SUKABUMIUPDATE.com – Selain dikenal dengan ragam kulinernya, Jawa Barat juga menyimpan banyak tempat wisata alam yang lekat dengan kisah-kisah legenda. Hingga kini, sebagian masyarakat masih mempercayai cerita-cerita turun-temurun tersebut, yang justru menambah daya tarik destinasi-destinasi ini bagi para wisatawan.
Berikut adalah tiga lokasi wisata alam di Jawa Barat yang dikenal karena legenda yang menyelimutinya:
1. Situ Bagendit – Garut
Wisata Perahu Rakit di Situ Bagendit. | disparbud.garutkab.go.id.
Terletak di Kabupaten Garut, Situ Bagendit merupakan danau yang cukup luas dan menjadi sumber air penting bagi warga sekitar. Di balik keindahannya, Situ Bagendit menyimpan kisah legendaris tentang seorang wanita kaya raya bernama Nyai Bagendit yang terkenal kikir dan tidak peduli terhadap orang miskin.
Konon, suatu hari seorang kakek tua datang meminta pertolongan kepada Nyai Bagendit, namun justru diusir dengan hinaan. Sang kakek misterius kemudian menancapkan tongkat ke tanah, dan ketika tongkat itu dicabut, air memancar tak henti hingga menenggelamkan wilayah tempat tinggal Nyai Bagendit—termasuk dirinya dan semua kekayaannya.
Kini, Situ Bagendit telah mengalami penataan ulang di bawah program mantan Presiden Joko Widodo dan menjadi salah satu destinasi wisata yang ramai dikunjungi.
2. Gunung Tangkuban Parahu – Bandung/Subang
Tangkuban Parahu. | disparbud.jabarprov.go.id.
Gunung Tangkuban Parahu dikenal luas berkat kisah legenda Sangkuriang. Dalam cerita tersebut, gunung ini terbentuk akibat kemarahan Sangkuriang yang kecewa karena gagal menikahi Dayang Sumbi, yang ternyata adalah ibu kandungnya sendiri.
Dayang Sumbi, untuk menggagalkan niat pernikahan tersebut, meminta Sangkuriang membuat perahu dan telaga dalam satu malam dengan membendung Sungai Citarum. Ketika tugas itu hampir selesai, Dayang Sumbi mengelabui waktu agar terlihat sudah pagi. Merasa ditipu, Sangkuriang menendang perahu yang dibuatnya, dan perahu tersebut berubah menjadi Gunung Tangkuban Parahu.
Terlepas dari legenda itu, gunung yang terletak di perbatasan Kabupaten Bandung dan Subang ini merupakan gunung api aktif. Di kawasan ini terdapat tiga kawah utama: Kawah Ratu, Kawah Domas, dan Kawah Upas. Kawah Ratu menjadi yang paling mudah diakses dan menjadi pusat daya tarik wisata.
3. Situs Gunung Padang – Cianjur
Destinasi wisata situs Gunung Padang Cianjur diperyaca memiliki banyak sekali misteri yang belum terpecahkan hingga kini. | Disparbud.jabarprov.go.id
Gunung Padang di Kabupaten Cianjur merupakan situs megalitikum yang menyimpan banyak misteri. Beberapa peneliti bahkan menyebutnya sebagai situs purbakala tertua di dunia, mengungguli usia Piramida di Giza, Mesir.
Ditemukan pada tahun 1891, situs ini masih terus menjadi objek penelitian hingga kini. Di sini, pengunjung bisa menyaksikan sisa-sisa struktur batu yang diyakini sebagai peninggalan masyarakat zaman megalitikum. Diduga, Gunung Padang dulunya digunakan sebagai tempat ritual dan pemujaan.
Legenda setempat juga menyebutkan bahwa Prabu Siliwangi pernah bermeditasi di lokasi ini, menambah lapisan cerita mistis yang menyelimuti situs bersejarah ini.