SUKABUMIUPDATE.com - Salah satu kartu Pokemon paling langka dilelang di Weiss, New York, Amerika Serikat, terjual seharga US$ 195 ribu atau setara dengan Rp 2,7 miliar. Sekarang kartu Pokemon itu resmi paling mahal yang ada.
Kartu tersebut merupakan kartu Pikachu Illustrator promo yang diberikan kepada para pemenang kontes komik yang diadakan di Jepang pada 1997-1998, demikian dilansir Kotaku, akhir pekan lalu. Saat itu ada sekitar 39 kartu yang dibagikan, tapi diyakini hanya 10 yang tersisa hari ini.
“Yang membuat kartu itu langka adalah itu tidak dijual, tapi diberikan sebagai hadiah dalam kontes ilustrasi melalui CoroCoro Comic,” tertulis dalam uraian lelang. “Kartu unik ini dibuat khusus untuk kontes. Dalam edisi Januari 1998, tiga pemenang Place 1 memenangkan salinan kartu, seperti halnya 20 pemenang Place 2 lainnya. Dengan kartu yang diberikan dalam dua kontes lagi tahun itu, maksimum 39 salinan yang dirilis.”
Jumlahnya yang sedikit dan langka membuat masing-masing dari mereka bernilai sangat tinggi. Begitu berharga kartu tersebut, seseorang rela membayar US$ 195 ribu untuk satu kartu Pokemon. Harga tersebut diyakini hampir 4x lipat dari harga yang dibayarkan untuk Pikachu Illustrator terakhir dalam pelelangan pada 2013, yang dihargai US$ 54.970.
Pikachu Illustrator terkenal karena beberapa hal selain kelangkaannya. Ini menjadi satu-satunya kartu yang memiliki ilustrator di bagian atas kartu, dan satu-satunya yang memiliki pena sebagai ikonnya di kanan bawah. Seni unik karya pencipta Pikachu, Atsuko Nishida ini juga sangat menakjubkan.
Sumber: Tempo.co