Deretan Situs Kursus Online yang Bisa Kamu Coba Saat #DiRumahAja

Senin 06 April 2020, 21:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Hingga saat ini, isu Covid-19 outbreak telah masuk dan menyebar ke berbagai daerah di Indonesia. Dilansir dari suara.com, pemerintah pusat menganjurkan seluruh lapisan masyarakat untuk work from home, school from home, dan melakukan physical distancing dengan gerakan #dirumahaja.

Hal ini bertujuan agar dapat membantu mengurangi dampak penyebaran virus Covid-19 yang telah memakan banyak korban.

Selama masa physical distancing, kamu bisa melakukan berbagai aktivitas di tempat tinggal kamu dengan lebih maksimal. Kamu bisa melakukan aktivitas seperti bekerja, belajar, mengerjakan tugas, membersihkan rumah, memasak, menonton film, berolahraga, membaca buku, bermain alat musik, dan aktivitas lain yang sekiranya dapat membuat hari-harimu lebih produktif.

Nah, buat kamu yang saat ini menjadi seorang pelajar, mahasiswa, pekerja, atau yang ingin mengisi waktu luang dengan hal-hal yang bermanfaat, kamu bisa banget nih ikutan kursus online atau kuliah online dari berbagai universitas dan institusi di seluruh dunia!

Selain menambah ilmu, kamu juga bisa mendapatkan sertifikat yang berguna untuk masa depan kamu. Caranya gimana tuh? Yuk, simak informasi di bawah ini!

Class Central

Situs kursus online bernama Class Central ini sudah terintergrasi dengan berbagai situs kursus online yang ada di internet loh! Dari mulai Coursera, FutureLearn, edX, dan masih banyak lagi. Bahkan, banyak juga nih online class gratis yang disediakan oleh kampus-kampus IVY LEAGUE. 

Kamu bisa mencari course apa yang ingin kamu ikuti dengan mengetikkan kata kunci pada kolom search. Kamu juga bisa memilih kategori dari course tersebut berdasarkan subjek atau bahasa.

Selain itu, kamu juga bisa menyaring informasi course yang menyediakan sertifikat sebagai bahan portfolio kamu nih, Readers. Wah, menarik banget ya!

Mau Belajar Apa

Readers, kamu harus tahu fakta menarik dari platform kursus online yang satu ini nih. Mau Belajar Apa merupakan salah satu platform yang dibuat dan dibangun oleh Jourdan Kamal yang berasal dari Indonesia! Baru-baru ini, Mau Belajar Apa bekerja sama dengan pemerintah sebagai salah satu mitra platfrom digital untuk Program Kartu Prakerja.

Di sini kamu bisa mengikuti sesi course melalui webinar ataupun workshop berbayar. Mau Belajar Apa lebih berfokus pada pengembangan skills yang terbagi dalam berbagai macam bidang yang bisa kamu pilih. Jangan khawatir, karena semua course yang disediakan oleh Mau Belajar Apa sangat worth trying dan worth the money kok, Readers!

IndonesiaX

Nah, situs yang satu ini juga sangat bermanfaat bagi kamu yang ingin menambah pengetahuan dari berbagai disiplin ilmu. IndonesiaX menyediakan kursus-kursus berkualitas (Massive Open Online Courses) yang dibawakan oleh para instruktur terbaik bangsa di platform berbasis online yang dapat diakses secara GRATIS sampai ke seluruh pelosok Indonesia.

Selain itu, IndonesiaX bekerja sama dengan berbagai universitas, institusi, dan perusahaan ternama yang ada di Indonesia. Kamu juga bisa mendapatkan sertifikat setelah kamu selesai melakukan kursus di IndonesiaX loh. Seru banget, kan?

Coursera

Selain yang sudah dijelaskan di bagian Class Central yang terintergrasi dengan berbagai situs penyedia kursus online dan online class, kamu bisa langsung akses Coursera juga kalo kamu ingin memilih course apa yang ingin kamu pelajari di sini lho, Readers!

Platfrom kursus online yang satu ini sudah cukup terkenal nih di kalangan remaja, mahasiswa, maupun pebisnis yang ingin menimba ilmu pengetahuan lebih dalam lagi. Coursera bermitra dengan berbagai universitas dan institusi ternama di seluruh dunia agar semua khalayak dapat mengaksesnya secara real-time. Menyenangkan, bukan?

edX

Tahukah kamu? edX merupakan situs yang menawarkan sesi online class dengan memberikan materi berupa video dan forum diskusi yang didirikan oleh Harvard University dan MIT pada tahun 2012.

Kamu bisa memilih program & degrees apabila ingin mengikuti sesi perkuliahan online berdasarkan jenjang pendidikan kamu. edX juga menyediakan kursus onlines di berbagai bidang displin ilmu yang bisa meningkatkan kemampuan kamu loh. Keren ya!

Skill Academy

Untuk platform yang satu ini, pastinya kamu sudah tidak asing lagi! Skill Academy merupakan bagian inovasi dari Ruangguru yang dibangun oleh Belva Devara dan Iman Usman asal Indonesia.

Platform ini menyediakan kelas-kelas yang membantu memaksimalkan potensi kamu di berbagai bidang agar kamu #MudahUpgradeSkill di mana saja dan kapan saja. Kamu tahu enggak, Skill Academy juga merupakan salah satu mitra resmi platform digital dalam Program Kartu Prakerja bersama pemerintah loh. Mantab!

Nah, jadi gimana nih, Readers? Sudah punya pilihan situs kursus online dan kuliah online favorit kamu belum?

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Wujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).