SUKABUMIUPDATE.com - Terlepas dari baunya yang menyengat, durian tetap merupakan sang Raja Buah yang digemari orang-orang khususnya di Asia Tenggara.
Belakangan ini, durian pun tidak hanya disajikan dalam bentuk buah siap santap semata. Alih-alih, banyak restoran dan kafe yang mulai menggabungkan durian dengan aneka macam kuliner, baik itu yang bercita rasa gurih maupun manis.
Salah satu contohnya adalah hotpot durian yang ada di China dan sempat membuat geger media social. Pasalnya, durian di dalam hotpot tersebut diketahui disajikan bersama dengan kulit durian yang berduri.
Nah, bukan cuma hotpot durian saja, ternyata masih ada kuliner nyentrik lainnya yang dibuat dari durian. Dirangkum Suara.com dari laman Coconuts, intip 4 inovasi kuliner dari durian ini.
1. Kopi durian
Kopi durian merupakan salah satu menu kebanggaan Mao Shan Wang Cafe yang bertempat di Singapura.
Dapat disajikan panas atau dingin, kopi durian ini dibanderol dengan harga 5 SGD atau 51 ribu rupiah.
2. Pizza durian
Sekilas, pizza ini memang memiliki tampilan mirip pizza biasa.
Namun, dengan adonan terbuat dari black charcoal, pizza yang juga dijual di Mao Shan Wang Cafe ini sebenarnya memiliki topping durian.
Selain pizza, Mao Shan Wang Cafe juga punya aneka kuliner gurih yang dicampur durian seperti kentang goreng hingga nugget.
3. Curry Puff Durian
Curry Puff merupakan jenis pastry yang cukup dikenal dan disukai banyak orang karena cita rasanya yang gurih serta perpaduan bumbu kare dan daging di dalamnya.
Namun, saat mengikuti festival Curry Day di tahun 2018 silam, sebuah gerai bernama Old Chang Kee membuat curry puff edisi spesial yang dicampur durian.
Curry puff durian ini punya isi sama dengan curry puff biasa namun ditambah campuran durian. Selain itu, kulit pastry yang ada juga dibuat berwarna hijau.
4. Wiski durian
Terakhir dan yang paling baru, ada wiski durian yang dipamerkan dalam Yummy Food Expo 2019 di Singapura.
Disebut-sebut sebagai yang pertama, wiski durian ini dibuat dengan cara menghaluskan buah durian, mencampurnya dengan gula, dan membiarkannya terfermentasi. Campuran wiski juga dimasukkan ke dalam adonan ini.
Meski banyak yang menganggap alkohol dan durian tidak seharusnya dicampur, pembuat wiski ini mengklaim jika minuman tersebut aman dicoba.
Harga wiski durian ini sendiri mencapai 98 SGD hingga 198 SGD atau 1-2 juta rupiah.
Sumber: Suara.com