SUKABUMIUPDATE.com - Keamanan akun digital baru-baru ini menyorot perhatian publik saat berita hackers bertebaran dimana-mana.
Ancaman keamanan akun digital juga sudah sampai ke level pemerintah. Keamanan digital ini menimbulkan kekhawatiran dan dilematisnya bersosial media.
Keamanan akun digital yang sudah dikenal oleh masyarakat luas adalah adanya Kode OTP atau One-Time Password.
Baca Juga: 10 Manfaat Bersyukur yang Jarang Diketahui, Bisa Mengatasi Iri Hati
Modus penipuan untuk meretas keamanan akun sosial media menggunakan OTP juga sempat menjadi berita hangat.
Mengenal Apa Itu OTP atau One-Time Password
Melansir dari Thales Group, one-time password (OTP) merupakan sistem yang menyediakan mekanisme untuk masuk ke jaringan atau layanan dengan menggunakan kata sandi unik.
Baca Juga: Kenali 10 Ciri Batin yang Terluka: Sulit Mempercayai Orang Lain
Kata sandi unik dalam OTP hanya dapat digunakan sekali (one-time).
Pada sistem keamanan akun secara digital, fitur OTP bertujuan untuk mencegah beberapa bentuk pencurian identitas dengan memastikan bahwa pasangan kata sandi yang diambil tidak dapat digunakan untuk kedua kalinya.
Anda akan menemukan OTP atau One Time Password.
Baca Juga: 30 Kata-kata Motivasi Untuk Diri Sendiri, Ampuh Bikin Semangat!
Keamanan akun digital dengan OTP selalu muncul saat pembuatan akun baru untuk meminta kode verifikasi.
Updaters juga biasanya akan dimintai kode OTP saat ada perangkat lain yang mencoba login dengan menggunakan identitasmu.
Misalnya, kode OTP kerap diminta saat ada seseorang yang mencoba masuk ke media sosial Instagram milikmu.
Sumber: The Thales Group