5 Persiapan Penting Sebelum Wawancara Kerja, Jangan Terlewat ya!

Rabu 12 Januari 2022, 13:45 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Wawancara kerja adalah salah satu tahapan penting dalam proses recruitment.

Biasanya tahap ini adalah proses akhir yang paling menentukan apakah kandidat layak untuk diterima bekerja atau tidak.

Setiap perusahaan memiliki kriteria tersendiri dalam memilih calon karyawannya. Pada saat sesi wawancara, pihak perusahaan akan mengajukan beberapa pertanyaan yang harus dijawab oleh kandidat.

Biasanya pertanyaan yang dilontarkan berkaitan dengan latar belakang dan pengalaman kerja.

Seorang calon karyawan harus mempersiapkan betul hal-hal penting yang mungkin akan menjadi bahan pertimbangan pihak perusahaan.

Kira-kira apa saja hal penting yang harus disiapkan? Berikut informasinya.

Baca Juga :

1. Persiapkan Dokumen Penting yang Diperlukan Saat Proses Interview

photoIlustasi Resume - (Freepik)</span

Hal penting pertama yang harus kamu persiapkan sebelum Wawancara kerja adalah dokumen pribadi seperti curriculum vitae (CV), surat lamaran pekerjaan, ijazah, paklaring dan lainnya.

Dokumen-dokumen ini bisa kamu tunjukan apabila pihak perusahaan memintamu untuk menjelaskannya.

Misalnya dalam CV kamu mencantumkan data diri dan pengalaman kerja, kamu bisa jelaskan secara detail deskripsi pekerjaanmu seperti apa, jabatan atau posisi kamu, dan kontribusi apa saja yang sudah kamu berikan kepada perusahaan.

Selanjutnya kamu juga bisa menunjukan salah satu dokumen, seperti sertifikat penghargaan.

Sertifikat ini bisa dijadikan bukti bahwa kamu adalah karyawan yang berprestasi dan bertanggung jawab pada pekerjaan.

Lalu tunjukan juga sertifikat pelatihan yang kamu ikuti, hal ini menunjukan bahwa kamu karyawan yang memiliki semangat belajar tinggi.

2. Pelajari Informasi Perusahaan yang Kamu Lamar

photoIlustasi Perusahaan - (Unplash.com)</span

Sebelum kamu melakukan sesi interview, ada baiknya kamu mencari informasi sebanyak-banyaknya terkait informasi perusahaan yang kamu lamar.

Hal ini dilakukan agar ketika interviewer mengajukan pertanyaan seputar profil perusahaan kamu bisa menjawabnya dengan lancar.

Selain itu, Hal yang perlu kamu perhatikan adalah kualifikasi yang diterapkan oleh perusahaan tersebut untuk posisi yang kamu lamar.

Pastikan kamu sudah memahami terkait dengan uraian pekerjaannya secara detail dan kamu merasa cocok dengan itu.

3. Gunakan Pakaian Terbaik dan Berpenampilan Menarik

photoIlustasi Gunakan Pakaian Terbaik - (Unplash.com)</span

Penampilan outfit calon karyawan akan menjadi penilaian pertama ketika baru saja masuk ke ruangan interview.

Penampilan yang rapi dan bersih akan membuat lawan bicaramu nyaman, dan mereka pun akan merasa senang untuk bisa mengenalmu lebih dalam.

Gunakan pakaian sesuai dengan bidang perusahaan yang kamu lamar. Apabila kamu melamar ke perusahaan milik pemerintah, perbankan, asuransi, maka pakailah kemeja dengan dasi yang cocok.

Namun jika perusahaan bergerak di bidang industri kreatif, kamu bisa memakai pakaian yang casual namun tetap terlihat rapi dan sopan.

Pilihlah warna pakaian yang netral dan match, lalu gunakan sedikit parfume dengan aroma yang tidak terlalu tajam agar memberikan nuansa segar.

Untuk wanita jangan menggunakan make up yang terlalu tebal, aplikasikanlah make up yang sederhana namun tetap terlihat fresh dan natural.

4. Persiapkan Jawaban yang Kemungkinan Besar Akan Dilontarkan Oleh Pihak Perusahaan

photoIlustasi Mempersiapkan Jawaban - (Freepik)</span

Saat wawancara kerja, kamu akan diberikan beberapa pertanyaan yang harus dijawab dengan baik.

Kamu bisa menerka-nerka pertanyaan apa saja yang mungkin akan diajukan oleh interviewer dan siapkan jawaban sebagus mungkin.

Pertanyaan yang biasanya diajukan yaitu terkait bidang pekerjaan yang akan kamu jalani. Misalnya kamu melamar ke sebuah perusahaan advertising dengan posisi sebagai Social Media Specialist.

Kemungkinan besar kamu akan ditanya seputar dunia periklanan dan bagaimana cara mengelola social media perusahaan untuk meningkatkan atensi public.

Lalu, Ide apa yang bisa kamu kembangkan untuk memajukan perusahaan bersama dengan tim atau divisi kamu.

Berikanlah jawaban yang sekiranya benar-benar bisa direalisasikan secara konstan dengan menjabarkan indikator keberhasilan yang bisa dinilai secara periodik, sehingga kamu akan terlihat sebagai calon karyawan yang memiliki etos kerja baik dan cerdas.

Tentu saja kamu memiliki peluang untuk dapat diterima bekerja.

5. Selain Mempersiapkan Prediksi Jawaban, Kamu Juga Harus Mempersiapkan Pertanyaan untuk Perusahaan

photoIlustasi Mempersiapkan Pertanyaan untuk Perusahaan - (Freepik)</span

Mengenal perusahaan melalui websitenya saja tidak cukup, secara detailnya kamu bisa tanyakan kepada interviewer terkait dengan pekerjaanmu nantinya.

Misalnya, kamu bisa menanyakan bagaimana lingkungan dan etika kerja di perusahaan ini, atau kamu bisa juga menanyakan apakah ada program pelatihan untuk karyawan.

Sehingga hal tersebut bisa meningkatkan softskill agar dapat meng-upgrade kemampuan yang dimiliki dan memberikan kinerja yang lebih baik kepada perusahaan.

Tanyakanlah pertanyaan yang tidak terlalu sensitif, agar kamu tetap dinilai positif.

Jangan tanyakan terkait jumlah gaji yang akan diberikan, terkecuali interviewer yang melontarkan pertanyaan kepadamu terlebih dahulu terkait dengan ekspektasi gaji.

Kamu boleh menjawabnya sesuai dengan pertimbangan gaji yang kamu harapkan. Kamu pun tidak boleh bertanya terkait fasilitas yang akan diberikan kepada kamu, seperti fasilitas transportasi, tempat tinggal (mess), allowance, dan yang lainnya.

Biarkan hal ini dibahas ketika kamu sudah diberikan offering letter.

Itulah kelima hal penting yang wajib kamu siapkan sebelum menghadapi wawancara kerja, selamat berkarir di perusahaan impian!

Writer: Devi

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Tags :
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:11 WIB

Dipandu Yasmin dan Agung, Daftar Panelis Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Debat antara paslon 01, Iyos - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas akan berlangsung Jumat (22/11/2024) di Hotel Sutan Raja Bandung, mulai pukul 14.00 WIB.
Presenter INews TV Yasmin Athania akan memandu (hots) debat publik II Pilkada Kabupaten Sukabumi, Jumat (22/11/2024) (Sumber: akun medsos Yasmin Athania)
Food & Travel22 November 2024, 13:00 WIB

Kebun Teh Cipasung, HTMnya Rp10.000 Spot Menarik untuk Healing di Majalengka

Biaya masuk ke Kebun Teh Cipasung cukup terjangkau, sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk menikmati keindahan alam ini.
Dengan semua kelebihan yang dimiliki, Kebun Teh Cipasung memang layak untuk dijadikan tujuan wisata Anda. (Sumber : Screenshot YouTube/@Apri Subroto).
Bola22 November 2024, 12:00 WIB

Prediksi Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11.
Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11. (Sumber : X/@persebayaupdate/@Persija_Jkt).
Sukabumi22 November 2024, 11:58 WIB

Diduga Pecah Ban, Truk Muatan Pasir Masuk Jurang di Parungkuda Sukabumi

Berikut kronologi sementara kecelakaan tunggal truk muatan pasir masuk jurang di Parungkuda Sukabumi.
Kondisi truk muatan pasir yang masuk jurang di pinggir jalan raya di Parungkuda Sukabumi. (Sumber : SU/Ibnu)
Sukabumi22 November 2024, 11:51 WIB

Babi Hutan Masuk Sumur di Cidolog Sukabumi, Upaya Evakuasi Sampai Dua Jam

Warga Cidolog Sukabumi geger babi hutan masuk sumur 7 meter. Bahu membahu evakuasi hingga membutuhkan waktu dua jam.
Warga evakuasi babi hutan yang masuk ke sumur sedalam 7 meter di Cidolog Sukabumi. (Sumber : Tangkapan layar video/Istimewa)
Science22 November 2024, 11:13 WIB

14 Kecamatan di Sukabumi Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Potensi Banjir

BMKG memprakirakan intensitas curah hujan di sebagian besar wilayah Jawa Barat pada dasarian atau sepuluh hari ketiga November 2024 berkategori menengah hingga tinggi.
Ilustrasi. Motor terseret banjir di Gang Peda Pasar kawasan Ahmad Yani Kota Sukabumi, 5 November 2024. (Sumber: istimewa)
Sukabumi22 November 2024, 11:02 WIB

Warga Jampangtengah Sukabumi Dibacok OTK hingga Luka Parah di Kepala dan Dagu

Seorang pria di Jampangtengah Sukabumi mengalami luka parah di kepala dan dagu usai dibacok sajam oleh orang tak dikenal (OTK).
Ilustrasi. Seorang pria warga Jampangtengah Sukabumi dibacok OTK hingga luka parah. (Sumber Foto: Istockphoto/ Zoka74)
Inspirasi22 November 2024, 11:00 WIB

Sarjana dengan IPK 3,00 Cari Kerja? Cek Info Loker Jawa Barat Berikut!

Lulusan S1 masih nganggur? Berikut Info Loker Jawa Barat untuk Anda!
Ilustrasi. Karyawan Tetap. Info Loker Jawa Barat Lulusan Sarjana dengan IPK 3,00 (Sumber : Freepik/@katemangostar)
Sehat22 November 2024, 10:46 WIB

Tips Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan

Musim penghujan memang membawa udara sejuk dan nyaman, namun juga dapat menjadi tantangan bagi kebugaran tubuh. Artikel ini memberikan beberapa tips untuk tetap aktif meski cuaca tidak mendukung.
Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)