Resep Tempe Mendoan Lengkap dengan Bumbu Kecap, Coba Yuk!

Minggu 10 Oktober 2021, 07:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Siapa yang tidak mengenal tempe mendoan? Makanan olahan yang berasal dari bahan dasar tempe ini berasal dari daerah Jawa. Nama mendoan diambil dari proses memasaknya yang berarti setengah matang.

Tempe mendoan umumnya disajikan dengan kecap, perlu anda ketahui bahwa terdapat sebuah makna yang begitu filosofis di daerah asalnya yakni mendoan digunakan sebagai cerminan seseorang yang memiliki sifat fleksibel di manapun ia berada.

Hal ini sesuai dengan bentuk tempe mendoan yang dimasak dan disajikan dalam bentuk setengah matang. Pada kesempatan ini akan diulas tentang resep tempe mendoan lengkap dengan kecap, mari simak!

photoTempe - (Pinterest)

BAHAN:

Sebelum kita membahas tentang tata cara memasak tempe mendoan, terlebih dahulu siapkan beberapa bahan dasar seperti berikut.

- 1/2 papan tempe yang dipotong menjadi dua bagian agar tipis

- 1 batang daun bawang

- 250 gram tepung terigu

- 3 sendok makan tepung beras

- 400 ml air

- 1 sendok teh garam 

- 1 sendok teh kaldu bubuk

- 2 siung bawang putih

- Sedikit kencur

- 1 sendok teh ketumbar

BAHAN SAUS KECAP:

Umumnya tempe mendoan disajikan bersama dengan saus kecap, berikut adalah bahan-bahan dasar yang perlu Anda siapkan untuk membuat saus kecap pelengkap tempe mendoan:

- 1 siung bawang putih

- 2 siung bawang merah

- 5 buah cabai rawit merah

- 2-3 sendok makan air

- 6 sendok makan kecap manis

Cara Membuat Tempe Mendoan

Setelah semua bahan sudah anda siapkan kini anda dapat memulai untuk membuat mengolah dan memasak tempe mendoan, untuk caranya anda cukup mengikuti beberapa langkah-langkah di bawah. Berikut adalah cara membuat tempe mendoan dan saus kecapnya:

Saus Kecap

Untuk membuat saus kecap langkah pertama yang perlu anda lakukan adalah menghaluskan beberapa bahan-bahan dasar seperti 1 siung bawang putih, 5 cabai rawit merah, 2 siung bawang merah, 2-3 sendok makan air matang.

Haluskan menggunakan bantuan blender, pastikan semua bahan tercampur dan halus. Setelah bumbu halus, pindahkan pada tempat berbeda. Kemudian campurkan dengna 6 sdm kecap manis. Aduk sampai tercampur antara kecap dan bumbu dasar yang sebelumnya anda blender.

Tempe Mendoan

Setelah bumbu siap kini anda dapat memulai untuk memasak tempe mendoan, di bawah adalah langkah-langkah membuat tempe mendoan:

1. Siapkan 1 papan tempe, untuk proses yang lebih optimal anda dapat membaginya menjadi dua bagian

2. Potong papan tersebut menjadi 2 bagian

3. Iris tipis-tipis tempe menjadi 7 bagian, jadi secara total dari 1 papan tempe utuh akan dapat digunakan membuat 14 tempe mendoan

4. Untuk membuat bumbu halus siapkan beberapa bahan di atas cobek sambal

5. Bahan pertama adalah 2 siung bawang putih

6. Untuk menambah perasa anda dapat menambahkan sedikit kencur (opsional)

7. 1 sendok teh ketumbar

8. Lanjutkan dengan menumbuk semua bahan sampai halus

9. Pindahkan bumbu pada sebuah wadah

10. Campurkan dengan 250 gram tepung terigu

11. Tambahkan 3 sendok makan tepung beras

12. Masukkan 400 ml air dan lanjutkan sampai tercampur rata dan halus

13. Tambahkan 1 sendok teh kaldu bubuk

14. Iris 1 batang daun bawang iris tipis

15. Campurkan daun bawang ke dalam adonan sampai merata

16. Langkah selanjutnya masukkan lembaran tempe

17. Goreng tempe menggunakan minyak yang sudah dipanaskan, pastikan memasak pada suhu yang sangat panas

18. Goreng setengah matang lalu angkat

19. Tempe siap disajikan

Setelah semua proses memasak di atas selesai, kini tempe mendoan sudah dapat Anda sajikan lengkap dengan saus kecapnya, dengan mengikuti resep di atas anda dapat menyajikan 14-15 tempe mendoan.

Demikian adalah ulasan tentang resep tempe mendoan lengkap dengan bumbu kecapnya, semoga dapat dijadikan sebagai referensi bagi anda yang ingin memasak tempe mendoan di rumah.

SUMBER: SUARA.COM/DHEA ALIF FATIKHA

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi23 November 2024, 23:52 WIB

Puluhan Rumah di Cidadap Sukabumi Terendam Banjir, Warga Berupaya Selamatkan Barang

Hingga kini warga masih berupaya menyelamatkan barang-barang.
Situasi banjir di Kampung Ciyocok, Desa Cidadap, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu malam (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 23:37 WIB

Tiga Rumah di Simpenan Sukabumi Rusak Tertimpa Longsor, Penghuni Mengungsi

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
Rumah yang tertimpa longsor di Kampung Cisaat, Desa Sangrawayang, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (23/11/2024). | Foto: P2BK Simpenan
Sukabumi23 November 2024, 23:21 WIB

Jejak Ibu Soed di Sukabumi: Pendidikan, Musik, dan Lagu Tanah Airku yang Melegenda

Selain usaha kapal nelayan, Mohamad Niung juga membuka usaha kerajinan tangan.
Potret Ibu Soed. | Foto: aktualid.net
Sukabumi23 November 2024, 22:08 WIB

Kronologi Tabrakan Truk Molen Tol Bocimi dengan Mobil di Cibadak Sukabumi

Sopir mobil Honda CR-V menjalani perawatan di rumah sakit.
Truk molen proyek Tol Bocimi Seksi 3 yang terlibat kecelakaan di depan kantor Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 21:21 WIB

Truk Molen Belum Dievakuasi! Kecelakaan di Cibadak Sukabumi Bikin Macet

Kemacetan panjang terjadi di kawasan ini.
Truk molen yang terlibat kecelakaan di depan kantor Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 20:03 WIB

Sungai dan Gorong-gorong Meluap, Jalan Geopark Ciletuh Sukabumi Terendam Banjir

Erus menyebut ketinggian air kurang lebih 40 sampai 50 sentimeter.
Tangkapan layar jalan provinsi ruas Loji-Balewer-Puncak Darma di kawasan CPUGGp Kabupaten Sukabumi, terendam banjir pada Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Life23 November 2024, 20:00 WIB

7 Ciri Kamu adalah Seorang yang Fomo, Takut Ketinggalan Informasi dan Gila Medsos!

FOMO (Fear of Missing Out) adalah istilah yang merujuk pada perasaan cemas atau takut ketinggalan sesuatu yang penting atau menarik yang sedang terjadi, biasanya di lingkungan sosial atau media.
Ilustrasi - Tanda Kamu Orang yang FOMO Tapi Mungkin Tidak Menyadarinya (Sumber : Freepik/freepik)
Sukabumi23 November 2024, 19:49 WIB

Banjir Rendam Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua Sukabumi, Lalu Lintas Sempat Macet

Bencana banjir ini sempat menyebabkan kemacetan panjang.
Kondisi banjir di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu sore (23/11/2024). | Foto: P2BK Simpenan
Sukabumi23 November 2024, 19:33 WIB

Dinding Rumah Warga di Ciemas Sukabumi Jebol Dihantam TPT Ambruk

Tidak ada korban luka maupun jiwa dalam kejadian ini.
Kondisi rumah Mulyadi yang jebol di Kampung Bakanjati RT 03/04 Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 19:14 WIB

Jembatan Sungai Cibeureum Kota Sukabumi Ambruk, Akses Baros-Sindangpalay Putus

Hujan deras menyebabkan debit air Sungai Cibeureum meningkat secara signifikan.
Tangkapan layar video jembatan di Sungai Cibeureum Kota Sukabumi roboh pada Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa