SUKABUMIUPDATE.com - Seiring dengan perkembangan teknologi, membeli barang dapat diakses melalui internet atau lebih dikenal dengan Belanja Online.
Cara tersebut sudah begitu familiar karena kemudahannya, yang dibutuhkan hanya aplikasi belanja atau situs marketplace.
Disana kamu bisa mencari barang apapun sesuai keinginan.
Belanja secara online, sangat berbeda dengan cara belanja konvensional karena kamu tak perlu repot datang ke toko.
Kemudian untuk pembayaran dapat dilakukan dengan transfer atau memakai fitur pembayaran lainnya.
Di marketplace online, kamu dapat mencari barang yang kamu ingin beli. Tak hanya itu, kamu diberi banyak pilihan model barang dengan harga yang kompetitif.
Kemudian selalu ada kejutan baik itu promo dan diskon.
Tapi dibalik kemudahan Belanja Online, kamu tetap harus berhati-hati dan cermat, karena tak sedikit kasus, pembeli kecewa dan jengkel karena barang yang diterima tidak sesuai harapan.
Maka dari itu, berikut ini adalah tips belanja online yang aman buat kamu. Yuk simak!
1. Periksa Reputasi Penjual saat Belanja Online
Sebelum belanja online, coba kamu periksa terlebih dahulu reputasi penjual.
Untuk soal ini kamu bisa melakukan riset seperti mengecek status penjual itu aktif atau tidak, umur dari toko serta penilaian konsumen terhadap penjual tersebut.
Selanjutnya kamu dapat melihat ulasan dari para pelanggan atau pembeli di kolom komentar.
Lihat testimoni dari konsumen, positif atau negatif. Apabila ada komplain, biasanya konsumen menyertakan foto detail dari produk yang dibeli.
Testimoni tersebut bisa menjadi pertimbangan kamu saat ingin membeli sesuatu melalui cara online.
2. Jangan Tergoda Harga saat Belanja Online
Melihat harga sebelum belanja menjadi hal yang penting sebelum kamu membeli barang dan tentunya hal itu sudah biasa dilakukan saat kamu belanja secara konvensional.
Tapi dalam hal belanja secara online, mencermati harga sebuah barang begitu penting.
Kamu jangan langsung tergoda untuk membeli apabila ada barang dengan harga yang mencolok.
Contohnya seperti ini, ada sebuah smartphone yang dijual dipasaran Rp 1,5 juta. Tapi di sebuah marketplace online ditemukan smartphone serupa dengan harga yang begitu murah dibanding harga pasarannya.
Ketika menemukan harga barang yang tak wajar seperti itu, maka lakukan riset. Carilah barang serupa di toko lain lalu bandingkan harganya.
Terkadang harga yang begitu murah barang yang akan kamu terima tidak sesuai dengan harapan.
3. Tanya Penjual saat Belanja Online
Hal ini penting dilakukan saat belanja secara online. Ketika kamu menemukan produk yang dicari, disarankan jangan langsung melakukan transaksi.
Lebih baik kamu tanya dulu pada penjualnya.
Apabila kita mengunjungi situs belanja atau sebuah toko di e-commerce, maka akan tersedia fitur chat.
Sebagai pembeli, merupakan hal yang wajar untuk bertanya kepada penjual.
Tanya hal-hal detail tentang produk tersebut, sebagai contoh apabila membeli kaos maka tanyakan size atau ukuran.
Untuk belanja pakaian, agar lebih simpel minta size chart kepada penjual.
Apabila kamu ingin membeli smartphone, kamu harus lebih detail lagi menanyakan soal spesifikasi serta kelengkapan gadget yang dijual.
4. Minta Foto Asli saat Belanja Online
Selain fasilitas untuk bertanya, manfaatkan fitur chat untuk meminta foto asli kepada penjual.
Foto tersebut menjadi salah satu referensi untuk calon pembeli sebelum membeli produk tersebut.
Melalui foto asli, kamu bisa melihat detail ukuran, warna dan bahan apabila kamu memilih produk pakaian.
Hal serupa juga berlaku untuk kamu yang membeli produk lain saat belanja secara online.
Sebab tak sedikit kasus, pembeli kecewa dan jengkel saat menerima barang karena warna, model atau jenis bahan yang tak sesuai.
5.Gunakan Situs Belanja Online Terpercaya
Ada banyak situs belanja yang bisa dipilih. Tak hanya marketplace online saja, karena media sosial juga banyak dimanfaatkan untuk menjual barang.
Karena itu, kamu harus selektif dalam hal ini dan untuk cari aman, pakai situs belanja yang terpercaya.
Situs belanja biasa menyediakan layanan chat yang memberikan berbagai informasi mengenai produk hingga harga bahkan program promo sampai diskon.
Yups, itu adalah beberapa langkah sederhana yang penting dilakukan saat belanja secara online. Cara tersebut merupakan upaya untuk menghindari hal-hal yang tak diinginkan dan barang yang diterima sesuai dengan ekspektasi.