SUKABUMIUPDATE.com - Tato adalah suatu bentuk komitmen seumur hidup. Walau begitu, tidak jarang pula pemilik tato merasa menyesal dengan pembuatan tato itu dan ingin menghilangkannya.
Mengutip dari tempo.co, tentu saja ada banyak alasan yang menjadi latar belakang. Misalnya seperti larangan dari orang tua, atau karena pemilik tato tidak laku menyukai desain itu. Untungnya, ada berbagai prosedur medis yang bisa menghapus tato permanen dengan aman dan minim rasa sakit. Berikut 5 caranya:
1. Laser
Menghilangkan tato dengan laser dianggap sebagai cara yang paling aman dan efektif. Jenis laser yang biasanya digunakan adalah laser biasa maupun laser Q-switched. Pada prosedur laser, dokter akan memanaskan tinta di kulit Anda untuk melarutkannya. Dibutuhkan tindakan laser selama berkali-kali sampai tato Anda hilang sepenuhnya. Seringkali, laser tidak menghapus tato sama sekali, tetapi dapat membantu dalam memudarkan warnanya sehingga tidak terlalu terlihat.
Cara menghilangkan tato ini cocok untuk pemilik tato yang berkulit terang. Sementara untuk Anda yang berkulit gelap, dokter bisa menggunakan teknik laser Q-switched. Selain itu, laser juga bisa menjadi pilihan bagi mereka yang sudah lama memiliki tato. Pasalnya, tato baru sulit dihapus dengan prosedur ini.
2. Operasi bedah
Cara menghilangkan tato lainnya adalah dengan operasi bedah. Bentuk prosedur ini melibatkan pemotongan kulit yang bertato dan menjahit kembali kulit yang tersisa. Operasi bedah lebih murah dibanding tindakan medis lainnya. Meski demikian, prosedur ini akan meninggalkan bekas luka, jadi lebih cocok untuk tato berukuran kecil. Sebelum prosedur, dokter akan membius Anda sehingga Anda tidak merasakan sakit.
Biasanya, operasi bedah memerlukan waktu satu hingga beberapa jam, tergantung pada ukuran tato dan metode yang dilakukan oleh dokter bedah. Untuk masa pemulihan, seseorang bisa membutuhkan waktu hingga beberapa minggu.
3. Dermabrasi
Dermabrasi adalah metode menghilangkan tato yang juga terbilang aman. Durasi prosedur ini akan tergantung pada ukuran dan warna tato yang ingin Anda hapus. Secara umum, tato yang lebih besar dengan banyak warna butuh waktu pengerjaan yang lebih dari satu jam. Setelah prosedur selesai, area penghapusan tato mungkin akan terasa sakit selama beberapa hari. Pemulihan biasa membutuhkan waktu dua hingga tiga minggu. Anda juga disarankan untuk menghindari sinar matahari selama tiga sampai enam bulan, mengenakan tabir surya saat keluar rumah, dan merendam bagian tubuh tersebut dalam air.
4. Pembersih berbahan dasar minyak
Untuk tato temporer, Anda bisa menggunakan pembersih berbahan dasar minyak. Tahukah Anda bahwa baby oil, minyak kelapa, dan minyak zaitun tak hanya berguna untuk menghapus riasan dan membersihkan kulit? Bahan-bahan ini ternyata bisa menghapus tato temporer Anda! Cara menghilangkan tato temporer dengan pembersih berbahan dasar minyak adalah dengan mengoleskannya ke kulit yang memiliki tato. Gosok lembut dengan gerakan memutar sampai pigmen tato Anda mengelupas.
5. Body scrub
Anda pun bisa menghapus tato temporer Anda dengan body scrub. Krim dengan bintil-bintil kecil ini akan membantu dalam mengangkat sel-sel kulit mati dan mendorong pertumbuhan kulit baru, sehingga dapat menghilangkan tato temporer. Jika tak punya body scrub di rumah, Anda bisa menggunakan garam Himalaya untuk menghapus tato temporer. Gosoklah secara lembut dengan gerakan memutar selama setidaknya 30 detik.
Bagi Anda yang hendak menghapus tato permanen maupun temporer, cara-cara menghilangkan tato di atas bisa Anda coba. Namun sebelum melakukannya, tetap konsultasikan dengan dokter kulit agar prosesnya bisa lebih aman.
Untuk cara menghilangkan tato permanen, Anda juga perlu mempertimbangkan kondisi finansial Anda sebelum menjalaninya. Pasalnya, prosedur medis untuk menghapus tato umumnya tidak murah.
Sumber : tempo.co