Intip Spesifikasi dan Harga HP Samsung Galaxy M34 5G yang Hadir di Indonesia

Selasa 07 November 2023, 21:30 WIB
HP Samsung Galaxy M34 5G mengusung kapasitas baterai sebesar 6.000 mAh. (Sumber : samsung.com.)

HP Samsung Galaxy M34 5G mengusung kapasitas baterai sebesar 6.000 mAh. (Sumber : samsung.com.)

SUKABUMIUPDATE.com - Salah satu pabrikan smartphone terbesar di dunia, Samsung akhirnya meluncurkan ponsel pintar terbarunya ke tanah air yakni Galaxy M34 5G. HP Samsung itu dirilis pada Selasa (1/11/2023).

Selain 5G, HP Samsung Galaxy M34 5G mengusung kapasitas baterai sebesar 6.000 mAh. Kapasitas baterai yang jumbo tersebut menjadi salah satu yang ditonjolkan pada smartphone tersebut.

Hak ini juga yang disampaikan oleh Ilham Indrawan selaku MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia. Menurutnya, salah satu fitur unggulan di Samsung Galaxy M34 5G adalah baterai besar 6.000mAh.

Baca Juga: 10 Cara Mengobati Mental Anak yang Trauma Karena Sering Dimarahi Orang Tua

"Baterai besar ini membuat pengguna bisa menikmati aktivitas seharian seperti scroll media sosial, game, streaming, hingga membuat konten," ungkap Ilham saat konferensi pers di Jakarta, Selasa (7/11/2023)., dikutip via Suara.com.

Tak hanya itu, Ilham menerangkan kalau Samsung Galaxy M34 5G adalah HP seri M pertama yang mendapatkan kamera 50MP dan fitur optical image stabilization (OIS).

"Ini M series pertama dengan kamera 50MP dan fitur OIS, karena M series sebelumnya tidak ada yang menggunkan kamera ini," lanjut dia.

Baca Juga: 11 Cara Memperbaiki Mental Anak yang Sering Dimarahi, Yuk Bunda Ketahui Langkahnya

Samsung Galaxy M34 5G ini juga membawa peningkatan baterai dibanding generasi sebelumnya, Galaxy M33. Kapasitas baterainya kini jadi 6.000mAh, naik dari 5.000mAh.

Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Samsung Galaxy M34 5G membawa desain yang mirip seperti ponsel model lainnya, yakni tiga kamera belakang yang disusun vertikal di pojok kiri atas.

Galaxy M34 5G mengusung layar Super AMOLED berukuran 6,5 inci, resolusi FHD+ 1080×2340 piksel, refresh rate 120 Hz, dan dilapisi Corning Gorilla Glass 5.

Baca Juga: 12 Cara Menghilangkan Stres dengan Kebiasaan Sederhana, Hidup Jadi Bahagia!

Samsung Galaxy M34 5G punya kamera utama 50MP dengan fitur OIS, ultrawide 8MP, dan makro 2MP. Lalu kamera depannya beresolusi 13MP.

Prosesornya adalah Exynos 1280 yang dipasangkan dengan RAM 8GB dan ROM 128GB. Sistem operasinya One UI 5.1 berbasis Android 12.

Baterainya berkapasitas 6.000mAh dengan charger 25W. Namun konsumen mesti membeli charger itu secara terpisah.

Baca Juga: 11 Alasan Generasi Muda Sekarang Gampang Terkena Stres dan Depresi

Fitur lain yang tersedia yakni dual SIM, 5G, speaker Dolby Atmos, slot Micro SD hingga 1TB, sensor sidik jari, USB-C, NFC, dan Jack audio 3.5mm.

Harga Samsung Galaxy M34 5G

Samsung Galaxy M34 5G dijual Rp 4.099.000 yang tersedia dalam varian warna Midnight Blue, Prism Silver, dan Dark Blue. Tapi saat dibeli pada sesi Flash Sale 7-12 November 2023, harganya menjadi Rp 3.999.000.

Pembelian di sesi flash sale ini juga menyediakan promo lain seperti charger 25W seharga Rp 299.000.

Sumber: Suara.com

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Science22 November 2024, 11:13 WIB

14 Kecamatan di Sukabumi Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Potensi Banjir

BMKG memprakirakan intensitas curah hujan di sebagian besar wilayah Jawa Barat pada dasarian atau sepuluh hari ketiga November 2024 berkategori menengah hingga tinggi.
Ilustrasi. Motor terseret banjir di Gang Peda Pasar kawasan Ahmad Yani Kota Sukabumi, 5 November 2024. (Sumber: istimewa)
Sukabumi22 November 2024, 11:02 WIB

Warga Jampangtengah Sukabumi Dibacok OTK hingga Luka Parah di Kepala dan Dagu

Seorang pria di Jampangtengah Sukabumi mengalami luka parah di kepala dan dagu usai dibacok sajam oleh orang tak dikenal (OTK).
Ilustrasi. Seorang pria warga Jampangtengah Sukabumi dibacok OTK hingga luka parah. (Sumber Foto: Istockphoto/ Zoka74)
Inspirasi22 November 2024, 11:00 WIB

Sarjana dengan IPK 3,00 Cari Kerja? Cek Info Loker Jawa Barat Berikut!

Lulusan S1 masih nganggur? Berikut Info Loker Jawa Barat untuk Anda!
Ilustrasi. Karyawan Tetap. Info Loker Jawa Barat Lulusan Sarjana dengan IPK 3,00 (Sumber : Freepik/@katemangostar)
Sehat22 November 2024, 10:46 WIB

Tips Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan

Musim penghujan memang membawa udara sejuk dan nyaman, namun juga dapat menjadi tantangan bagi kebugaran tubuh. Artikel ini memberikan beberapa tips untuk tetap aktif meski cuaca tidak mendukung.
Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)