun saat ini kita tetap masih menunggu proses kepolisian untuk mengungkap kasus tersebut," jelas Adas, Selasa (16/7/2019).