SUKABUMIUPDATE.com - Es Jeli Hijau Bayam adalah minuman segar yang terbuat dari campuran jeli berbahan dasar bayam, agar-agar, dan daun pandan.
Minuman manis dari bayam ini memiliki tekstur kenyal dan lembut, serta aroma pandan yang khas, menjadikannya pilihan sehat dan menyegarkan, terutama saat cuaca panas.
Berikut Resep Membuat Es Jeli Hijau Bayam, Minuman Manis Sehat Ala Chef Devina Hermawan. Yuk, buat di rumah!
Baca Juga: Awas Hoaks! Gunung Gede Tidak Erupsi Pada Periode 1 Januari-8 April 2025
Resep Es Jeli Hijau Bayam
- Hasil Recook : 8 porsi
Bahan jeli:
- 15 gr bubuk jeli polos
- 5-7 gr bubuk agar-agar polos
- 4 lembar daun pandan
- 2 liter air
- 80 gr gula pasir
- 50 gr horenso
Bahan lainnya:
- susu
- sirup gula pandan/stevia
- es batu
Cara Membuat Es Jeli Hijau Bayam
1. Rebus horenso beberapa saat kemudian bilas dan peras. Blender dengan sedikit air hingga halus
2. Di dalam panci, masukkan bubuk jeli polos, agar-agar polos, gula pasir, daun pandan dan air, masak hingga mendidih
3. Masukkan jus bayam, aduk rata dan masak sesaat. Tuang ke dalam loyang atau cetakan dan dinginkan hingga set
4. Di dalam gelas, masukkan es batu, jeli, gula pandan dan susu
5. Es jeli hijau bayam siap disajikan