Rilis 7 Februari, Ini Spesifikasi OPPO Reno8 T yang Dilengkapi Kamera Portrait 100 MP

Selasa 31 Januari 2023, 20:00 WIB
Banyak yang penasaran dengan spesifikasi HP Oppo Reno8 T yang akan diluncurkan Februari mendatang | Foto: Oppo.com

Banyak yang penasaran dengan spesifikasi HP Oppo Reno8 T yang akan diluncurkan Februari mendatang | Foto: Oppo.com

SUKABUMIUPDATE.com - HP Oppo Reno8 T memang bikin penasaran mulai dari varian, spesifikasi hingga harga yang nantinya di tawarkan ponsel pintar terbaru Oppo tersebut.

Oppo sendiri beberapa tahun ke belakang menjadi salah satu merek HP yang cukup populer di Indonesia selain Vivo, Xiaomi, Samsung dan sebagainya.

Mengutip dari Tempo.co, Oppo Indonesia sedang bersiap meluncurkan produk baru yang masih dalam keluarga Reno8, yaitu Oppo Reno8 T 4G. Perusahaan menyebut langkah itu untuk melanjutkan kesuksesan dari Reno8 Series.

Baca Juga: Cara Daftarkan IMEI HP Terbaru 2023 Lengkap dengan Persyaratannya

Aryo Meidianto A, PR Manager for Reno, A Series & IoT, mengatakan OPPO Reno8 T 5G sebenarnya juga ada, namun tidak ikut pada peluncuran bersama saudaranya pada tanggal 7 Februari nanti. “Masih banyak yang harus dilakukan. Produk masih akan meluncur agak jauh,” kata Aryo di Gallery OPPO, Jakarta Selatan, Selasa, 31 Januari 2023.

Aryo menjelaskan arti di balik huruf T pada Oppo Reno8 yaitu sebagai topped up. Sebelumnya OPPO tidak pernah menggunakan huruf T pada seri maupun perangkat smartphone.

“Topped up memiliki arti peningkatan besar yang menjadikan perangkat jauh lebih baik dari sebelumnya. Topped up yang dilakukan OPPO pada Reno8 T Series meliputi peningkatan besar pada sisi performa perangkat keras yang semakin bertenaga, konfigurasi kamera dengan kemampuan kecerdasan buatan yang jauh lebih kuat, hingga desain baru kelas flagship yang memberikan tampilan jauh lebih stylish sehingga menjadi fashion statement bagi para penggunanya,” jelasnya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Safira Maharani, Anak Kang Mus di Sinetron Preman Pensiun

Aryo menjelaskan beberapa peningkatan. Pada kamera, Reno8 T menjadi perangkat Reno Series pertama yang dilengkapi dengan kemampuan Kamera Portrait 100 MP. Perusahaan menjanjikan dengan resolusi super besar, pengguna dapat dengan bebas melakukan cropping dan memperbesar foto untuk menghasilkan gambar portrait sangat detail.

OPPO turut menghadirkan fitur AI Portrait Super Resolution. Fitur ini memanfaatkan kekuatan AI untuk menghadirkan detail dan kejernihan ekstra pada gambar potret yang diambil dalam situasi kurang cahaya. Fitur itu dibuat berdasarkan pembelajaran AI yang dilatih pada lebih dari 200 ribu sampel foto potret.

AI Portrait Super Resolution dapat mengenali, menganalisis, dan mengoptimalkan potret yang diambil di lingkungan dengan kondisi rendah cahaya.

Baca Juga: 8 Bahasa Tubuh Perempuan Tanda Dia Jatuh Cinta Padamu, Pemuda Sukabumi Sudah Tahu?

Pada bagian belakang terdapat kamera utama 100 MP, 40 kali mikro dan 2 MP bokeh, sedangkan untuk selfie 32 MP. Pada desain bagian belakang diklaim menggunakan teknik baru untuk menghasilkan penutup yang jauh lebih ringan dan lebih tipis dari cover yang terbuat dari kulit tradisional.

Selain menghadirkan desain yang disebut kulit fiberglass, ada juga pola jahitan kulit yang dihasilkan melalui proses embossing yang pertama kali digunakan pada Reno8 T. Ada juga fitur Orbit Light yang kini ditingkatkan hingga dapat dipersonalisasi hingga delapan pilihan warna yang tersedia.

Pada sistem operasi, Reno8 T dilengkapi ColorOS 13 berbasis Android 13 terbaru yang menghadirkan lebih banyak fitur pintar kepada pengguna, seperti Smart Always-On Display.

Baca Juga: 5 Tempat Ngopi di Sukabumi, Cocok Buat Kumpul Santai Pas Weekend

Smart Always-On Display memudahkan untuk mengontrol pemutaran musik di Spotify bahkan saat Reno8 T terkunci. Pengguna dapat memutar atau menjeda lagu atau beralih dan memilih daftar putar dari bagian rekomendasi tanpa menyalakan layar atau membuka jendela aplikasi.

Tempo sempat mencoba OPPO Reno8 T. Untuk varian Orange Sunset terasa seperti kulit bertekstur yang tidak licin. Saat mencoba kamera dengan 100 MP di dalam ruangan, sekilas cukup menjanjikan. Foto cropping juga tidak terlalu pecah.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa
Nasional22 November 2024, 13:56 WIB

Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berawal dari Masalah Tambang

Berikut kronologi polisi tembak polisi di Solok Selatan menurut Kapolda Sumbar Irjen Suharyono.
Ilustrasi. Peristiwa polisi tembak polisi terjadi di Solok Sumbar. | Foto : Pixabay
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:50 WIB

Profil Teddy Lesmana, Panelis di Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Teddy Lesmana yang saat ini terpilih jadi panelis di debat Pilbup 2024 adalah sosok yang menginspirasi karena dedikasinya dalam dunia pendidikan dan hukum.
Teddy Lesmana saat ini berprofesi sebagai Dekan Fakultas Hukum, Bisnis dan Pendidikan di Nusa Putra University Sukabumi. (Sumber : Instagram/@teddyzeeous).
DPRD Kab. Sukabumi22 November 2024, 13:34 WIB

Apresiasi Kunjungan KPK, Ketua DPRD Sukabumi: Perkuat Komitmen Bersama Perangi Korupsi

Menurut Budi, kegiatan ini merupakan program rutin tahunan yang dilakukan oleh KPK untuk memberikan pendidikan antikorupsi kepada pemerintah daerah.
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi22 November 2024, 13:30 WIB

KPK Beri Penyuluhan Pencegahan Korupsi untuk Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi

Adapun penyuluhan yang diberikan yang pertama terkait pendidikan anti korupsi, kedua pencegahan dan ketiga penindakan.
Kepala Satuan Tugas Wilayah II Koordinasi dan Supervisi KPK RI, Arif Nurcahyo saat memberikan penyuluhan kepada 60 anggota DPRD Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:11 WIB

Dipandu Yasmin dan Agung, Daftar Panelis Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Debat antara paslon 01, Iyos - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas akan berlangsung Jumat (22/11/2024) di Hotel Sutan Raja Bandung, mulai pukul 14.00 WIB.
Presenter INews TV Yasmin Athania akan memandu (hots) debat publik II Pilkada Kabupaten Sukabumi, Jumat (22/11/2024) (Sumber: akun medsos Yasmin Athania)
Food & Travel22 November 2024, 13:00 WIB

Kebun Teh Cipasung, HTMnya Rp10.000 Spot Menarik untuk Healing di Majalengka

Biaya masuk ke Kebun Teh Cipasung cukup terjangkau, sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk menikmati keindahan alam ini.
Dengan semua kelebihan yang dimiliki, Kebun Teh Cipasung memang layak untuk dijadikan tujuan wisata Anda. (Sumber : Screenshot YouTube/@Apri Subroto).
Bola22 November 2024, 12:00 WIB

Prediksi Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11.
Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11. (Sumber : X/@persebayaupdate/@Persija_Jkt).
Sukabumi22 November 2024, 11:58 WIB

Diduga Pecah Ban, Truk Muatan Pasir Masuk Jurang di Parungkuda Sukabumi

Berikut kronologi sementara kecelakaan tunggal truk muatan pasir masuk jurang di Parungkuda Sukabumi.
Kondisi truk muatan pasir yang masuk jurang di pinggir jalan raya di Parungkuda Sukabumi. (Sumber : SU/Ibnu)