Jadi Ayah Baru? Jangan Kaget Kalau Mengalami Hal-hal Ini

Rabu 23 Januari 2019, 00:40 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Menjadi seorang ayah merupakan impian sebagian besar pria. Tapi perlu diketahui bahwa hal itu tidak sesederhana yang dibayangkan. Anda harus siap terhadap perubahan besar yang akan terjadi begitu si kecil dilahirkan. Bisa menyenangkan, bisa juga penuh tekanan.

Mungkin Anda akan terkejut di awalnya, tapi dalam waktu singkat keterkejutan itu akan hilang seiring dengan kebahagiaan yang Anda dapatkan. Sebelum terkejut, intip hal-hal yang biasanya dialami ayah baru.

1. Bingung

Emosi yang bertolak belakang akan Anda rasakan pada beberapa bulan pertama menjadi ayah baru. Di satu sisi ada rasa bangga karena telah ikut andil menghadirkan kehidupan baru, di sisi lain ada perasaan bersalah karena tidak dapat memenuhi atau memahami kebutuhan bayi Anda.

2. Ambivalensi.

Hari ini bisa saja Anda memiliki perasaan yang begitu dalam kepada si bayi, tapi di hari lain mungkin Anda mati rasa. Setelah itu, ada perasaan bersalah yang luar biasa. Ambivalensi adalah bagian normal dari menjadi ayah, dan Anda akan memiliki perasaan yang sama puluhan kali selama 50 tahun ke depan. Jadi biasakanlah.

3. Depresi

Post partum depression atau baby blues hanya milik wanita? Jangan salah, pria juga bisa merasakannya. Tidak seperti yang dialami wanita, baby blues pada pria tidak berbasis hormone, tapi berkaitan dengan realitas.

Ketika Anda calon ayah dan akhirnya menjadi ayah baru, orang banyak yang memperhatikan dan kadang-kadang itu membuat Anda malas. Tapi setelah beberapa minggu Anda mulai merasakan tekanan karena harus kembali ke tempat kerja, mengalami gangguan tidur, dan memiliki tanggung jawab baru di rumah.

4. Ketakutan

Beberapa bulan pertama menjadi ayah mungkin akan dipenuhi dengan kekhawatiran bahwa Anda tidak dapat menjadi ayah yang sesuai harapan, tidak dapat melindungi keluarga dari bahaya, tidak dapat mencukupi kebutuhan keluarga. Mungkin Anda juga khawatir tidak mengetahui apa yang harus dilakukan terhadap anak atau takut membuat kesalahan yang mengerikan. Ketakutan-ketakutan ini, dan banyak lagi yang lain, merupakan bagian dari transisi dari pria menjadi suami, lalu menjadi ayah. Itu normal saja, kok.  

5. Hubungan dengan pasangan berbeda

Sebelum menjadi orang tua, Anda dan pasangan bisa menghabiskan banyak waktu bersama sehingga hubungan bertambah dekat. Tapi begitu bayi lahir, banyak yang berubah. Fokus Anda lebih besar kepada bayi, begitu juga pasangan Anda. Anda juga hampir tak punya banyak waktu untuk tidur karena membantu mengurus bayi, apalagi melakukan sesuatu bersama pasangan. Jadi, jika memungkinkan cobalah meluangkan waktu beberapa menit saja sehari bersama pasangan, lalu bicarakan hal-hal selain tentang bayi.

6. Perubahan topik pembicaraan

Ada perubahan topic pembicaraan ketika Anda berkumpul dengan teman-teman. Tanpa disengaja, Anda sering membicarakan popok, ASI, episiotomy, caesar, dan sejenisnya. Ini terdengar konyol, tapi Anda menyukainya.

7. Barang bawaan bertambah banyak

Dulu, Anda cukup membawa tas kecil, bahkan hanya dompet dan ponsel, jika ingin bepergian. Tapi itu tidak akan terjadi setelah Anda punya bayi. Mau pergi ke supermarket saja, jika bersama dengan bayi, Anda harus membawa tas besar seperti akan menginap seminggu. Isinya apa lagi kalau bukan popok, baju ganti bati, mainan, dan sejenisnya.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:56 WIB

Iyos-Zainul: Komitmen Nyata untuk Sukabumi yang Lebih Baik, Bukan Sekadar Janji!

Iyos-Zainul hadir dengan komitmen nyata! Dari gizi balita, pasar murah, hingga 10 ribu lapangan kerja, mereka tawarkan solusi untuk Sukabumi yang sejahtera, agamis, dan inovatif. Yuk, kenali visi mereka!
Iyos-Zainul: Bersama Wujudkan Sukabumi yang Lebih Baik! Dari bantuan gizi hingga peluang kerja, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk Sukabumi. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:44 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Kata Kedua Paslon soal Isu Perikanan, Cold Storage Jadi Sorotan

Kata kedua Paslon soal isu perikanan dan kelautan dalam Debat Terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Suasana debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 membahas isu kelautan dan perikanan. (Sumber : YouTube Sukabumiupdate)
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Wujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)