SUKABUMIUPDATE.com - Setiap Idul Adha Anda mungkin masih berkutat dengan olahan gulai atau sate kambing. Kenapa tidak mencoba resep nasi kebuli yang menjadi hidangan favorit di banyak restoran bernuansa Arab?
Resep Nasi Kebuli Kambing sendiri diolah dengan cara mencampur daging bersama nasi dengan tambahan beberapa bumbu khas. Nasi kebuli akan menghasilkan rasa dan aroma rempah yang kuat. Dari segi kepraktisan, nasi kebuli bisa disimpan dan lebih tahan lama dibanding gulai.
Agar perayaan Idul Adha kali ini lebih spesial, resep Nasi Kebuli Kambing berikut ini bisa Anda coba praktikan. Jika tidak suka daging kambing, daging sapi pun dapat digunakan walau sensasi rasa khas nasi kebulinya akan berkurang.
Bahan:
3 sdm margarin
1 buah bawang bombai, cincang halus
1 batang kayu manis
½ buah biji pala, memarkan
5 butir cengkih
8 butir kapulaga
250 gram daging has kambing, potong
500 mililiter air
1 kg beras, cuci dan tiriskan
750 ml santan
Bumbu halus:
10 butir bawang merah
4 siung bawang putih
2 ruas jahe
1 sdm ketumbar
½ sdt merica butiran
2 sdt garam
Pelengkap:
100 gram kismis campur
75 gram kacang mete
Cara membuat:
Panaskan margarin, tumis bawang bombai dan bumbu halus hingga harum. Masukkan kayu manis, cengkih, dan kapulaga, aduk rata.
Tambahkan daging kambing, aduk rata hingga berubah warna. Tuang air, masak hingga daging kambing matang dan kuah susut, angkat.
Kukus beras selama 30 menit lalu angkat. Campur beras dengan santan lalu masak sambil aduk rata. Masukkan daging kambing, aduk rata hingga santan habis, angkat.
Kukus nasi aron selama 30 menit hingga matang, angkat dan sajikan saat panas dengan bahan pelengkap.
Sumber: Tempo