SUKABUMIUPDATE.com - Anggota DPR RI komisi IX Dewi Asmara menyosialisasikan Advokasi dan Program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) kepada masyarakat khususnya generasi milenial di terminal Benda, Desa Benda, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Minggu (3/3/2019).
Acara ini dimeriahkan senam bersama dengan dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Agus Mulyadi, perwakilan Muspika Cicurug dengan jumlah peserta mencapai 200 orang.
BACA JUGA: Dewi Asmara Mengajak Masyarakat Gunakan Obat-obat Tradisional
Dewi mengajak kaum milenial memahami Generasi Berencana (GenRe) dan pendewasaan usia perkawinan melalui Pusat lnformasi Konseling Remaja (PIK R).
Menurut Dewi, apabila tingkat kelahiran bayi tidak dikendalikan maka pertumbuhan penduduk melampaui batas ekonomi negara, dampaknya kesejahteraan pun seadanya.
Menurut Dewi, punya dua anak lebih baik daripada yang punya lima. Memiliki banyak anak, kata Dewi bukan tidak boleh tapi harus mempertimbangkan biaya hidup sebab akan lebih tinggi.
"Makanya untuk membangun keluarga kita harus ada perubahan pola pikir dengan Pendewasaan Usia Perkawinan (PUP). Oleh karenanya PUP itu nomor satu, yang kedua kita ajak remaja milenial harus ikut program Generasi Berencana (GenRe)," ujar Dewi.
Kepada generasi milenial atau muda, Dewi menyampaikan ada tiga hal yang penting. Pertama katakan tidak kepada narkoba, kedua katakan tidak pada sek bebas dan ketiga katakan tidak pada pernikahan dini.
"Ketiga hal tersebut kalau dijalankan Insya Allah akan pemuda bisa hidup dengan positif. Bahkan hal tersebut bisa di lakukan mulai dari lingkungan kampung dan sekolah dengan membuat yang namanya Pusat lnformasi Konseling Remaja(PIK R)," pungkasnya.