SUKABUMIUPDATE.com - Kue kering menjadi sajian wajib saat lebaran, beragam kue kering biasanya berderet di meja tamu untuk menyambut kedatangan keluarga. Setiap keluarga biasanya memiliki kue kering favoritnya sendiri-sendiri, salah satunya yang selalu menjadi andalan adalah Nastar.
Kue berbahan dasar buah Nanas ini dapat ditemukan dengan mudah di setiap rumah pada saat lebaran.
Rasanya yang manis dan asam, lalu dipadu dengan lembutnya lapisan margarin dan lelehan keju yang lezat, membuat siapapun yang melihatnya akan tergoda untuk mencicipinya.
Membuat nastar tidak membutuhkan keahlian khusus, berikut resep nastar yang mudah untuk Anda buat di rumah.
Baca Juga :
Cek Nih! Ada Paket Kue Lebaran di GISBH Palabuhanratu Sukabumi
Bahan yang diperlukan:
- 150 gram mentega
- 150 gram margarin
- 100 gram gula halus
- 3 kuning telur
- 80 gram keju parut
- 250 gram selai nanas
Bahan kering:
- 350 gram terigu
- 50 gram maizena
- 50 gram susu bubuk
Olesan:
- 2 kuning telur
- 2 sdt minyak sayur
- 2 sdt susu segar
Cara membuat:
- Kocok mentega, gula dan kuning telur, lalu tambahkan keju.
- Aduk hingga tercampur rata.
- Masukan bahan kering yang sudah diayak, aduk perlahan-lahan hingga tercampur rata.
- Campurkan sedikit demi sedikit adonan, bentuk bulat sesuai selera dan isi dengan selai nanas.
- Tutup, bentuk dengan pisau, jangan terlalu dalam supaya tidak bocor.
- Berikan cengkeh di atasnya atau bisa ditaburi keju parut tergantung selera.
- Setelah semua terbentuk, tata ke dalam loyang, loyangnya tidak perlu dioles apapun.
- Panggang dalam suhu 150 derajat celcius selama 30 menit.
- Usahakan tidak memeriksa oven berulang kali, karena akan mempengaruhi tekstur.
- Keluarkan dari oven, dinginkan sebentar lalu oles dengan bahan yang sudah disediakan.
- Berikan olesan kedua kali untuk mendapatkan warna kuning yang segar.
- Lalu keringkan sebentar dan panggang lagi sekitar 3-5 menit saja.
- Angkat nastar dan biarkan hingga dingin.
- Susun dalam toples, tutup rapat.
- Kue kering nastar siap disajikan di hari lebaran.