SUKABUMIUPDATE.com - Sudahkah Anda menemukan jenis sofa yang cocok untuk rumah mungil Anda? Memiliki rumah mungil memang memiliki tantangan tersendiri untuk menghiasinya.
Sofa sendiri memiliki banyak ragam yang dapat dipilih dan disesuaikan dengan keadaan rumah Anda. Berikut ini beberapa rekomendasi sofa untuk rumah mungil yang sudah dirangkum Sukabumi Update.
1. Sofa Bed
Salah satu tantangan tiap pemilik rumah mungil adalah menentukan dekorasi ruang tamu dan kamar tempat tidur. Oleh karena itu, kedua hal tersebut bisa disiasati dengan cara menggunakan sofa bed di ruang tamu.
Saat Anda kedatangan tamu di rumah dan bingung mau tidur di mana, maka ruang tamu dengan sofa bed akan menjadi solusinya.
Sofa yang bisa dijadikan tempat tidur ini sangat direkomendasikan bagi Anda yang memiliki keterbatasan ruang di dalam rumah.
2. Sofa 2 Seater
Keluarga kecil yang hobi nonton TV biasanya tidak memiliki space ruangan yang cukup untuk memisahkan antara ruang TV dan ruang tamu.
Dengan sofa 2 seater, Anda bisa membagi ruangan bersama, sofa untuk tamu serta ruangan menonton TV di tempat yang sama.
Sofa 2 seater tidak akan memakan tempat yang terlalu banyak, sehingga masih ada space untuk menyimpan karpet estetik untuk selonjoran saat menonton TV.
3. Sofa Minimalis
Sofa minimalis dengan warna-warna netral biasanya menjadi yang paling direkomendasikan. Sebab, sofa jenis ini juga banyak jenis dan warnanya.
Selain itu, harga yang ditawarkan juga terbilang sangat ramah di kantong. Menyimpan sofa minimalis di dalam rumah akan memberikan kesan rumah yang kecil menjadi rapi dan bersih.
4. Sofa dengan Warna Terang
Pemilihan warna terang juga bisa menjadi solusi yang ciamik untuk rumah mungil Anda. Dengan memberikan warna-warna terang maka akan mencairkan suasana yang terasa pengap karena kecil.
Selain itu, warna terang juga akan memberikan sentuhan cantik pada desain interior rumah Anda.
5. Sofa Aksen
Ada jenis sofa yang memberikan aksen dalam penampilannya. Misalnya sofa yang memadupadankan material kulit atau kayu dengan bahan beludru atau dengan memberikan bantal desain yang mencolok.
Berbagai jenis sofa aksen dapat Anda temui sesuai kebutuhan rumah Anda.