SUKABUMIUPDATE.com - Redmi A2 akhirnya resmi diluncurkan Xiaomi di Indonesia pada Jumat (5/5/2023). HP Xiaomi Redmi A2 merupakan penerus dari Redmi A1 yang sudah dirilis pada Oktober 2022.
HP Redmi A2 dibanderol dengan harga Rp 1.149.000 (3GB + 32GB), namun khusus harga perkenalan online selama bulan Mei 2023, HP tersebut dibanderol Rp1.099.000. Lalu Redmi A2 (3GB + 64GB) dibanderol Rp1.249.000 yang akan dikeluarkan pada 19 Mei 2023.
Redmi A2 sendiri terbilang masuk di kantong masyarakat Indonesia. Selain itu, HP Redmi A2 juga memiliki berbagai fitur canggih yang bisa memanjakan pengguna.
Baca Juga: 7 Ciri-Ciri Orang yang Bakal Sukses di Masa Depan, Kamu Termasuk?
Penasaran dengan spesifikasi Redmi A2, berikut ulasannya yang dikutip via Suara.com.
Redmi A2 mengusung ukuran dimensi 164.9 x 76.75 x 9.09 mm dengan berat 192 gram. Desainnya masih sama seperti Redmi A1 sebelumnya.
Ponsel ini memiliki layar IPS berukuran 6.52 inci, resolusi HD+ 1600 x 720 piksel, dan rasio aspek 20:9.
Baca Juga: 5 Tips Agar Pasangan Tetap Mencintaimu Meski Sudah Berhubungan Lama
Xiaomi Redmi A2 membawa kamera utama 8MP dengan satu lensa tambahan. Sedangkan kamera depannya berukuran 5MP.
Prosesor yang dipakai adalah MediaTek Helio G36, lebih tinggi dari Helio A22 di Redmi A1.
Sedangkan varian penyimpanan yang tersedia mencakup 3/32GB dan 3/64GB, di mana kapasitas RAM bisa diperbesar secara virtual.
Baca Juga: Link Nonton Film Sewu Dino Full Movie, Film Horor Tentang Santet yang Mematikan
Baterainya berkapasitas 5.000mAh dengan charger 10W yang kabelnya masih micro USB. Fitur lainnya yaitu Dual SIM, slot MicroSD, hingga jack audio 3.5mm.
Sumber: Suara.com