SUKABUMIUPDATE.com - Early game di Mobile Legends adalah salah satu babak yang bisa membuat tim lebih unggul dari lawan.
Oleh sebab itu, perlu untuk memilih hero Mobile Legends yang dari awal atau saat early game sudah memiliki damage menyakitkan.
Karenya, para pemain Mobile Legends wajib mengetahui beberapa hero terbaik yang memiliki damage menyeramkan dari awal permainan dimulai.
Baca Juga: 60 Ucapan Ramadan 2023, Penuh Makna untuk Diposting ke Media Sosial
Dan ternyata ada beberapa hero Fighter terbaik di early game Mobile Legends 2023 yang sudah sakit sejak awal. Apa saja ya kira-kira? Simak selengkapnya di bawah ini seperti melansir dari HiTekno.com
1. Martis
Hero Fighter ini menjadi salah satu yang cukup diwaspadai sejak awal game. Tidak lain karena damage sakit yang bisa dihasilkan.
Kombinasi skill Martis memungkinkan hero Mobile Legends ini untuk merangsek masuk dan mengacaukan formasi lawan.
Efek immune dari skill dua serta kemampuan menghasilkan True Damage membuat Martis bisa mendominasi di menit awal.
Baca Juga: Lafaz Allah Jadi Motif Baju Transparan, Brand Fashion dari Australia Tuai Kecaman
2. Thamuz
Di season 27 ini, Thamuz memang tidak terlalu OP secara META. Namun di tangan pemain yang tepat, hero Fighter ini bisa sangat sakit.
Skill satu dan ultimate milik Thamuz membuat hero Mobile Legends ini diunggulkan dengan damage sakit pada early game.
Efek slow dari skill dua dan Attack Speed tinggi dari skill ketiga memungkinkan Thamuz untuk menghadapi beberapa hero sekaligus.
Baca Juga: Tega! Alshad Ahmad Diduga Nikahi Nissa Setelah Berpacaran dengan Tiara Andini
3. Julian
Julian adalah hero Fighter yang merangkap Mage. Karenanya ia bisa menghasilkan Magic Damage yang cukup tinggi.
Pengguna Julian bisa memakai tiga kombo berbeda sehingga hero Mobile Legends ini cukup fleksibel sejak awal permainan.
Julian juga punya kemampuan untuk menciduk hero Marksman dan Mage lawan di menit-menit awal permainan dengan mudah.
Baca Juga: Lafaz Allah Jadi Motif Baju Transparan, Brand Fashion dari Australia Tuai Kecaman
4. Hilda
Dikenal sebagai hero Fighter merangkap Tank, Hilda bisa digunakan sebagai EXP Laner dan Roamer. Tergantung build apa yang digunakan.
Hilda dikenal sebagai hero Mobile Legends yang barbar karena bisa mengganggu Jungler lawan menggunakan skill satu dan dua miliknya.
Movement Speed tinggi dan ultimate menyakitkan membuat Hilda termasuk hero Fighter terbaik di early game Mobile Legends saat ini.
Baca Juga: 3 Hero Marksman Tebaik di Early Game Mobile Legends 2023, Bikin Kicep dari Awal
5. Balmond
Meski jadi hero Fighter murni, Balmond cukup fleksibel karena bisa digunakan sebagai Jungler atau EXP Laner.
Berkat skill dua miliknya, Balmond memiliki kemampuan cepat dalam clearing minion serta menghabisi monster hutan.
Hanya dengan dua item seperti Cursed Helmet dan Guardian Helmet, skill Cyclone Sweep milik Balmond bisa menghabisi lawan dengan cepat di early game.
Itulah lima hero Fighter terbaik di early game Mobile Legends 2023 yang sudah garang sejak awal. Adakah hero Mobile Legends andalan kamu di atas?
Sumber: HiTekno.com (Portal Suara.com)