SUKABUMIUPDATE.com - Musim hujan yang identik dengan cuaca dingin memang pas apabila disajikan cemilan. Nah, bicara soal cemilan, Koki Desserts yang berada di Kampung Gang Cimelati RT 02/03, Kelurahan Cicurug, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi punya 8 menu makanan berbahan dasar kulit lumpia.
Soal harga, jangan khawatir sebab menu kulit lumpia ala Koki Dessert dijual dengan harga yang bersahabat. Apa saja?
Pertama durian goreng biasa Rp Rp 2 ribu per buah, durian goreng spesial Rp 3 ribu per pieces, coklat goreng biasa dijual Rp 3 ribu per pieces.
Kemudian ada juga coklat goreng mix durian Rp 4 ribu per piecesnya serta risol bakso Rp 2 ribu per pieces, risol sosis Rp 2 ribu per pieces, risol telur Rp 3 ribu per pieces, dan risol komplit Rp 4 ribu per pieces.
Penjual, Danar Apriliansyah (18 tahun) mengatakan, berjualan menggunakan kulit lumpia karena mudah didapat dan harganya pun ekonomis.
"Yang best seller risol sosis dan durian goreng. Dalam sehari masing-masing menu jajan tersebut bisa terjual mencapai 100 pieces," ujarnya kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (3/4/2021).
Lapak ini mulai berjualan dari pukul 15.00 WIB sampai pukul 22.00 WIB. "Yang membeli produk saya ini tidak hanya berasal dari wilayah Sukabumi saja, bahkan saya sempat mengirim ke wilayah Bogor dan Bandung," tandasnya.