SUKABUMIUPDATE.com – Pameran lukisan bertajuk Song for Sukabumi di hotel Pavilijoen Bandung diperpanjang hingga 20 Februari 2020 mendatang. Usai dari Bandung, lima pelukis asal Sukabumi di pameran Song for Sukabumi rencananya akan merambah ruang pamer di Taman Mini Indonesia Indah (TMII).
Hal ini diungkapkan Heru Prayogo s Owner Event Organizer Keam's di lokasi pameran Song for Sukabumi tanggal 20 Januari 2020 silam. Heru yang juga seorang pelukis di Bandung ini mengakui jika karya seniman Sukabumi menganggumkan
Pameran Song for Sukabumi sendiri mendapatkan tambahan karya dari dua pelukis Sukabumi lainnya, yaitu Yusuf Junaedi dan Ridwan Taufik. Sebelumnya Song for Sukabumi memamerkan hasil karya trio pelukis Sukabumi, Deliana, Neng Susilawati dan Akum Swara.
Kepada Neng Susilawati, Heru Prayogo menerangkan sudah banyak menyaksikan karya-karya lukisan realisme dari beberapa daerah. “Sukabumi juga punya realis yang baik seperti karya Deliana, Neng Susilawati dan pointilisme karya Akum Swara, ditambah lagi karya Yusuf Junaedi dan Ridwan Taufik yang luar biasa,” jelas Neng Susilawati, Jumat (24/1/2020).
Heru mengaku jika five stars layak bergabung dengan Komunitas Pelukis Indonesia (KOPI) di Taman Mini Indonesia Indah. “Untuk menambah dan memperluas cakrawala kami, semoga saja bisa terwujud. Kami siap,” sambung perempuan yang sehari-hari dikenal sebagai pengusaha kue dan makanan di Kota Sukabumi.
Pameran Song for Sukabumi sendiri sudah dimulai sejak 19 Desember 2019 silam. Wali Kota chmad Fahmi membuka pameran ini sebagai bentuk dukungan bagi perkembangan industry kreatif di daerah khususnya Sukabumi.